Serba Ungu, Inilah Penampakan BTS Meal di Indonesia

Muchammad YaniMuchammad Yani - Selasa, 08 Juni 2021
Serba Ungu, Inilah Penampakan BTS Meal di Indonesia

Kemasan BTS meal di Indonesia (Foto: Ist)

Ukuran text:
14
Dengarkan Berita:

PENANTIAN ARMY (fandom BTS) Indonesia akan BTS meal berakhir sudah. Setelah sebelumnya hanya bisa nontonin koleksi ARMY dari negara lain, kini ARMY Indonesia bisa mempunyai miliknya sendiri.

BTS Meal, paket menu makanan favorit BTS yang unik akan segera hadir di Indonesia mulai hari Rabu (9/6). Konsumen dapat menikmati menu McDonald’s yang biasa dipesan sembari "ditemani" idola favorit mereka di gerai McDonald’s di seluruh Indonesia.

Baca juga:

Nugget Berbentuk Among Us dari BTS Meal Dijual Seharga Rp 20 Juta

BTS Meal menyajikan makanan khas McD berupa sembilan potong Chicken McNuggets, Medium Fries, dan Medium Coca-Cola. Yang membedakan adalah hadirnya dua saus favorit para member BTS yakni Saus Sweet Chilli dan Saus Cajun. Dua dressing tersebut terinspirasi dari resep populer dari McDonald’s Korea Selatan.

BTS Meal akan hadir di Indonesia. (Foto: Ist)
BTS Meal akan hadir di Indonesia. (Foto: Ist)

"Setiap orang pasti memiliki menu pesanan favorit di McDonald’s. Bahkan superstar internasional seperti BTS pun juga punya pilihan menu favorit," tutur Caroline Kurniadjaja, selaku Associate Director of Marketing McDonald’s Indonesia. Menurutnya dua saus itulah yang begitu disukai para member.

Sementara itu, pihak label mengungkapkan alasan BTS bersedia untuk bekerjasama dengan McD. “BTS memiliki kenangan indah dengan McDonald’s. Kami sangat senang dengan kolaborasi ini dan tidak sabar untuk menghadirkan the BTS Meal kepada konsumen setia McDonald’s," ujar perwakilan BIGHIT MUSIC, label BTS.

Baca juga:

PETA Suarakan Kekecewaannya Atas Endorsement BTS untuk McD

“BTS merupakan sebuah band fenomenal yang memiliki basis penggemar mendunia, dan kami sangat bersemangat untuk menghadirkan BTS Meal kepada para konsumen kami di Indonesia mulai besok, 9 Juni 2021," terang Caroline.

Koleksi BTS meal yang akan hadir esok di Indonesia (Foto: Ist)
Koleksi BTS meal yang akan hadir esok di Indonesia (Foto: Ist)

Sejak tahun 2013, BTS menduduki puncak tangga musik dan menyatukan penggemarnya dari seluruh dunia melalui musik dan pesan-pesan positif yang mereka sampaikan lewat lirik lagunya. Selama beberapa bulan ke depan, penggemar BTS di seluruh dunia bisa terhubung lebih dekat dengan band favorit mereka melalui program celebrity signature order yang mulai diluncurkan oleh McDonald’s Amerika Serikat tahun lalu, dan kini hadir di hampir 50 negara di dunia.

Konsumen Indonesia dapat membeli BTS Meal melalui Drive Thru McDonald’s, atau memesan dari rumah melalui McDelivery (14045, website), aplikasi McDonald’s serta aplikasi pesan antar online seperti GoFood, GrabFood danShopee Food. Jadi pastikan untuk memesan menu ini mulai besok dan memantau berbagai kanal media sosial McDonald’s Indonesia untuk mendapatkan berbagai informasi baru terkait kerjasama ini. (Avia)

Baca juga:

Idola K-Pop Generasi Keempat Yang Layak Sandang Predikat 'Trendsetter'

#BTS #K-Pop #Selebriti
Bagikan
Ditulis Oleh

Muchammad Yani

Lebih baik keliling Indonesia daripada keliling hati kamu

Berita Terkait

ShowBiz
BTS Rencanakan Penampilan Comeback di Situs Warisan Budaya, KHS Berikan Izin Bersyarat demi Kenalkan Korea ke Dunia
BTS rencanakan penampilan di dalam dan sekitar sejumlah situs warisan budaya ikonis di Seoul, termasuk Istana Gyeongbok, Gwanghwamun, dan Sungnyemun.
Dwi Astarini - Rabu, 21 Januari 2026
BTS Rencanakan Penampilan Comeback di Situs Warisan Budaya, KHS Berikan Izin Bersyarat demi Kenalkan Korea ke Dunia
ShowBiz
'Euphoria', Lagu Solo Jungkook yang tak Pernah Absen di Setiap Konser BTS
Menjelang comeback BTS serta rangkaian world tour 2026, salah satu lagu solo lama yang selalu lekat dan ikonis di setiap konser yakni Euphoria milik Jungkook.
Dwi Astarini - Rabu, 21 Januari 2026
'Euphoria', Lagu Solo Jungkook yang tak Pernah Absen di Setiap Konser BTS
ShowBiz
LNGSHOT Tandai Debut dengan Lagu 'Moonwalkin', Simak Lirik Lengkapnya
Boy group K-Pop LNGSHOT besutan MORE VISION dan Jay Park resmi debut pada 13 Januari 2026, dengan album Shot Callers dan title track Moonwalkin'.
Ananda Dimas Prasetya - Rabu, 21 Januari 2026
LNGSHOT Tandai Debut dengan Lagu 'Moonwalkin', Simak Lirik Lengkapnya
ShowBiz
Apink Kembali Setelah Lama Dinanti, Nostalgia 'Mr. Chu' Menggema
Apink resmi comeback pada 5 Januari 2026 dengan mini album ke-11 RE : LOVE untuk merayakan 15 tahun perjalanan karier mereka di K-pop.
Ananda Dimas Prasetya - Senin, 19 Januari 2026
Apink Kembali Setelah Lama Dinanti, Nostalgia 'Mr. Chu' Menggema
ShowBiz
Lirik dan Makna Lagu 'Gameboy', Single Enerjik KATSEYE dari EP 'Beautiful Chaos'
KATSEYE merilis EP Beautiful Chaos pada 2025. Salah satu single andalannya, “Gameboy”, hadir dengan nuansa pop modern yang enerjik dan playful.
Ananda Dimas Prasetya - Senin, 19 Januari 2026
Lirik dan Makna Lagu 'Gameboy', Single Enerjik KATSEYE dari EP 'Beautiful Chaos'
ShowBiz
Jelang Comeback, BTS Rencanakan Sebuah Konser di Istana Gyeongbok, Seoul
Untuk sementara ini, acara itu diberi judul ‘K-heritage and K-pop fusion concert’.
Dwi Astarini - Senin, 19 Januari 2026
Jelang Comeback, BTS Rencanakan Sebuah Konser di Istana Gyeongbok, Seoul
ShowBiz
Lirik 'DOPE', Lagu BTS tentang Kerja Keras dan Dedikasi Mengejar Mimpi
Lagu ini menuturkan berbagai pengorbanan yang ditempuh di balik perjalanan menuju kesuksesan.
Dwi Astarini - Senin, 19 Januari 2026
Lirik 'DOPE', Lagu BTS tentang Kerja Keras dan Dedikasi Mengejar Mimpi
ShowBiz
'Run BTS' kembali Populer Jelang Comeback Penuh BTS di 2026
Lagu 'Run' BTS, yang pertama kali hadir sebagai trek B-side dalam album antologi 'Proof' pada 2022, kembali mencuri perhatian pada awal 2026.
Dwi Astarini - Minggu, 18 Januari 2026
'Run BTS' kembali Populer Jelang Comeback Penuh BTS di 2026
ShowBiz
'Sunday Morning', Langkah Baru ILLIT di Industri Musik Jepang
Lagu 'Sunday Morning' mengusung tema tentang kekuatan cinta yang tak mampu dibendung siapa pun.
Dwi Astarini - Minggu, 18 Januari 2026
'Sunday Morning', Langkah Baru ILLIT di Industri Musik Jepang
ShowBiz
ZEROBASEONE Rilis 'Running to Future' sebagai Pre-Release Album Spesial 'Re-Flow'
ZEROBASEONE kembali menyapa penggemar lewat perilisan digital single beserta video musik berjudul 'Running to Future' pada 9 Januari 2026.
Dwi Astarini - Minggu, 18 Januari 2026
ZEROBASEONE Rilis 'Running to Future' sebagai Pre-Release Album Spesial 'Re-Flow'
Bagikan