K-pop

Seorang Penggemar K-pop Berhasil Curi Perhatian Baekhyun EXO

Ananda Dimas PrasetyaAnanda Dimas Prasetya - Minggu, 21 Juni 2020
Seorang Penggemar K-pop Berhasil Curi Perhatian Baekhyun EXO

Baekhyun menjadi salah satu member EXO paling digemari (Foto: SM Entertainment)

Ukuran text:
14
Dengarkan Berita:

MOMEN fansign (tanda tangan) adalah momen yang diidam-idamkan oleh penggemar K-pop. Pada waktu itu, mereka berkesempatan untuk melihat idolanya dari dekat dan menyapa secara langsung. Mendapat perhatian khusus dari idola tentu begitu diharapkan oleh penggemar saat jumpa fans.

Baca juga:

BLACKPINK Rilis Poster Single 'How You Like That'

Lantas, bagaimana cara yang tepat untuk mencuri perhatian sang idola? Baekhyun EXO pun membeberkannya secara langsung.

Dari berbagai event yang pernah didatanginya, Baekhyun mengungkapkan bahwa ia mampu memberikan perhatian yang lebih kepada penggemar. Misalnya saat fansign untuk penggemar.

Kali ini penggemar yang berhasil menarik perhatiannya bukanlah fans yang berwajah cantik melainkan dari apa yang dikenakannya.

Kostum unik tak terduga yang mereka kenakan bisa langsung mencuri perhatian Baekhyun. “Ketika saya menghadiri acara fansign, ada penggemar yang datang mengenakan pakaian yang sangat unik misalnya hanboks (pakaian tradisional Korea)," tuturnya.

Seorang Penggemar Berhasil Curi Perhatian Baekhyun EXO
Cerita Baekhyun tentang fans pada media (Foto: iheartradio)

Hal yang paling berkesan adalah ketika para penggemar yang meniru kostum panggung Baekhyun. "Ada juga yang mengenakan pakaian yang sama dengan yang saya kenakan di atas panggung," ujarnya. Bukan hanya pakaiannya saja yang sama, riasan wajahnya pun dibuat begitu mirip dengan Baekhyun.

Baca juga:

Army, Samsung Galaxy S20 Plus Kini Hadir dengan Edisi BTS

Upaya luar biasa dari penggemar tersebut tak hanya membuat Baekhyun memperhatikannya. Ia juga mengklaim mereka adalah penggemar yang dia ingat dengan baik.

“Saat mempromosikan Obsession, saya memiliki rantai wajah. Ada penggemar yang datang seperti itu. Saya ingat penggemar itu dengan baik," ungkapnya.

Baekhyun bergurau bahwa sesaat setelah pernyataannya tersebut dipublikasikan ada banyak penggemarnya yang akan mengenakan kostum yang unik mulai sekarang, "Ketika wawancara ini keluar, ku pikir penggemar semua akan datang dengan kostum unik," cetusnya berkelakar.

Jika ada banyak penggemar yang melakukan itu, Baekhyun merasa tidak keberatan. Dirinya mengatakan sangat menikmati hal tersebut.

“Ketika orang-orang mengenakan kostum di acara fansign itu akan terasa seperti sebuah festival. Ketika mereka merasa itu adalah tempat di mana mereka bisa bersenang-senang, mereka bisa mengekspresikan diri lewat pakaian yang dikenalan. Aku sangat suka suasana seperti ini," tukasnya. (avi)

Baca juga:

Meninggal di Usia 28 Tahun, Yohan 'TST' Dimakamkan

#K-Pop #Baekhyun EXO #EXO
Bagikan
Ditulis Oleh

Iftinavia Pradinantia

I am the master of my fate and the captain of my soul

Berita Terkait

ShowBiz
Tiket Tur Dunia ARIRANG BTS Terjual Cepat, sudah Sold Out untuk Pertunjukan Amerika Utara dan Eropa
BigHit Music mengatakan tiket untuk 41 konser di kedua wilayah tersebut ludes dalam waktu singkat setelah mulai dijual pada Sabtu (24/1).
Dwi Astarini - Selasa, 27 Januari 2026
Tiket Tur Dunia ARIRANG BTS Terjual Cepat, sudah Sold Out untuk Pertunjukan Amerika Utara dan Eropa
ShowBiz
BTS Rencanakan Penampilan Comeback di Situs Warisan Budaya, KHS Berikan Izin Bersyarat demi Kenalkan Korea ke Dunia
BTS rencanakan penampilan di dalam dan sekitar sejumlah situs warisan budaya ikonis di Seoul, termasuk Istana Gyeongbok, Gwanghwamun, dan Sungnyemun.
Dwi Astarini - Rabu, 21 Januari 2026
BTS Rencanakan Penampilan Comeback di Situs Warisan Budaya, KHS Berikan Izin Bersyarat demi Kenalkan Korea ke Dunia
ShowBiz
LNGSHOT Tandai Debut dengan Lagu 'Moonwalkin', Simak Lirik Lengkapnya
Boy group K-Pop LNGSHOT besutan MORE VISION dan Jay Park resmi debut pada 13 Januari 2026, dengan album Shot Callers dan title track Moonwalkin'.
Ananda Dimas Prasetya - Rabu, 21 Januari 2026
LNGSHOT Tandai Debut dengan Lagu 'Moonwalkin', Simak Lirik Lengkapnya
ShowBiz
Apink Kembali Setelah Lama Dinanti, Nostalgia 'Mr. Chu' Menggema
Apink resmi comeback pada 5 Januari 2026 dengan mini album ke-11 RE : LOVE untuk merayakan 15 tahun perjalanan karier mereka di K-pop.
Ananda Dimas Prasetya - Senin, 19 Januari 2026
Apink Kembali Setelah Lama Dinanti, Nostalgia 'Mr. Chu' Menggema
ShowBiz
Lirik dan Makna Lagu 'Gameboy', Single Enerjik KATSEYE dari EP 'Beautiful Chaos'
KATSEYE merilis EP Beautiful Chaos pada 2025. Salah satu single andalannya, “Gameboy”, hadir dengan nuansa pop modern yang enerjik dan playful.
Ananda Dimas Prasetya - Senin, 19 Januari 2026
Lirik dan Makna Lagu 'Gameboy', Single Enerjik KATSEYE dari EP 'Beautiful Chaos'
ShowBiz
Jelang Comeback, BTS Rencanakan Sebuah Konser di Istana Gyeongbok, Seoul
Untuk sementara ini, acara itu diberi judul ‘K-heritage and K-pop fusion concert’.
Dwi Astarini - Senin, 19 Januari 2026
Jelang Comeback, BTS Rencanakan Sebuah Konser di Istana Gyeongbok, Seoul
ShowBiz
'Sunday Morning', Langkah Baru ILLIT di Industri Musik Jepang
Lagu 'Sunday Morning' mengusung tema tentang kekuatan cinta yang tak mampu dibendung siapa pun.
Dwi Astarini - Minggu, 18 Januari 2026
'Sunday Morning', Langkah Baru ILLIT di Industri Musik Jepang
ShowBiz
ZEROBASEONE Rilis 'Running to Future' sebagai Pre-Release Album Spesial 'Re-Flow'
ZEROBASEONE kembali menyapa penggemar lewat perilisan digital single beserta video musik berjudul 'Running to Future' pada 9 Januari 2026.
Dwi Astarini - Minggu, 18 Januari 2026
ZEROBASEONE Rilis 'Running to Future' sebagai Pre-Release Album Spesial 'Re-Flow'
ShowBiz
BoA Cabut dari SM Entertainment, Akhir Karier atau Permulaan Era Baru?
Para pengamat industri sebelumnya memperkirakan kontrak itu akan diperbarui sehingga perpisahan bersih yang mendadak ini terasa semakin mengejutkan.
Dwi Astarini - Jumat, 16 Januari 2026
 BoA Cabut dari SM Entertainment, Akhir Karier atau Permulaan Era Baru?
ShowBiz
BTS Umumkan Album Terbaru ‘ARIRANG’, akan Dirilis dalam 16 Versi
Secara harfiah, arirang berarti bentuk lagu rakyat Korea yang sangat populer.
Dwi Astarini - Jumat, 16 Januari 2026
BTS Umumkan Album Terbaru ‘ARIRANG’,  akan Dirilis dalam 16 Versi
Bagikan