Putri Eugenie Umumkan Nama Anak Pertamanya

Andreas PranataltaAndreas Pranatalta - Senin, 22 Februari 2021
Putri Eugenie Umumkan Nama Anak Pertamanya

Diambil dari nama sang kakek. (Foto: Instagram/princesseugenie)

Ukuran text:
14
Dengarkan Berita:

SETELAH menyambut kelahiran anak pertamanya pada 11 Februari lalu, Putri Eugenie dan suaminya Jack Brooksbank menamai putra mereka August Philip Hawke Brooksbank. Kabar ini disampaikan langsung oleh pihak Istana Buckingham dan Putri Eugenie melalui Instagramnya.

“Kami ingin memperkenalkan August Philip Brooksbank. Terima kasih atas begitu banyak pesan yang luar biasa. Hati kami penuhu dengna cinta untuk manusia kecil ini, tidak bisa diungkapkan dengan kata-kata. Kami sangat senang dapat membagikan foto-foto ini,” tulis Putri Eugenie.

Unggahannya di Instagram pun disambut baik oleh para pengikut.

“Sebuah nama yang indah! Selamat!,” kata akun kensingtonsiblings.

“Aww dia menggemaskan!!! Senang bertemu denganmu August kecil,” tulis akun william_catherine82.

Baca juga:

Intip Aktivitas Para Bangsawan dari Berbagai Belahan Dunia selama Lockdown

“Dia sangat tampan!!! Terima kasih telah membagikan foto-foto keluarga yang berharga ini!! Semoga sukses!!,” tulis akun brritaniec.

Mengutip ANTARA, nama putra pertama pasangan itu diambil dari sang kakek, Pangeran Philip, yang kini sedang berada di rumah sakit karena merasa kurang sehat akhir-akhir ini. August menjadi cucu pertama dari Sarah Ferguson dan Pangeran Andrew, serta cicit kesembilan untuk Ratu dan Duke of Edinburgh.

Eugenie sendiri adalah putri kedua Pangeran Andrew dan mantan istrinya, Sarah Ferguson. Ia berada di urutan ke-10 pewaris takhta Inggris.

Sebelumnya, kabar kelahiran putra pertama mereka dibagikan Putri Eugenie di Instagramnya. Ia juga pertama kali membagikan berita kehamilannya pada September 2020 lalu, Di samping foto yang memperlihatkan sandal bayi, Eugenie menulis “Jack dan saya sangat bersemangat untuk awal 2021…”.

Baca juga:

Intip Aktivitas Para Bangsawan dari Berbagai Belahan Dunia selama Lockdown

Pasca Melahirkan, Putri Eugenie Umumkan Nama Anak Pertamanya
Jack Brooksbank dan Putri Eugenie. (Foto: Hello! magazine)

Berita kehamilan itu muncul dua tahun setelah pasangan ini mengikat janji pernikahan kerajaan di Kapel St. George di Windsor. Pada 22 Januari, hanya beberapa minggu sebelum menyambut anak pertamanya, Eugenie mengunggah kembali kenangan foto pertunangannya dengan Jack Brooksbank.

Kelahiran putra pertamanya ini otomatis berada di urutan ke-11 sebagai pewaris takhta. Meskipun begitu sepertinya bayi ini tidak akan lahir dengan gelar kerajaan. Seperti dikutip laman Insider, ada dua alasan mengapa. Pertama berkaitan dengan tradisi kerajaan. (and)

Baca juga:

Ikuti Jejak Harry dan Meghan Markle, Putri Eugenie Tak Beri Gelar untuk Bayinya

#Kerajaan Inggris #Selebritas
Bagikan
Ditulis Oleh

Andreas Pranatalta

Stop rushing things and take a moment to appreciate how far you've come.

Berita Terkait

ShowBiz
Im Siwan Buka-Bukaan Ngaku Tidur 12 Jam Sehari, Ngalahin Bayi Nih
Pola tidurnya sama dengan bayi yang baru lahir.
Dwi Astarini - Kamis, 15 Januari 2026
 Im Siwan Buka-Bukaan Ngaku Tidur 12 Jam Sehari, Ngalahin Bayi Nih
ShowBiz
Artwork yang Abadi: Peti Mati Mani sebagai Tribute bagi The Stone Roses
Pemain bass legendaris asal Manchester itu memilih desain yang terinspirasi langsung dari artwork ikonis album debut The Stone Roses (1989) sebagai penutup perjalanan hidupnya.
Dwi Astarini - Rabu, 24 Desember 2025
Artwork yang Abadi: Peti Mati Mani sebagai Tribute bagi The Stone Roses
ShowBiz
Aktor 'It: Chapter Two' James Ransone Meninggal Dunia, Bunuh Diri di Usia 46 Tahun
Menurut berita yang tersebar, sosok Ransone meninggal pada 19 Desember.
Dwi Astarini - Senin, 22 Desember 2025
Aktor 'It: Chapter Two' James Ransone Meninggal Dunia, Bunuh Diri di Usia 46 Tahun
ShowBiz
Putra Rob Reiner, Nick, Didakwa atas Pembunuhan Orangtuanya
Nick Reiner didakwa atas dua tuduhan pembunuhan tingkat pertama dengan keadaan khusus yang menuding adanya pembunuhan ganda.
Dwi Astarini - Rabu, 17 Desember 2025
  Putra Rob Reiner, Nick, Didakwa atas Pembunuhan Orangtuanya
ShowBiz
Pembunuhan Rob Reiner, Polisi LA Tangkap Anak sang Sutradara
Polisi mengatakan Nick Reiner ditangkap beberapa jam kemudian, sekitar pukul 21.15 waktu setempat pada Minggu.
Dwi Astarini - Selasa, 16 Desember 2025
Pembunuhan Rob Reiner, Polisi LA Tangkap Anak sang Sutradara
ShowBiz
Sutradara Hollywood Rob Reiner dan Istrinya Ditemukan Tewas di Rumah Mereka di Los Angeles, Diduga Dibunuh
Polisi menyatakan belum ada penangkapan, dan saat ini tidak ada tersangka maupun orang yang menjadi perhatian.
Dwi Astarini - Senin, 15 Desember 2025
Sutradara Hollywood Rob Reiner dan Istrinya Ditemukan Tewas di Rumah Mereka di Los Angeles, Diduga Dibunuh
ShowBiz
Dua Dekade Persahabatan, RAN Persembahkan Video Musik 'Memori' di Usia ke-19
Video musik Memori dirancang sebagai refleksi atas kehilangan, pertemuan, dan kebersamaan, tiga unsur yang membentuk esensi sebuah kenangan.
Dwi Astarini - Rabu, 10 Desember 2025
Dua Dekade Persahabatan, RAN Persembahkan Video Musik 'Memori' di Usia ke-19
ShowBiz
Go Public, Katy Perry Pamer Kemesraan Bareng Justin Trudeau di Instagram
Dalam salah satu foto, Perry dan Trudeau terlihat tersenyum dalam sebuah swafoto, dengan wajah mereka saling bersentuhan.
Dwi Astarini - Selasa, 09 Desember 2025
 Go Public, Katy Perry Pamer Kemesraan Bareng Justin Trudeau di Instagram
ShowBiz
Epy Kusnandar Meninggal Dunia, Dedikasi 29 Tahun di Dunia Hiburan
Jenazah Epy kini tengah disemayamkan di kawasan Jakarta Selatan.
Dwi Astarini - Rabu, 03 Desember 2025
Epy Kusnandar Meninggal Dunia, Dedikasi 29 Tahun di Dunia Hiburan
ShowBiz
Mudy Taylor Meninggal Dunia, Komika Musikal dengan Legasi Besar
Ia dikenang sebagai komika yang berhasil menjahit humor dan musik menjadi satu kesatuan yang hidup, segar, dan kreatif
Dwi Astarini - Kamis, 27 November 2025
Mudy Taylor Meninggal Dunia, Komika Musikal dengan Legasi Besar
Bagikan