Laos Mundur, Tim Putri Bulu Tangkis Indonesia Langsung ke Semifinal


Susy Susanti, Manajer Tim Bulutangkis Indonesia di SEA Games 2017. (Dok PBSI)
MerahPutih.com - Tim bulu tangkis beregu putri Indonesia telah mengamankan satu medali perunggu SEA Games 2017 setelah dipastikan lolos ke babak semifinal. Dalam pertandingan yang rencananya akan dilangsungkan di Axiata Arena, Kuala Lumpur, tim putri Indonesia akan bertemu dengan Laos.
Namun, tim Laos mengundurkan diri. Dengan demikian, tim putri Indonesia langsung melesat ke semifinal dan kemungkinan besar akan berhadapan dengan tim tuan rumah, Malaysia.
“Pastinya kami tim bulu tangkis Indonesia tidak terpengaruh dengan perubahan apapun, khususnya mundurnya tim putri Laos. Kami tetap harus siap untuk pertandingan selanjutnya,” kata Susy Susanti, Manajer Tim SEA Games 2017 dalam keterangan tertulis, Jumat (18/8).
“Kami mau fokus saja mempersiapkan diri untuk pertandingan semifinal,” tambah Susy.
Tim bulu tangkis Indonesia rencananya akan bertolak ke Kuala Lumpur pada hari Minggu (20/8). Pertandingan beregu akan dimainkan pada 22-24 Agustus 2017, sedangkan pertandingan perorangan pada 26-29 Agustus 2018. (*)
Baca juga berita terkait SEA Games dari cabang bulu tangkis di: Lawan Malaysia di Semifinal, Ini yang Disiapkan Susy Susanti
Bagikan
Berita Terkait
Polisi Malaysia Selamatkan 49 WNI Perempuan dari Perdagangan Orang, Ada Yang Sudah 13 Tahun Dipekerjakan

Malaysia Turunkan Harga BBM RON 95 Jadi Sekitar Rp Rp 7.864 Per Liter, Di Indonesia Pertamax Rp 12.200 Per Liter

Muhammadiyah Resmika Rumah Hamka di Malaysia, Aset Dibeli Sejak 2024

[HOAKS atau FAKTA] : Takut Terjadi Perang, Malaysia Minta Maaf dan Kembalikan Blok Ambalat ke Indonesia
![[HOAKS atau FAKTA] : Takut Terjadi Perang, Malaysia Minta Maaf dan Kembalikan Blok Ambalat ke Indonesia](https://img.merahputih.com/media/d3/ef/cd/d3efcda4ca4af508cc1aa1cc3dfdfc1a_182x135.png)
[HOAKS atau FAKTA]: Perdana Menteri Malaysia Tantang Indonesia Perang di Laut Ambalat
![[HOAKS atau FAKTA]: Perdana Menteri Malaysia Tantang Indonesia Perang di Laut Ambalat](https://img.merahputih.com/media/57/be/b4/57beb4f39c46834d56d0e5242ebe5b5d_182x135.png)
Blok Ambalat Kembali Menghangat, Negosiasi Pengelolaan Bersama Masih Dibahas

PMI Jadi Korban Kekerasan di Malaysia, PKB Bantu Proses Pemulangan

Pemerintah Malaysia Diminta Bantu Proses Pemulangan Pengusaha Minyak Riza Chalid

DPR: Indonesia-Malaysia Kunci Stabilitas ASEAN dan Internasional

Anak Pekerja Migran Indonesia di Perbatasan Bakal Dapat Bantuan Pendidikan dari Malaysia
