Prabowo Pamer Surat dari Presiden Turkiye Erdogan, Begini Isinya

Wisnu CiptoWisnu Cipto - Jumat, 23 Februari 2024
Prabowo Pamer Surat dari Presiden Turkiye Erdogan, Begini Isinya

Prabowo Subianto bersama Presiden Turkiye Recep Tayyip Erdogan (Dok Instagram Prabowo Subianto)

Ukuran text:
14
Dengarkan Berita:

MerahPutih.com - Calon Presiden (Capres) Prabowo Subianto kembali menerima ucapan selamat dari pemimpin dunia. Kali ini, ucapan selamat datang dari Presiden Turkiye Recep Tayyip Erdogan atas perolehan suara terbanyak dalam Pemilu 2024 menurut hasil hitung cepat atau quick count.

Baca Juga:

Setelah Ditelepon Perdana Menteri, Prabowo Bakal Bertemu Menhan Australia

Prabowo telah mengunggah surat ucapan Erdogan itu dalam akun Instagram @prabowo. Dalam suratnya, Erdogan berdoa agar masyarakat Indonesia dapat hidup sejahtera dan tetap bersaudara di bawah kepemimpinan Prabowo nantinya setelah dilantik.

"Kemarin, saya menerima surat ucapan selamat dari Presiden Turki @rterdogan mengenai hasil sementara Pemilu 2024, yang diberikan langsung oleh Duta Besar Turki @talipkucukcan," tulis Prabowo dalam akun media sosialnya seperti dikutip di Jakarta, Jumat (23/2).

Isi surat ucapan selamat dari Presiden Turkiye Recep Tayyip Erdogan (Dok Instagram Prabowo Subianto)

Duet dari cawapres Gibran Rakabuming Raka itu pun berterima kasih atas dukungan Presiden Turkiye Erdogan selama ini. "Saya ingin menyampaikan rasa terima kasih yang mendalam atas dukungan dan persahabatan antara kedua negara kita," kata Prabowo.

Baca Juga:

Syarat Jadi Menteri Kabinet Prabowo Harus Setuju Program Makan Siang Gratis

Sekedar informasi, Prabowo sudah menerima ucapan selamat dari setidaknya belasan pemimpin negara yang masih aktif menjabat ataupun berstatus mantan. Para pemimpin itu ada yang mengucapkan selamat kepada Prabowo melalui telepon, surat, maupun media sosial.

Mereka yang mengucapkan selamat antara lain Perdana Menteri (PM) Australia Anthony Albanese, Wakil PM Australia Richard Marles, PM Singapura Lee Hsien Loong, ?PM Malaysia Anwar Ibrahim, Presiden Sri Lanka Ranil Wickremesinghe, ?PM Albania Edi Rama, Presiden Timor Leste José Ramos-Horta, Sultan Brunei Hassanal Bolkiah, eks PM Thailand Thaksin Shinawatra, mantan PM Inggris Tony Blair, Menlu Turki Hakan Fidan, dan Presiden Nikaragua Daniel Ortega. (Knu)

Baca Juga:

Gibran dan Prabowo Bahas Kementerian Urusan Makan Siang & Susu Gratis

#Prabowo Subianto
Bagikan

Berita Terkait

Indonesia
[HOAKS atau FAKTA]: Prabowo Stop Gaji Anggota DPR selama 3 Bulan, Uangnya Dipakai untuk Bantu Korban Bencana Alam
Presiden RI, Prabowo Subianto, kabarnya menghentikan gaji anggota DPR selama tiga bulan. Uangnya akan digunakan untuk korban bencana alam.
Soffi Amira - 1 jam, 34 menit lalu
[HOAKS atau FAKTA]: Prabowo Stop Gaji Anggota DPR selama 3 Bulan, Uangnya Dipakai untuk Bantu Korban Bencana Alam
Indonesia
Dinilai Berisiko, Indonesia Harus Siap Mundur dari Board of Peace jika Abaikan Palestina
Eks Wakil Menteri Luar Negeri, Dino Patti Djalal, meminta Indonesia harus mundur dari Board of Peace jika mengabaikan Palestina.
Soffi Amira - Selasa, 27 Januari 2026
Dinilai Berisiko, Indonesia Harus Siap Mundur dari Board of Peace jika Abaikan Palestina
Indonesia
Indonesia Gabung Board of Peace, Eks Wamenlu Ingatkan Risiko Dominasi AS
Mantan Wakil Menteri Luar Negeri, Dino Patti Djalal, mengingatkan agar Indonesia tak menjadi pengikut di Board of Peace bentukan Presiden AS, Donald Trump.
Soffi Amira - Selasa, 27 Januari 2026
Indonesia Gabung Board of Peace, Eks Wamenlu Ingatkan Risiko Dominasi AS
Indonesia
Izinnya Dicabut Prabowo, 28 Perusahaan Perusak Hutan Diminta Bertanggung Jawab
28 perusahaan perusak hutan diminta bertanggung jawab. Pencabutan izin yang dilakukan Presiden RI, Prabowo Subianto, dinilai belum cukup.
Soffi Amira - Minggu, 25 Januari 2026
Izinnya Dicabut Prabowo, 28 Perusahaan Perusak Hutan Diminta Bertanggung Jawab
Indonesia
Arahan dari Prabowo, BNPB Gelar Operasi Modifikasi Cuaca di Jabodetabek
BNPB menggelar operasi modifikasi cuaca di Jabodetabek. Hal ini mendapat arahan langsung dari Presiden RI, Prabowo Subianto.
Soffi Amira - Minggu, 25 Januari 2026
Arahan dari Prabowo, BNPB Gelar Operasi Modifikasi Cuaca di Jabodetabek
Indonesia
Indonesia Gabung Badan Internasional Trump, Prabowo Dinilai Sedang Cari Celah untuk Bela Palestina
Indonesia harus mendorong langkah-langkah konkret yang terukur, seperti gencatan senjata berkelanjutan
Angga Yudha Pratama - Jumat, 23 Januari 2026
Indonesia Gabung Badan Internasional Trump, Prabowo Dinilai Sedang Cari Celah untuk Bela Palestina
Indonesia
Prabowo Tandatangani Piagam Board of Peace, Indonesia Kawal Perdamaian di Gaza
Presiden RI, Prabowo Subianto, menandatangani piagam Board of Peace di Davos, Swiss. Indonesia akan mengawal perdamaian di Gaza, Palestina.
Soffi Amira - Jumat, 23 Januari 2026
Prabowo Tandatangani Piagam Board of Peace, Indonesia Kawal Perdamaian di Gaza
Indonesia
Prabowo Cabut Izin 28 Perusahaan Penyebab Banjir di Sumatra, ini Daftar Lengkapnya
Presiden RI, Prabowo Subianto, mencabut izin 28 perusahaan penyebab banjir di Sumatra. Berikut adalah daftar lengkapnya.
Soffi Amira - Rabu, 21 Januari 2026
Prabowo Cabut Izin 28 Perusahaan Penyebab Banjir di Sumatra, ini Daftar Lengkapnya
Indonesia
Gerindra Bantah Prabowo Usulkan Thomas Djiwandono Jadi Deputi Gubernur BI
Partai Gerindra membantah Presiden RI, Prabowo Subianto, mengusulkan Thomas Djiwandono menjadi Deputi Gubernur BI.
Soffi Amira - Rabu, 21 Januari 2026
Gerindra Bantah Prabowo Usulkan Thomas Djiwandono Jadi Deputi Gubernur BI
Berita Foto
Presiden Prabowo Subianto Tiba di Inggris Perkuat Kemitraan Strategis dan Diplomasi Ekonomi Global
Presiden Prabowo Subianto tiba di London, Inggris, Minggu (18/1/2026).
Didik Setiawan - Senin, 19 Januari 2026
Presiden Prabowo Subianto Tiba di Inggris Perkuat Kemitraan Strategis dan Diplomasi Ekonomi Global
Bagikan