Replika Piramida Ini Mendadak Viral di Internet, Apa Spesialnya?

Raden Yusuf NayamenggalaRaden Yusuf Nayamenggala - Jumat, 03 Juli 2020
Replika Piramida Ini Mendadak Viral di Internet, Apa Spesialnya?

Sebuah replika piramida mendadak viral di internet (Foto: odditycentral)

Ukuran text:
14
Dengarkan Berita:

SEPASANG suami istri dari Istinka, sebuah desa kecil di St Petersburg, Rusia, membangun replika beton Great Pyramid of Giza di halaman belakang rumah mereka.

Replika Piramida itu memiliki tinggi 9 meter. Terbuat dari sekitar 400 ton balok beton. Piramida buatan pasangan asal Istinka tersebut 19 kali lebih kecil dari stuktur yang menjadi inspirasinya, Piramida Giza di Mesir.

Baca Juga:

Viral, Perempuan Ini Sukses Buat Gaun 'COVID-19' dari Lakban dalam Waktu 400 Jam

Namun, menurut pemiliknya, Andrey Vakhrushev dan istrinya Victoria, terlepas dari perbedaan ukuran, stuktur piramida itu sangat mirip. Pasangan tersebut mengklaim bahwa detail pada proyek ini sangat diperhatikan.

Replika Piramida ini dibuat sangat detail (Foto: odditycentral)

Dalam pembuatannya, pasangan suami istri itu tak main-main. Mereka menghabiskan waktu bertahun-tahun untuk mempelajari desain Piramida Cheops. Bahkan mengunjunginya berkali-kali, untuk mendapatkan detail yang sempurna.

"Saya benar-benar berusaha untuk mencapai ukuran yang tepat, hingga akurasi satu sentimeter, pada tingkat yang tepat. Bukan dengan kesalahan satu atau dua sentimeter, tetapi ukuran yang tepat, sempurna dan tidak kurang," kata Andrey seperti yang dilansir dari laman odditycentral.

Lebih lanjut Audrey menuturkan, memang blok yang digunakan berbeda. Tetapi itu masih merupakan struktur monolitik. Audrey membuat perhitungan yang hati-hati dalam setiap batu, dan membuatnya dengan cara khusus hingga semirip mungkin dengan aslinya.

Baca juga:

Tingginya Tak Wajar, Tanaman Kaktus Ini Jadi Viral di Internet

Setelah menghitung ukuran persis piramida mereka. Andrey dan Victoria menghabiskan sebulan untuk mencari kru kontruksi yang mau membangunnya sesuai dengan spesifikasi mereka.

Banyak kontraktor yang menolak. Namun mereka akhirnya menemukan kontraktor yang benar-benar berpikir proyek itu keren. Tak jelas berapa lama bangunan itu dibuat. Piramida itu mulai menjadi berita utama di Rusia pada bulan Maret lalu.

Euronews menggambarkan Piramida Istinka sebagai hiasan taman yang tak biasa untuk pasangan eksentrik. Media Rusia menceritakan kisah yang sangat berbeda. Rupanya Vakhrushevs telah membuat beberapa klaim yang cukup liar tentang piramida mereka. Termasuk piramida itu bisa melindungi orang dari bahaya dan menyembuhkan mereka.

Seperti contohnya Nevsky News melaporkan bahwa Andrey Vakhrushev mengatakan bahwa semua pekerja yang menderita cedera selama proses konstruksi disembuhkan oleh piramida. Serta tak ada anggota tim konstruksi yang sakit selama proses pembangunan.

Dalam percakapan dengan koresponden Nevsky News, Vakhrushev mengatakan bahwa ia dan istrinya mulai membangun piramida untuk menyelamatkan Bumi. Sementara menutur Metro News, Victoria mengatakan bahwa piramida mereka bisa meningkatkan kekebalan tubuh dan melindungi dari infeksi virus corona.

Mereka yang ingin mendapat manfaat dari kekuatan penyembuhan dan perlindungan piramida, bisa memesan tinggal di dalam piramida untuk bermeditasi dan mengisi diri mereka dengan energinya. Namun tak gratis, melainkan harus membayar sekitar USD140 atau sekitar Rp2 juta per malam. (Ryn)

Baca juga:

Viral Fenomena Semangka Persegi Asal Jepang, Enak Dilihat Tapi...

#Viral #Berita Unik
Bagikan
Ditulis Oleh

Raden Yusuf Nayamenggala

I'm not perfect but special

Berita Terkait

Indonesia
Pedagang Es Gabus Terima Bantuan TNI usai Difitnah Pakai Spons, Dapat Kulkas hingga Dispenser
Pedagang es gabus yang dituduh pakai spons, mendapat bantuan dari TNI berupa kulkas hingga kasur.
Soffi Amira - Kamis, 29 Januari 2026
Pedagang Es Gabus Terima Bantuan TNI usai Difitnah Pakai Spons, Dapat Kulkas hingga Dispenser
Indonesia
Polisi Ungkap Alasan Lepas Pasutri Viral yang Pukul Pengendara Motor di Palmerah, Identitas 'Pak Joko' Perlahan Mulai Terendus
Selain masa tahanan, penyidik juga mempertimbangkan ketentuan denda yang relatif kecil serta Surat Edaran Mahkamah Agung (SEMA) sebagai landasan hukum.
Angga Yudha Pratama - Kamis, 29 Januari 2026
Polisi Ungkap Alasan Lepas Pasutri Viral yang Pukul Pengendara Motor di Palmerah, Identitas 'Pak Joko' Perlahan Mulai Terendus
Indonesia
Komisi III DPR Desak Kasus Jambret Mati Karena Dikejar Hogi Minaya Dihentikan, Bukan Restorative Justice
anggota Komisi III DPR RI Rikwanto juga meminta agar kasus ini dihentikan karena menurutnya, tidak ada kasus lalu lintas.
Alwan Ridha Ramdani - Rabu, 28 Januari 2026
Komisi III DPR Desak Kasus Jambret Mati Karena Dikejar Hogi Minaya Dihentikan, Bukan Restorative Justice
Indonesia
Buntut Kasus Es Gabus Viral di Medsos, Kapolres Jakpus Perketat Pembinaan Bhabinkamtibmas
Pihak kepolisian memastikan akan menindaklanjuti setiap temuan baru guna menjaga transparansi dan kepercayaan masyarakat
Angga Yudha Pratama - Rabu, 28 Januari 2026
Buntut Kasus Es Gabus Viral di Medsos, Kapolres Jakpus Perketat Pembinaan Bhabinkamtibmas
Indonesia
Abu Rokok Kena Orang, Disiram Air Malah Ngamuk: Pasutri di Palmerah Lupa Pakai Helm Tapi Ingat Cara Memaki dan Memukul
Ketegangan bermula saat seorang pengguna jalan lain merekam aksi pasutri tersebut dan mencoba mengingatkan agar tidak merokok saat berkendara
Angga Yudha Pratama - Selasa, 27 Januari 2026
Abu Rokok Kena Orang, Disiram Air Malah Ngamuk: Pasutri di Palmerah Lupa Pakai Helm Tapi Ingat Cara Memaki dan Memukul
ShowBiz
Lagu “Tega” Rita Sugiarto Viral Lagi, Bagian Liriknya Dijadikan Tantangan Kreator TikTok
Bagian lirik “Semakin Menyala” ramai dijadikan tantangan oleh para kreator TikTok, dipicu oleh penampilan seorang biduan panggung yang membawakannya.
Frengky Aruan - Minggu, 18 Januari 2026
Lagu “Tega” Rita Sugiarto Viral Lagi, Bagian Liriknya Dijadikan Tantangan Kreator TikTok
Lifestyle
Lirik Lengkap "LOVE YOU LESS" dari Joji, Lagu Wajib Buat Korban Ghosting dan PHP
Lewat lagu ini, Joji mempertahankan reputasinya sebagai "raja lagu galau" dengan menyuguhkan aransemen melankolis
Angga Yudha Pratama - Sabtu, 17 Januari 2026
Lirik Lengkap
Lifestyle
Viral di TikTok! Lagu ‘Die On This Hill’ Sienna Spiro, Ini Dia Liriknya
Lagu ini dengan cepat mencuri perhatian pendengar karena keberaniannya mengangkat tema kesetiaan
Angga Yudha Pratama - Sabtu, 17 Januari 2026
Viral di TikTok! Lagu ‘Die On This Hill’ Sienna Spiro, Ini Dia Liriknya
Indonesia
Viral Guru Dikeroyok Murid, DPR Soroti Etika dan Karakter Pendidikan
Anggota Komisi X DPR RI menyesalkan insiden guru dan murid saling serang yang viral. DPR menilai peristiwa ini mencerminkan kegagalan pendidikan.
Ananda Dimas Prasetya - Kamis, 15 Januari 2026
Viral Guru Dikeroyok Murid, DPR Soroti Etika dan Karakter Pendidikan
Indonesia
Kemhan Buka Suara soal BMW Berpelat Dinas yang Viral di Media Sosial
Viral BMW 430i putih diduga memakai pelat dinas Kemhan. Kementerian Pertahanan menegaskan pelat tersebut palsu dan tidak sah. Simak penjelasan lengkapnya.
Ananda Dimas Prasetya - Senin, 12 Januari 2026
Kemhan Buka Suara soal BMW Berpelat Dinas yang Viral di Media Sosial
Bagikan