Pidato Habib Rizieq di DPR Terdengar hingga Lokasi Sidang Ahok
Massa mendengarkan pidato Habib Rizieq melalui pengeras suara. (MP/Fahdli)
Ada yang berbeda saat puluhan massa menggelar aksi demonstrasi di depan Gedung Kementan, Jakarta Selatan, lokasi sidang Ahok digelar, Selasa (21/2).
Puluhan massa aksi itu menyetel audio pidato Habib Rizieq Shihab secara langsung dari DPR, di mana ribuan massa Aksi 212 berkumpul.
Pidato tersebut diputar sekitar pukul 12.00 WIB, saat istirahat sidang Ahok.
Terdengar pidato Habib Rizieq di DPR yang menyampaikan pesan kepada puluhan ribu massa yang berkumpul di sana.
"Kita tunggu perwakilan ulama yang sedang berada di dalam gedung DPR RI," pidato Rizieq jelas terdengar melalui mobil komando massa aksi di depan Gedung Kementan, Jakarta Selatan.
"Takbir," seru Rizieq. "Allahu akbar," balas massa di DPR.
Massa aksi anti Ahok terus mengawal sidang kasus penistaan agama yang digelar di Auditorium Kementerian Pertanian, Jakarta Selatan, Selasa (21/2).
Meski surut dalam jumlah, massa aksi masih terpantau semangat mengawal sidang. (Fdi)
Berita terkini dari sidang Ahok bisa dibaca juga di: Saksi Ahli Agama Sidang Ahok: "Dibohongi" Tafsir Sesat
Bagikan
Berita Terkait
26 Ton Sampah Mayoritas Plastik Hasil Reuni 212 Diangkut 600 Pasukan Oranye, Bikin Petugas Lembur
Kiai Istiqlal Nasihati Umat: Stop Fanatisme Salah Tempat, Agama Jadi Enak Jika Tidak Kelebihan Garam
Agenda Lengkap Reuni 212 di Monas: Doa, Zikir, hingga Kehadiran Rizieq Shihab
Habib Rizieq Minta Prabowo Latih Pemuda Indonesia untuk Dikirim ke Palestina
Aksi Damai Reuni 212 Revolusi Akhlak untuk Indonesia Berkah dan Palestina Merdeka
Reuni Akbar PA 212: Habib Rizieq Serukan Dukungan untuk Pemerintahan Prabowo, tetapi Tetap Kritis
Rizieq Setelah Bebas Murni Bertekad Kejar Kasus KM 50 Sampai Akhirat