Snoop Dogg Rilis 'Lovevhild', Koleksi Perhiasan Mewah Hasil Kolaborasi dengan Metal Alchemist

Ananda Dimas PrasetyaAnanda Dimas Prasetya - Jumat, 15 November 2024
Snoop Dogg Rilis 'Lovevhild', Koleksi Perhiasan Mewah Hasil Kolaborasi dengan Metal Alchemist

Snoop Dogg merambah ke bisnis perhiasan. (Instagram/mtlalchemist)

Ukuran text:
14
Dengarkan Berita:

Merahputih.com - Rapper legendaris Snoop Dogg merilis koleksi perhiasan kolaborasinya dengan jenama Metal Alchemist dan gamma, perhiasan itu disebut 'Lovechild'.

Snoop Dogg yang menjajaki kariernya sebagai penyanyi mendapati peruntungan kolaborasi menghasil brand mewah. Ia mengatakan tujuan perilisan perhiasan 'Lovechild' ini sebagai representasi yang ada di dalam dirinya.

“Saya ingin memiliki produk yang dapat saya bagikan kepada dunia yang mencerminkan setiap elemen diri saya saat ini dalam hidup saya," kata Snoop dikutip dari The Hollywood Reporter, Jumat (15/11).

Rencananyanya 'Lovechild' akan diluncurkan secara pra-penjualan di Snoop.Love, dan koleksi tersebut akan tersedia pada 6 Desember 2024 secara eceran secara eksklusif baik luring dan daring di Reeds 57.

"Saya memilih untuk menamai koleksi ini Lovechild karena saya merasa dunia ini penuh dengan kemarahan, kenegatifan, dan perpecahan, dan saya tahu bahwa saya memimpin dengan cinta," kata Snoop.

Baca juga:

Jadi Koresponden NBC, Segini Penghasilan Snoop Dogg di Olimpiade Paris 2024

Snoop mengatakan bahwa langkahnya cepat melaju untuk kekuatan cinta yang baru. Ia menyebutkan koleksi 'Lovechild' adalah anak yang diciptakan dari cinta, walaupun dunia ini penuh dengan kemarahan, kenegatifan, dan perpecahan.

"Untuk anak yang masih hidup dalam diri saya, untuk anak yang hidup dalam diri setiap orang. Saya ingin memiliki produk yang dapat saya bagikan dengan dunia yang berbicara kepada setiap elemen diri saya saat ini dalam hidup saya," kata dia.

Baca juga:

Dr. Dre Keceplosan soal Album Kolaborasi dengan Snoop Dogg, Akan Tampilkan Sting

Di sisi lain, Metal Alchemist mengatakan 'Lovechild' adalah desain perhiasan unik Snoop yang ditujukan untuk pemberdayaan pribadi, kesejahteraan, dan gaya ikonik yang berakar pada keahlian Amerika.

“Snoop, Larry (Jackson), dan saya membangun karier kami dari keyakinan dasar yang sama: memberdayakan orang lain dan mengubah cara melakukan sesuatu. Dengan keyakinan mendalam Snoop bahwa cinta adalah energi yang mengubah, dan dedikasi Metal Alchemist untuk menciptakan inovasi logam mulia yang bersih dan kuat, lahirlah Lovechild. Larry tahu bahwa menyatukan kami akan memicu sesuatu yang luar biasa," ucap Pendiri Metal Alchemist, Carolyn Rafaelian.

Baca juga:

Rapper Snoop Dogg Kenang Tupac Shakur

Sedangkan pihak Gamma, Jackson, mengatakan kolaborasi ini adalah menciptakan lini baru di bidang apa pun.

“Jarang sekali bekerja dengan mitra yang memiliki keahlian dan kemampuan internal untuk menciptakan pengalaman manufaktur yang terintegrasi secara vertikal sepenuhnya. Dan dengan mitra saya Snoop yang sedang berada di puncak kekuasaannya, kemitraan ini akan menjadi kesuksesan yang tak terduga,” tutur Jackson.

Gamma dan Snoop sebelumnya terhubung karena kerja sama perjanjian lisensi jangka panjang untuk hak eksklusif dalam memasarkan dan mendistribusikan katalog Death Row Records, serta merilis dua album Snoop Dogg. (Tka)

#Snoop Dogg #Perhiasan #Selebritas
Bagikan
Ditulis Oleh

Tika Ayu

Berita Terkait

ShowBiz
Menggerepe Ariana Grande di Pemutaran Perdana ‘Wicked: For Good’, Seorang Pria Australia Dilarang Masuk Singapura Selamanya
Johnson Wen, 26, dijatuhi hukuman sembilan hari penjara karena dianggap mengganggu ketertiban umum dan kini telah dilarang memasuki Singapura kembali.
Dwi Astarini - Selasa, 25 November 2025
Menggerepe Ariana Grande di Pemutaran Perdana ‘Wicked: For Good’, Seorang Pria Australia Dilarang Masuk Singapura Selamanya
ShowBiz
Fatima Bosch dari Meksiko Dinobatkan sebagai Miss Universe 2025, Sempat Walk Out setelah Dimaki-Maki Taipan Thailand
Penobatan ini menandai akhir dari musim kontes kecantikan yang dipenuhi skandal.
Dwi Astarini - Jumat, 21 November 2025
Fatima Bosch dari Meksiko Dinobatkan sebagai Miss Universe 2025, Sempat Walk Out setelah Dimaki-Maki Taipan Thailand
ShowBiz
2 Juri Miss Universe Mengundurkan Diri, Sebut Ada Potensi Kecurangan
Pengunduran diri ini terjadi 2 minggu setelah kontestan Miss Universe keluar dari sebuah acara akibat pernyataan kontroversial seorang pejabat Thailand.
Dwi Astarini - Kamis, 20 November 2025
2 Juri Miss Universe Mengundurkan Diri, Sebut Ada Potensi Kecurangan
ShowBiz
Mantan Anggota EXO Kris Wu Dikabarkan Mati di Penjara, Otoritas China Keluarkan Bantahan
Gambar-gambar yang beredar dipastikan palsu dan dilaporkan dibuat dengan mengubah wajah orang lain secara digital.
Dwi Astarini - Sabtu, 15 November 2025
 Mantan Anggota EXO Kris Wu Dikabarkan Mati di Penjara, Otoritas China Keluarkan Bantahan
ShowBiz
Rowoon Resmi Masuk Wamil, Antusias Sambut Usia 30-an dan Janji Jadi Aktor yang Lebih Baik
Rowoon mengaku antusias menyambut babak baru dalam hidupnya.
Dwi Astarini - Selasa, 28 Oktober 2025
 Rowoon Resmi Masuk Wamil, Antusias Sambut Usia 30-an dan Janji Jadi Aktor yang Lebih Baik
ShowBiz
Tepergok Pegangan Tangan di Paris, Katy Perry dan Justin Trudeau 'Mengonfirmasi' Hubungan Asmara Mereka
Spekulasi telah berkembang selama beberapa minggu terakhir setelah beredar banyak foto keduanya bersama.
Dwi Astarini - Senin, 27 Oktober 2025
Tepergok Pegangan Tangan di Paris, Katy Perry dan Justin Trudeau 'Mengonfirmasi' Hubungan Asmara Mereka
ShowBiz
Fedi Nuril Jadi ‘Tersangka’ di Panggung Roasting Adili Idola
Fedi Nuril didapuk sebagai roastee utama, dengan latar kontroversi yang kerap menjadi perbincangan hangat di media sosial.
Dwi Astarini - Jumat, 24 Oktober 2025
Fedi Nuril Jadi ‘Tersangka’ di Panggung Roasting Adili Idola
ShowBiz
Agensi Klarifikasi Unggahan Media Sosial Terbaru Park Bom, Sebut Gugatan tak Pernah Diajukan
Park Bom disebut telah menerima seluruh pembayaran yang menjadi haknya atas aktivitasnya bersama 2NE1.
Dwi Astarini - Kamis, 23 Oktober 2025
 Agensi Klarifikasi Unggahan Media Sosial Terbaru Park Bom, Sebut Gugatan tak Pernah Diajukan
ShowBiz
Bisa Ditiru nih Ladies, Cara Davina Karamoy Hindari Anemia tanpa Ribet
Konsumsi suplemen zat besi sejak dini penting bagi perempuan.
Dwi Astarini - Selasa, 14 Oktober 2025
Bisa Ditiru nih Ladies, Cara Davina Karamoy Hindari Anemia tanpa Ribet
ShowBiz
Tampil di ‘House on Wheels’, Jang Na-ra Bagi-Bagi Rahasia Awet Muda
Na-ra datang membawa berbagai hadiah istimewa, termasuk kue beras buatan sendiri dan suplemen nutrisi.
Dwi Astarini - Selasa, 14 Oktober 2025
  Tampil di ‘House on Wheels’, Jang Na-ra Bagi-Bagi Rahasia Awet Muda
Bagikan