Musik

Shawn Mendes Belajar Memahami Diri Sendiri Sepanjang 2023

Febrian AdiFebrian Adi - Jumat, 05 Januari 2024
Shawn Mendes Belajar Memahami Diri Sendiri Sepanjang 2023

Shawn Mendes banyak belajar dari 2023. (Foto: Dok/Shawn Mendes)

Ukuran text:
14
Dengarkan Berita:

TAHUN 2023 memiliki arti yang berbeda-beda bagi setiap musisi, termasuk penyanyi Shawn Mendes. Ia merasa mendapat pelajaran berharga sepanjang 2023. Itu membuatnya memaknai ulang arti sempurna terutama dalam bermusik.

Hal itu dibagikan Mendes melalui video di akun Instagramnya pada Rabu (3/1). Video tersebut menampilkan dirinya tengah bermain instrument harmonium sembari melatunkan nada-nada indah.

Baca juga:

Lagu 'Flowers' Miley Cyrus Pimpin Lagu Paling Sukses di Inggris Sepanjang 2023

“Sepanjang tahun kemarin saya menghabiskan waktu bernyanyi seperti ini. Ketika kecemasan ekstrem atau ketakutan melanda, saya duduk bersama harmonium dan bernyanyi sambil memercayakan diri sendiri mengeluarkan apa pun, cara ini akan mengurangi beban,” ucap Mendes dalam unggahan tersebut.

Bagi Mendes yang kini menginjak usia ke-25, awalnya sulit untuk bernyanyi tanpa peduli apakah nada yang keluar sudah sempurna. Namun, setelah beberapa waktu bernyanyi tanpa beban seperti itu, ia mulai memahami nada yang benar atau salah.

“Saya menyadari ada rasa bahagia dan euforia dari nada ‘yang benar’ karena ada nada ‘yang salah’. Satu-satunya alasan saya bisa bernyanyi sesuai nada ialah karena saya belajar mendengar,” lanjut Mendes merenungkan hidupnya sepanjang 2023.

Lebih lanjut, sang pelantun Treat You Better itu mengatakan 2023 juga mengajarkannya untuk menerima dan menyambut kesulitan hidup dan tak harus mengubah sesuatu agar sesuai berada di jalan yang benar kembali.

“Karena saya tahu jika saya berjalan pelan dan mendengar ketika hidup saya berada di bawah, selalu ada sesuatu untuk didengar,” jelas Mendes.

Baca juga:

Barack Obama Rilis Daftar Musik, Film dan Buku Favorit di 2023

Seperti dikabarkan People, Senin (1/1), Mendes juga pernah terbuka tentang kesehatan mental. Salah satunya saat ia memutuskan membatalkan ‘Wonder: World Tour’ pada 2022 dengan alasan ingin fokus pada kesehatan mentalnya.

Selain itu, pembatalan tur juga disebabkan Mendes menghabiskan waktunya untuk terapi. Terapi yang dijalaninya untuk mencoba memahami perasaannya dan membantu penyembuhan dirinya. Upayanya untuk melepaskan perasaannya adalah bekerja keras, namun ia merasa prosesnya berhasil, dan ia menghargai dukungan yang diterimanya.

“Itu benar-benar membuat saya melihat bagaimana budaya benar-benar mulai mencapai titik saat kesehatan mental benar-benar menjadi prioritas,” pungkasnya. (far)

Baca juga:

Kilas Balik Industri Musik Indonesia di 2023

#Musik #Selebritas
Bagikan
Ditulis Oleh

Febrian Adi

part-time music enthusiast. full-time human.

Berita Terkait

ShowBiz
Viral di TikTok, Lagu Lawas Kato 'Turn The Lights Off' Tembus Tangga Lagu Lagi
Lagu EDM 'Turn The Lights Off' karya Kato rilisan 2010 kembali viral di TikTok Amerika setelah meme klub malam Jon Hamm, hingga jadi hit baru.
Ananda Dimas Prasetya - Kamis, 08 Januari 2026
Viral di TikTok, Lagu Lawas Kato 'Turn The Lights Off' Tembus Tangga Lagu Lagi
ShowBiz
Lirik Lengkap Lagu 'UxYOUxU' dari Chuei Li Yu, Jadi Tanda Album Perdananya
Lirik lagu UxYOUxU dari Chuei Li Yu jadi penanda album perdananya bertajuk SWEET DREAM.
Soffi Amira - Kamis, 08 Januari 2026
Lirik Lengkap Lagu 'UxYOUxU' dari Chuei Li Yu, Jadi Tanda Album Perdananya
ShowBiz
Alaska Sirait Tampilkan Sisi Reflektif Lewat 'Good For You', Berikut Lirik Lengkapnya
'Good For You' juga merefleksikan pengalaman personal Alaska sebagai remaja yang sedang melangkah menuju fase dewasa.
Dwi Astarini - Kamis, 08 Januari 2026
Alaska Sirait Tampilkan Sisi Reflektif Lewat 'Good For You', Berikut Lirik Lengkapnya
ShowBiz
Nick Jonas Buka 2026 dengan Single 'Gut Punch', Lagu Sarat Pergulatan Batin
Nick Jonas membuka 2026 dengan single terbaru 'Gut Punch', lagu emosional yang mengangkat pergulatan batin, kritik diri, dan refleksi kehidupan pribadi.
Ananda Dimas Prasetya - Rabu, 07 Januari 2026
Nick Jonas Buka 2026 dengan Single 'Gut Punch', Lagu Sarat Pergulatan Batin
ShowBiz
BIP Band Hadirkan Versi Baru 'Satu Nusa Satu Bangsa' lewat Album '10 Windu Indonesia'
BIP Band merilis versi terbaru lagu nasional “Satu Nusa Satu Bangsa” sebagai bagian dari album kebangsaan 10 Windu Indonesia, menyambut 80 tahun kemerdekaan RI.
Ananda Dimas Prasetya - Rabu, 07 Januari 2026
BIP Band Hadirkan Versi Baru 'Satu Nusa Satu Bangsa' lewat Album '10 Windu Indonesia'
ShowBiz
Jawab Antusias Fans, Aziz Hedra Hadirkan 'I Don’t Know Anymore (Live Session)' ke DSP
Aziz Hedra resmi merilis 'I Don’t Know Anymore (Live Session)' ke platform streaming. Merekam fase quarter life crisis dengan emosi yang jujur dan intim.
Ananda Dimas Prasetya - Rabu, 07 Januari 2026
Jawab Antusias Fans, Aziz Hedra Hadirkan 'I Don’t Know Anymore (Live Session)' ke DSP
ShowBiz
Vakum 6 Tahun, Ariana Grande Kembali ke Panggung Lewat Eternal Sunshine Tour
Ariana Grande bersiap menggelar Eternal Sunshine Tour mulai Juni 2026. Tur ini menjadi kembalinya Ariana ke panggung konser setelah vakum selama enam tahun.
Ananda Dimas Prasetya - Rabu, 07 Januari 2026
Vakum 6 Tahun, Ariana Grande Kembali ke Panggung Lewat Eternal Sunshine Tour
ShowBiz
Cavetown Gandeng Chloe Moriondo di 'Sailboat', Potret Rapuh Cinta Baru Berbalut Chiptune
'Sailboat' menyatukan kisah personal Cavetown dengan sentuhan hangat khas Moriondo, berpadu dengan produksi glitchy dan eksperimental garapan Underscores.
Dwi Astarini - Rabu, 07 Januari 2026
Cavetown Gandeng Chloe Moriondo di 'Sailboat', Potret Rapuh Cinta Baru Berbalut Chiptune
ShowBiz
Unit Sufi Rock Magelang Musuffer Gugat Ego dan Dogma lewat Single 'Last Trip'
Band indie asal Magelang, Musuffer, merilis single debut 'Last Trip'. Mengusung Sufi rock, lagu ini mengulas eksistensialisme manusia, ego, dan refleksi spiritual.
Ananda Dimas Prasetya - Rabu, 07 Januari 2026
Unit Sufi Rock Magelang Musuffer Gugat Ego dan Dogma lewat Single 'Last Trip'
ShowBiz
Soy Kongo Rilis EP 'Sekap', Kritik Pembangunan dan Lanskap Kesadaran Lewat Gelapnya Darkwave
Soy Kongo merilis mini album Sekap. Mengulas relasi pembangunan, lingkungan, dan kesadaran manusia lewat lanskap bunyi yang muram.
Ananda Dimas Prasetya - Rabu, 07 Januari 2026
Soy Kongo Rilis EP 'Sekap', Kritik Pembangunan dan Lanskap Kesadaran Lewat Gelapnya Darkwave
Bagikan