Raja Salman Kirim 100 Ton Kurma untuk Indonesia

Zulfikar SyZulfikar Sy - Selasa, 04 April 2023
Raja Salman Kirim 100 Ton Kurma untuk Indonesia

Penyerahan kurma hadiah dari Raja Arab Saudi Salman bin Abdulaziz al-Saud kepada Pemeritah Indonesia, Selasa (4/4/2023). (ANTARA/Asep Firmansyah)

Ukuran text:
14
Dengarkan Berita:

MerahPutih.com - Kedekatan pemerintah Indonesia dengan Kerajaan Arab Saudi semakin erat pada bulan Ramadan.

Pemerintah Indonesia melalui Kementerian Agama menerima hadiah berupa 100 ton kurma dari Raja Arab Saudi Salman bin Abdulaziz al-Saud yang akan dibagikan kepada mereka yang membutuhkan.

"Kami atas nama pemerintah Indonesia mengucapkan terima kasih setulus-tulusnya atas hadiah yang diberikan oleh Raja Salman dalam bentuk Alquran dan kurma," ujar Wakil Menteri Agama Zainut Tauhid Sa'adi saat menerima hadiah kurma di Jakarta, Selasa (4/4).

Baca Juga:

Polda Metro Ungkap Alasan Volume Kendaraan saat Ramadan Cenderung Meningkat

Penyerahan kurma secara simbolis dilakukan Duta Besar Arab Saudi Faisal bin Abdullah Al-Amudi kepada Wakil Menteri Agama Indonesia di Asrama Haji Pondok Gede, Jakarta.

Zainut mengatakan kurma tersebut akan didistribusikan lewat Kanwil-Kanwil Kemenag di daerah, selanjutnya disalurkan kepada organisasi keagamaan dan tokoh-tokoh agama.

"Kami akan tasarufkan kepada seluruh pihak melalui Kanwil-kanwil. Nanti kanwil akan meneruskan ke ormas, dan tokoh-tokoh di daerah," katanya, seperti dikutip Antara.

Hadiah kurma ini, kata Zainut, bukanlah kali pertama yang diberikan Raja Salman. Setiap Ramadan, Raja Salman kerap memberikan hadiah untuk Indonesia.

Baca Juga:

Berbagi lewat Hantaran Ramadan

Sebelum menghadiahi kurma, Pemerintah Arab Saudi juga telah memberikan bantuan berupa sembako melalui Badan Amil Zakat Nasional (BAZNAS) sebelum Ramadan.

"Kami berharap kerja sama yang baik ini tidak hanya bidang sosial keagamaan, tapi juga meningkatkan di bidang perdagangan, ekonomi, pendidikan, dan lainnya," katanya.

Sementara itu, Dubes Arab Saudi untuk Indonesia Faisal bin Abdullah Al-Amudi mengatakan kurma yang diserahkan merupakan jenis istimewa.

"Kurma (jenis) istimewa yang distribusinya akan berkoordinasi dengan Kemenag yang akan bertanggung jawab penuh atas pembagian tersebut, jumlahnya 100 ton," kata dia. (*)

Baca Juga:

Ramadan Hub Spotify 2023 Sajikan Banyak Konten Video

#Arab Saudi #Kurma
Bagikan
Ditulis Oleh

Zulfikar Sy

Tukang sihir

Berita Terkait

Indonesia
Indonesia Resmi Punya Hotel di Mekah, Arab Saudi Ubah Aturan Kepemilikan
Indonesia resmi memiliki hotel dan lahan di Mekah untuk Kampung Haji Indonesia. Keberhasilan ini hasil diplomasi Presiden Prabowo Subianto.
Ananda Dimas Prasetya - Selasa, 06 Januari 2026
Indonesia Resmi Punya Hotel di Mekah, Arab Saudi Ubah Aturan Kepemilikan
Olahraga
Klub Arab Saudi Masih Mau Datangkan Mohamed Salah, Liverpool Sudah Siap Kehilangan?
Klub Arab Saudi masih mau mendatangkan Mohamed Salah. Bintang Mesir itu kemungkinan akan bergabung dengan Al-Hilal di bursa transfer Januari.
Soffi Amira - Kamis, 11 Desember 2025
Klub Arab Saudi Masih Mau Datangkan Mohamed Salah, Liverpool Sudah Siap Kehilangan?
Olahraga
Raphinha Tepis Rumor Pindah ke Arab Saudi, Fans Barcelona Langsung Lega
Raphinha dengan tegas menepis rumor soal pindah ke Arab Saudi. Hal itu pun membuat fans Barcelona merasa lega, karena tidak akan kehilangannya.
Soffi Amira - Senin, 08 Desember 2025
Raphinha Tepis Rumor Pindah ke Arab Saudi, Fans Barcelona Langsung Lega
Olahraga
Arab Saudi Masih Kejar Tanda Tangan Raphinha, Barcelona Mulai Waspada
Arab Saudi masih mengejar tanda tangan Raphinha. Barcelona pun mulai waspada dan harus meyakinkannya agar bertahan.
Soffi Amira - Kamis, 04 Desember 2025
Arab Saudi Masih Kejar Tanda Tangan Raphinha, Barcelona Mulai Waspada
Indonesia
2 Syarikah Ditunjuk Urus Haji 2026, DPR Ingin Pastikan Komitmen Pelayanan Terbaik
2 perusahaan penyedia layanan haji (syarikah) yang ditunjuk yakni Rakeen Mashariq Al Mutayizah Company for Pilgrim Service dan Albait Guest.
Frengky Aruan - Sabtu, 01 November 2025
2 Syarikah Ditunjuk Urus Haji 2026, DPR Ingin Pastikan Komitmen Pelayanan Terbaik
Olahraga
Raphinha Sempat Tergoda dengan Tawaran Arab Saudi, Hansi Flick Berhasil Meyakinkannya
Raphinha mengaku, bahwa ia sempat tergoda dengan tawaran Arab Saudi. Namun, ia memilih bertahan di Barcelona.
Soffi Amira - Rabu, 15 Oktober 2025
Raphinha Sempat Tergoda dengan Tawaran Arab Saudi, Hansi Flick Berhasil Meyakinkannya
Travel
7 Alasan Hijrah Trail Harus Masuk Bucket List Petualangan di Arab Saudi
Ala Khotah (Jejak Nabi) menghadirkan sebuah perjalanan imersif selama enam bulan yang akan dimulai pada November ini.
Dwi Astarini - Selasa, 14 Oktober 2025
7 Alasan Hijrah Trail Harus Masuk Bucket List Petualangan di Arab Saudi
Olahraga
Bruno Fernandes Angkat Bicara soal Pindah ke Arab Saudi, Sudah Bahagia di Manchester United
Bruno Fernandes angkat bicara soal kemungkinan pindah ke Arab Saudi. Ia menegaskan, bahwa sudah bahagia di Manchester United.
Soffi Amira - Sabtu, 11 Oktober 2025
Bruno Fernandes Angkat Bicara soal Pindah ke Arab Saudi, Sudah Bahagia di Manchester United
Olahraga
Kluivert Puji Timnas Indonesia Bertarung Layaknya Singa, Meski Akhirnya Kalah dari Arab
Kluivert menyebut gol balasan pertama Arab Saudi menjadi titik balik yang mengubah jalannya pertandingan.
Wisnu Cipto - Kamis, 09 Oktober 2025
Kluivert Puji Timnas Indonesia Bertarung Layaknya Singa, Meski Akhirnya Kalah dari Arab
Olahraga
Jadwal dan Link Live Streaming Timnas Indonesia VS Arab Saudi, Siaran Mulai Pukul 22.00 WIB
Kickoff Timnas Indonesia vs Arab Saudi dimulai Kamis pukul 00.15 WIB.
Wisnu Cipto - Rabu, 08 Oktober 2025
Jadwal dan Link Live Streaming Timnas Indonesia VS Arab Saudi, Siaran Mulai Pukul 22.00 WIB
Bagikan