Rano Karno Hadiri Sertijab Gubenur Banten
Gubernur dan Wakil Gubernur Banten 2017-2022 (ANTARA FOTO/Widodo S Jusuf)
Mantan Gubernur Banten Rano Karno yang juga calon Gubernur Banten dalam Pilkada Banten 2017, hadir dalam acara Serah Terima Jabatan (Sertijab) dan Pisah Sambut Gubernur Banten 2017-2022 di Pendopo Gubernur Banten di Serang, Senin (15/5).
Sebagaimana dilansir Antara, selain Rano Karno hadir dalam kesempatan tersebut calon Wakil Gubernur Banten yang berpasangan dengan Rano Karno yakni H Embay Mulya Syarif. Dalam kesempatan tersebut Rano Karno nampak duduk bersebelahan dengan Penjabat Gubernur Banten Nata Irawan.
Sementara itu Gubernur Banten terpilih Wahidin Halim dan Wakil Gubernur Banten terpilih Andika Hazrumy duduk bersebelahan didampingi para istrinya. Pasangan Gubernur dan Wakil Gubernur Banten terpilih dilantik Presiden Joko Widodo pada Jumat (12/5) di Istana Negara Jakarta.
Sertijab Gubernur Banten dari Penjabat Gubernur Banten Nata Irawan kepada Wahidin Halim dihadiri seluruh bupati/walikota di Banten serta perwakilan komponen masyarakat di Provinsi Banten. Sertijab Gubernur Banten ditandai dengan penandatanganan berita acara serah terima jabatan Gubernur Banten oleh Gubernur Banten Wahidin Halim dan Mantan Pejabat Gubernur Banten Nata Irawan.
Hadir juga dalam acara tersebut para tokoh Banten termasuk mantan Ketua KPK Taufiqurahman Ruki.
Sebelumnya dalam Pilgub Banten 2017, pasangan Wahidin Halim-Andika Hazrumy ditetapkan sebagai pemenang oleh KPU Banten, mengalahkan pasangan calon yang diusung PDIP Nasdem dan PPP yakni Rano Karno-Embay Mulya Syarif.
Sumber: ANTARA
Bagikan
Berita Terkait
Revitalisasi Glodok-Kota Tua, Rano Karno: Potensi Wisata Sangat Besar
Wagub Rano Karno Pastikan Persiapan Imlek 2026, Jakarta Light Festival Bakal Digelar
Dorong Layanan Air Terintegrasi, PAM Jaya Resmi Luncurkan ERP Fusion
Pemprov DKI Mau Bangun Monorel di Ragunan, Bisa Kurangi Kemacetan dan Polusi
Wagub Rano Pastikan Pemulihan Siswa Korban Tertabrak Mobil MBG di SDN Kalibaru 01
Pemprov DKI Klaim Modifikasi Cuaca Berhasil Redam Hujan Ekstrem Malam Pergantian Tahun 2026
Musim Hujan, Wagub Rano Ingatkan Anak Buahnya Tingkatkan Kewaspadaan terhadap DBD
Wagub Rano Karno Jawab Ketidakpuasan soal UMP DKI Jakarta
Wagub Rano Tegaskan Pasokan dan Stok Pangan Aman hingga Januari 2026, Harga Juga Relatif Stabil
Wagub Rano Karno Jamin Ketersediaan Pangan Jakarta Aman, Subsidi Ayam Segera Meluncur