Pesawat Japan Airlines Tabrakan dan Terbakar di Tokyo

Mula AkmalMula Akmal - Selasa, 02 Januari 2024
Pesawat Japan Airlines Tabrakan dan Terbakar di Tokyo

Maskapai Japan Airlines (JAL). Foto: jal.co.jp

Ukuran text:
14
Dengarkan Berita:

MerahPutih.com - Sebuah pesawat Airbus A350 milik maskapai Japan Airlines terbakar saat mendarat di landasan pacu Bandara Haneda di Tokyo, Jepang, Selasa (2/1/2024) petang.

Pesawat tersebut diduga bertabrakan dengan pesawat penjaga pantai Jepang saat meluncur dengan kencang di landasan.

Baca Juga:

Gempa Landa Jepang, Outfit Reveal Hololive EN Batal Tayang

Sebanyak 379 penumpang dan awak pesawat dilaporkan selamat, setelah mereka berhasil melarikan diri dari kobaran api.

Kondisi terkini di Bandara Haneda, Tokyo, pesawat Japan Airlines masih terbakar setelah dua jam peristiwa. Berdasarkan laporan gambar langsung dari Bandara Haneda memperlihatkan, pesawat Japan Airlines masih terbakar.

Pesawat penumpang berukuran besar itu telah terbakar habis, dan asap tebal membubung ke langit malam. Puluhan petugas pemadam terlihat berusaha mengendalikan kobaran api.

Video dan gambar yang diunggah online menunjukkan, pesawat Japan Airlines dilalap api di landasan. Sementara itu, rekaman dari dalam pesawat menunjukkan, penumpang yang panik menyelamatkan diri, dikelilingi asap tebal.

Baca Juga:

BMKG Ungkap Tsunami Akibat Gempa Jepang Tidak Berdampak ke Indonesia

Pesawat lepas landas dari Sapparo di pulau Hokkaido, di Jepang utara, dan dijadwalkan mendarat di Bandara Haneda sesaat sebelum pukul 18:00 waktu setempat.

Pesawat dengan nomor penerbangan 516 diyakini bertabrakan dengan pesawat penjaga pantai Jepang yang ukurannya lebih kecil, saat mendarat.

Media Jepang melaporkan bahwa satu orang di dalam pesawat penjaga pantai melarikan diri, sementara lima lainnya masih belum ditemukan. (*)

Baca Juga:

TWICE Jadi Musisi Perempuan Asing Pertama yang Gelar Konser di Stadion Nissan Jepang

#Breaking #Pesawat #Japan Airlines
Bagikan
Ditulis Oleh

Mula Akmal

Jurnalis dan profesional komunikasi dengan pengalaman memimpin redaksi, menggarap strategi konten, dan menjembatani informasi publik lintas sektor. Saat ini menjabat sebagai Managing Editor di Merah Putih Media, dengan rekam jejak kontribusi di The Straits Times, Indozone, dan Koran Sindo, serta pengalaman strategis di Yayasan Konservasi Alam Nusantara dan DPRD DKI Jakarta. Bagi saya, setiap berita adalah peluang untuk menghadirkan akurasi, relevansi, dan dampak nyata bagi pembaca.

Berita Terkait

Olahraga
Hasil Piala Dunia U-17 2025: Timnas Indonesia U-17 Raih Kemenangan 2-1 atas Honduras Setelah Disikat Zambia dan Brasil
Sebelumnya Timnas Indonesia U-17 takluk 0-4 dari Brasil dan 1-3 dari Zambia.
Frengky Aruan - Senin, 10 November 2025
Hasil Piala Dunia U-17 2025: Timnas Indonesia U-17 Raih Kemenangan 2-1 atas Honduras Setelah Disikat Zambia dan Brasil
Indonesia
KPK Tangkap Bupati Ponorogo
Salah satu pihak yang ditangkap dalam operasi senyap itu ialah Bupati Ponorogo, Sugiri Sancoko.
Dwi Astarini - Jumat, 07 November 2025
KPK Tangkap Bupati Ponorogo
Indonesia
Ledakan Misterius Terjadi di SMAN 72 Kelapa Gading, 2 Orang Luka-luka
Ledakan misterius terjadi di SMAN 72 Kelapa Gading, Jakarta Utara. Dua orang terluka akibat kejadian ini.
Soffi Amira - Jumat, 07 November 2025
Ledakan Misterius Terjadi di SMAN 72 Kelapa Gading, 2 Orang Luka-luka
Indonesia
Ledakan Guncang Masjid SMA 72 Kelapa Gading, 8 Korban Dilarikan ke Rumah Sakit
Ledakan terjadi di Masjid SMA Negeri 72 Kodamar, Jakarta Utara. Delapan orang terluka, dua di antaranya serius. Polisi dan Jihandak selidiki penyebab ledakan.
Ananda Dimas Prasetya - Jumat, 07 November 2025
Ledakan Guncang Masjid SMA 72 Kelapa Gading, 8 Korban Dilarikan ke Rumah Sakit
Indonesia
Polisi Tetapkan 8 Tersangka Kasus Ijazah Palsu Jokowi, Salah Satunya Berinisial RS
Polda Metro Jaya telah menetapkan delapan tersangka dalam kasus ijazah palsu Jokowi.
Soffi Amira - Jumat, 07 November 2025
Polisi Tetapkan 8 Tersangka Kasus Ijazah Palsu Jokowi, Salah Satunya Berinisial RS
Indonesia
Staf Ahli Gubernur Riau Dani M. Nursalam Serahkan Diri ke KPK Usai OTT
Staf Ahli Gubernur Riau Dani M. Nursalam menyerahkan diri ke KPK setelah operasi tangkap tangan terhadap Gubernur Abdul Wahid dan sembilan orang lainnya di Riau.
Ananda Dimas Prasetya - Selasa, 04 November 2025
Staf Ahli Gubernur Riau Dani M. Nursalam Serahkan Diri ke KPK Usai OTT
Indonesia
OTT KPK, Gubernur Riau Abdul Wahid Turut Terjaring
Salah satu yang dicolok tim penindakan KPK ialah pejabat di Dinas PUPR Riau.
Dwi Astarini - Senin, 03 November 2025
OTT KPK, Gubernur Riau Abdul Wahid Turut Terjaring
Indonesia
Gelar OTT, KPK Cokok Pejabat PUPR Riau
Ditangkap atas dugaan terlibat transaksi suap.
Dwi Astarini - Senin, 03 November 2025
Gelar OTT, KPK Cokok Pejabat PUPR Riau
Berita Foto
Momen Presiden Prabowo Subianto Serah Terima Alutsista Pesawat Airbus A400M
Presiden Prabowo Subianto (kiri) didampingi Menteri Pertahanan Sjafrie Sjamsoeddin (kedua kiri) meninjau pesawat Airbus A400M saat kegiatan serah terima pesawat di Lanud Halim Perdanakusuma, Jakarta, Senin (3/11/2025).
Didik Setiawan - Senin, 03 November 2025
Momen Presiden Prabowo Subianto Serah Terima Alutsista Pesawat Airbus A400M
Indonesia
Unit Pertama A400M Sampai dengan Selamat, Prabowo Malah Sudah Kode Nambah Armada 4 Kali Lipat
Presiden Prabowo Subianto menerima unit pertama pesawat angkut berat A400M untuk TNI AU dan memberi sinyal negosiasi 4 unit tambahan.
Angga Yudha Pratama - Senin, 03 November 2025
Unit Pertama A400M Sampai dengan Selamat, Prabowo Malah Sudah Kode Nambah Armada 4 Kali Lipat
Bagikan