K-Drama

So Ji-sub Kembali lewat ‘Mercy for None’, sudah 13 Tahun Absen dari Genre Aksi

Dwi AstariniDwi Astarini - Senin, 09 Juni 2025
So Ji-sub Kembali lewat ‘Mercy for None’, sudah 13 Tahun Absen dari Genre Aksi

So Ji-sub kembali ke genre aksi setelah 13 tahun.(foto: Instagram @soganzi_51)

Ukuran text:
14
Dengarkan Berita:

MERAHPUTIH.COM — SO Ji-sub kembali ke genre aksi lewat Mercy for None. Sudah 13 tahun sejak aktor kelahiran 1977 ini berperan dalam serial aksi. Bagi Ji-sub, peran di serial Mercy for None merupakan kesempatan yang ia tunggu-tunggu.

“Sulit dipercaya waktu berlalu begitu cepat. Saya memang sudah lama ingin kembali ke genre ini, dan saya senang akhirnya mendapat kesempatan,” katanya dalam konferensi pers yang digelar di Seoul, Kamis (5/6), dikutip Allkpop.

Mercy for None merupakan drama aksi bernuansa noir yang mengupas dunia kejahatan terorganisasi. Drama ini diadaptasi dari webtoon populer di Naver dengan judul yang sama. Meski mengantongi rating 19+ (dewasa), serial ini langsung menyita perhatian publik.

Inti cerita Mercy for None ialah balas dendam berdarah. Nam Ki-jun (diperankan Ji-sub) dulunya ialah sosok paling ditakuti di dunia kriminal dan dikenal sebagai ‘Kwangjang’. Namun, ia pensiun setelah memotong tendon Achilles-nya sendiri dalam insiden misterius. Setelah 11 tahun berlalu, ia kembali setelah kematian adiknya, Nam Ki-seok (Lee Jun-hyuk), yang menjabat orang nomor dua dalam geng. Demi mengungkap kebenaran di balik kematian sang adik, Ki-jun menapaki jalan balas dendam yang kejam.

“Ki-jun ialah seseorang yang lebih banyak berbicara lewat tindakan dan tatapan daripada kata-kata. Aku banyak fokus mengisi keheningan, menyampaikan makna di antara dialog, bukan sekadar aksi fisik,” kata Ji-sub.

Baca juga:

'Mercy for None' K-Drama Balas Dendam Berdarah Bertabur Bintang, Perang Visual dalam Balutan Nuansa Noir



Sutradra Choi Sung-eun menjelaskan karakter Ki-jun dikisahkan memotong tendon Achilles-nya. Akibatnya, ia berjalan pincang. Cacat ini menjadi kelemahan utamanya. “Oleh karena itu, untuk adegan aksinya, kami desain lebih lambat tapi brutal, terus bergerak maju. Ini mencerminkan semangat Ki-jun yang pantang mundur apa pun rintangannya,” jelasnya.

Selain adegan aksi, Mercy for None juga menarik perhatian karena jajaran pemain bertabur bintang. Selain Ji-sub, ada pula Lee Jun-hyuk memerankan Nam Ki-seok, adik Ki-jun yang menjadi wakil pemimpin geng Juwoon. Choo Young-woo tampil sebagai Lee Geum-son, putra pemimpin Juwoon, yang juga seorang jaksa ambisius. Ia ingin mengacaukan keseimbangan kekuasaan di dunia bawah tanah. Gong Myung berperan sebagai Koo Jun-mo, ahli waris geng Bongsan yang kekanak-kanakan, tapi brutal.

Pemeran pendukung lainnya termasuk lain Huh Joon-ho sebagai Lee Ju-woon (bos Juwoon), Ahn Kil-kang sebagai Koo Bong-san (pemimpin Bongsan), Jo Han-chul sebagai Choi Sung-chul (tangan kanan Ju-woon), dan Lee Bum-soo sebagai Shim Sung-won (CEO Nclean yang mengurusi bisnis kotor Kwangjang). Satu aktor yang paling mencuri perhatian ialah Cha Seung-won sebagai Cha Young-do, sosok misterius yang tidak terafiliasi dengan geng mana pun, tapi kehadirannya diprediksi akan mengacaukan seluruh tatanan dunia kriminal.

“Menurutku, adegan aksi itu seperti dialog yang disampaikan lewat tubuh. Aku ingin alur emosional karakter terlihat dalam setiap gerakannya. Aksi harus punya struktur cerita—awal, tengah, dan akhir,” tutup Ji-sub.

Terdiri dari tujuh episode, Mercy for None tayang perdana secara global di Netflix pada 6 Juni.(dwi)

Baca juga:

Totalitas Banget nih, Demi Perankan 2 Karakter di ‘The Tale of Lady Ok’, Choo Young-woo Ikut Latihan Bela Diri dan Musik Tradisional

#Serial Netflix #So Ji Sub #K-Drama
Bagikan
Ditulis Oleh

Dwi Astarini

Love to read, enjoy writing, and so in to music.

Berita Terkait

ShowBiz
Sukses Bikin Chemistry Sempurna di ‘Can This Love Be Translated?’, Kim Seon-ho Buka Hati Bareng Go Youn-jung
Seon-ho mengaku chemistry terbentuk secara alami ketika kedua orang membuka hati mereka.
Dwi Astarini - Rabu, 21 Januari 2026
Sukses Bikin Chemistry Sempurna di ‘Can This Love Be Translated?’, Kim Seon-ho Buka Hati Bareng Go Youn-jung
ShowBiz
Han Ji-min Comeback! 'The Practical Guide to Love' Siap Tayang Global Februari 2026
HBO Max menghadirkan The Practical Guide to Love, serial komedi romantis Korea terbaru dibintangi Han Ji-min. Tayang global 28 Februari 2026.
Ananda Dimas Prasetya - Rabu, 21 Januari 2026
Han Ji-min Comeback! 'The Practical Guide to Love' Siap Tayang Global Februari 2026
ShowBiz
Bikin Baper! 3 K-Drama Romansa Budak Korporat yang Relatable
Rekomendasi K-drama romansa berlatar dunia kantor dan kehidupan budak korporat. Kisah cinta emosional, realistis, dan relatable untuk penonton umum.
Ananda Dimas Prasetya - Selasa, 20 Januari 2026
Bikin Baper! 3 K-Drama Romansa Budak Korporat yang Relatable
ShowBiz
Culinary Class Wars Lanjut ke Musim Ketiga, Netflix Buka Pendaftaran Tim
Alih-alih koki perorangan, kali ini tim produksi merekrut tim beranggotakan empat orang yang akan mewakili satu restoran.
Dwi Astarini - Jumat, 16 Januari 2026
   Culinary Class Wars Lanjut ke Musim Ketiga, Netflix Buka Pendaftaran Tim
ShowBiz
‘Can This Love Be Translated?’ Tayang 16 Januari di Netflix, Romansa Kim Seon-ho dan Go Youn-jung Lintas Negara
'Can This Love Be Translated?' tayang 16 Januari di Netflix.
Dwi Astarini - Jumat, 16 Januari 2026
‘Can This Love Be Translated?’ Tayang 16 Januari di Netflix, Romansa Kim Seon-ho dan Go Youn-jung Lintas Negara
ShowBiz
'Emily in Paris' Lanjut Musim Keenam, Lily Collins Umumkan Kabar Gembira
Netflix resmi memperpanjang Emily in Paris ke musim keenam yang dijadwalkan tayang pada 2026. Lily Collins mengonfirmasi langsung lewat media sosial.
Ananda Dimas Prasetya - Kamis, 15 Januari 2026
'Emily in Paris' Lanjut Musim Keenam, Lily Collins Umumkan Kabar Gembira
ShowBiz
Shin Hye-sun dan Lee Jun-hyuk Resmi Diumumkan Main di Thriller Misteri Netflix ‘The Art of Sarah’, Tayang Perdana Februari
Shin Hye-sun dan Lee Jun-hyuk kembali bekerja sama setelah delapan tahun lalu berkolaborasi dalam drama 'Stranger'.
Dwi Astarini - Kamis, 15 Januari 2026
  Shin Hye-sun dan Lee Jun-hyuk Resmi Diumumkan Main di Thriller Misteri Netflix ‘The Art of Sarah’, Tayang Perdana Februari
ShowBiz
Syuting Hampir Rampung, 'All of Us Are Dead' Season 2 Makin Dekat Tayang
Syuting All of Us Are Dead Season 2 dikabarkan hampir rampung. Serial zombie Korea populer Netflix ini siap menuju perilisan setelah penantian panjang.
Ananda Dimas Prasetya - Rabu, 14 Januari 2026
Syuting Hampir Rampung, 'All of Us Are Dead' Season 2 Makin Dekat Tayang
ShowBiz
Demi Jadi Penerjemah di ‘Can This Love Be Translated?’, Kim Seon-ho Belajar 4 Bahasa dalam 4 Bulan
Dalam serial ini, Seon-ho memerankan Ho-jin, seorang penerjemah andal yang fasih dalam berbagai bahasa, mulai dari Inggris dan Jepang hingga Italia.
Dwi Astarini - Rabu, 14 Januari 2026
Demi Jadi Penerjemah di ‘Can This Love Be Translated?’, Kim Seon-ho Belajar 4 Bahasa dalam 4 Bulan
ShowBiz
Penebusan Choi Kang-rok, ‘Culinary Class Wars 2’ Ditutup dengan Duel Sengit
Babak terakhir mempertemukan Kang-rok dengan Cooking Monster, yang meraih tiket final setelah pertarungan semifinal sengit melawan Hou Deok-juk.
Dwi Astarini - Rabu, 14 Januari 2026
 Penebusan Choi Kang-rok, ‘Culinary Class Wars 2’ Ditutup dengan Duel Sengit
Bagikan