Sega Akuisisi Pengembang Gim 'Angry Birds'
Sega akuisisi Rovio. (Foto: Sega)
SEGA SAMMY, induk perusahaan di balik suksesnya waralaba Sonic the Hedgehog, telah memenangi tender dalam akuisisi Rovio yang digadang menghabiskan hingga Rp 11,8 triliun. Masih belum diketahui motif hingga rencana kedepannya dalam akuisisi tersebut.
Mengutip laman Video Games Chronicle, pengumuman resmi terkait akuisis tersebut diperkenalkan di akun X @Sega, dimana Sonic the Hedgehog bersama teman-temannya akan bekerjasama dengan Angry Birds untuk tujuan merging.
Baca juga:
Welcome to the SEGA family, @Rovio!
— SEGA (@SEGA) August 18, 2023
We’re so thrilled to celebrate Rovio becoming a member of the SEGA Group. Get ready for exciting adventures ahead! ???? pic.twitter.com/LV5QkpZrrE
Rovio yang dikenal sebagai developer di balik suksesnya game Angry birds datang ke Sega dalam keadaan bahagia sebagai bagian dari Sega Group. Keputusannya sudah bulat, amat mungkin Sega Sammy dan Rovio melakukan close the deal pada September 2023.
Bila menilik kesuksesan Rovio bersama publisher lain di bawah waralaba Angry Birds, tak menutup kemugkinan Sonic the Hedgehog akan digarap ke dalam game smartphone di bawah naungan Rovio. Game yang memiliki gameplay minim amat mungkin akan mengguncang App Store maupun Google Play Store.
Baca juga:
Di lain hal, Rovio sendiri ingin game miliknya digarap oleh Sega ke dalam konsol dengan gameplay action RPG, maupun platformer layaknya Super Mario Bros.. Banyak rencana yang mungkin dapat dilakukan oleh kedua developer ini untuk membuat gamenya menjadi baik di pasarnya masing-masing.
"Rovio sedang mencoba untuk melakukan ekspansinya di luar platform mobile gaming, dan Sega akan aktif untuk mendukungnya melalui kapabilitasnya," jelas Sega lewat cicitan di akun X-nya.
CEO Sega Sammy yakni Haruki Satomi sempat memberikan informasi terkait akuisisi ini sejak April 2023 lalu, dimana ia ingin memperkuat pasar globalnya, dan mobile gaming pun menjadi potensi besar yang ia sebutkan.
Terlebih lagi, mengakuisisi Rovio yang digadang sebagai pelopor game mobile era Android maupun iPhone di eranya dengan Angry Birds, adalah ide terbaik yang dilakukan oleh Sega di Agustus 2023.
Selain itu, Rovio pun memiliki pemahaman miliknya dalam melihat perspektif Sonic the Hedgehog yang tetap jaya meski sempat hengkang dari dunia penggarapan konsol game.
Apalagi dengan game terbaru yang menggandeng beberapa developer indie, serta dua film yang telah digarap masuk ke dalam box office yang mendefinisikan Sonic the Hedgehog adalah waralaba terbaik yang dibuat dengan level yang serupa dengan Super Mario Bros.. (dnz)
Baca juga:
Bagikan
Berita Terkait
10 Tips Penting Game TheoTown agar Kota Cepat Maju, 100 Persen Efektif!
Interaksi Sosial di Platform Gim Daring Jadi Wadah Sebarkan Paham Radikalisme
Simu Liu Jadi Bintang Utama Film Adaptasi Game 'Sleeping Dogs', Disutradarai Timo Tjahjanto
BNPT Pantau Roblox, Takut Jadi Media Penyebaran Radikalisasi Pada Anak
Film Adaptasi Gim Sleeping Dogs, Bakal Disutradarai Timo Tjahjanto
Trailer Film Live-Action 'Street Fighter' Rilis, Ini Deretan Aktor-Aktris Pemeran Ryu Dkk
Trailer Perdana Film Live-Action 'Street Fighter' Dirilis, Siap Suguhkan Aksi Laga Intens
Timnas MLBB Indonesia Ukir Sejarah Peringkat 4 Dunia IESF WEC 2025, Langsung Fokus SEA Games Thailand
Indonesia Genggam Dunia Esports: MLBB Putri Pertahankan Tahta IESF WEC 2025, Win Rate 100 Persen Cuy
Pakar Ungkap Dua Kunci Kerentanan Anak di Ruang Digital yang Bisa Dimanfaatkan Jaringan Terorisme