Penjinak Bom Sterilisasi Sejumlah Vihara hingga Klenteng di Jakarta Barat dan Tangerang, Pastikan Perayaan Imlek Aman

Frengky AruanFrengky Aruan - Rabu, 29 Januari 2025
Penjinak Bom Sterilisasi Sejumlah Vihara hingga Klenteng di Jakarta Barat dan Tangerang, Pastikan Perayaan Imlek Aman

Apel Pengamanan Imlek. (Dok. Polres Tangerang Kota)

Ukuran text:
14
Dengarkan Berita:

MerahPutih.com - Hari Raya Imlek berlangsung Selasa (29/1) ini. Polisi pun menempatkan sejumlah personelnya untuk mengamankan perayaan Imlek di sejumlah vihara dan klenteng.

Polres Metro Jakarta Barat menerjunkan 289 personel untuk mengamankan 47 vihara atau tempat ibadah umat Budha jelang Imlek.

Kapolres Metro Jakarta Barat, Kombes Twedi Aditya Bennyahdi mengatakan, pihaknya melakukan pengamanan selama dua hari, sejak Selasa (28/1) dan hari H Imlek Rabu (29/1).

Menurutnya, setiap vihara dilakukan pengamanan oleh aparat gabungan dengan jumlah berbeda, tergantung dari besar dan kecilnya area tempat ibadah.

“Kami juga sudah mengerahkan tim penjinak bom (jibom) dari Gegana untuk lakukan sterilisasi tempat ibadah,” kata Twedi kepada wartawan di Vihara Darma Bhakti, Jakarta Barat dikutip Rabu (29/1).

Baca juga:

20 Ucapan Selamat Tahun Baru Imlek 2576 Kongzili pada 29 Januari 2025

Polisi juga sudah melalukan sterilisasi di beberapa vihara.

“Kami lakukan sterilisasi sesuai informasi dari intelejen. Kami lakukan penyisiran terhadap barang-barang yang dianggap berbahaya bagi para umat yang beribadah,” ungkapnya.

Sementara itu, Kapolres Metro Tangerang Kota Kombes Zain Dwi Nugroho menjelaskan, selama pengamanan Imlek pihaknya mengerahkan 347 personil gabungan.

“Untuk memastikan keamanan perayaan tersebut, disiagakan anggota unit penjinak bom (jibom) Detasemen Gegana Brigade Mobile (Brimob) Polda Metro Jaya,” ujarnya.

Menurut Zain, untuk kegiatan pengamanan akan dilakukan di 24 titik lokasi vihara yang akan melaksanakan kegiatan peribadatan dari total 52 rumah ibadah di wilayah hukum Polres Metro Tangerang Kota.

“Dari 24 lokasi rumah ibadah penempatan personel dibedakan baik secara jumlah maupun pola. Semakin tinggi dan besar jumlah jamaat dan kegiatannya, maka jumlah personelnya juga ditingkatkan sesuai potensi kerawanan gangguan Kamtibmas,” jelas Zain.

Ia menambahkan, ada tiga vihara besar yang mendapatkan perhatian khusus saat pengamanan itu yakni Vihara Boen Tek Bio di kawasan Pasar Lama, Vihara Boen San Bio di Jalan Pasar Baru dan Vihara Yoen San Bio di kawan Neglasari, Kota Tangerang.

“Sebelum rumah ibadah dikunjungi jema’at, petugas tim penjinak bom (Jibom) Polda Metro Jaya melakukan sterilisasi guna memastikan keamanan sebelum perayaan Imlek,” tutur Kapolres. (Knu)

#Vihara #Imlek #Polres Metro Jakarta Barat
Bagikan

Berita Terkait

Indonesia
Wagub Rano Karno Pastikan Persiapan Imlek 2026, Jakarta Light Festival Bakal Digelar
Wagub DKI Jakarta Rano Karno meninjau Bazar Imlek dan Vihara Dharma Bakti di Glodok untuk memastikan kesiapan Imlek 2026 yang melibatkan partisipasi masyarakat.
Ananda Dimas Prasetya - Selasa, 20 Januari 2026
Wagub Rano Karno Pastikan Persiapan Imlek 2026, Jakarta Light Festival Bakal Digelar
Indonesia
Geliatkan Ekonomi Jakarta, Gubernur Pramono Gelar Lomba Lampu dan Lampion Imlek di Pusat Perbelanjaan
Pemerintah DKI akan menggelar perlombaan di pelbagai pusat perbelanjaan dalam meramaikan perayaan Imlek 2026.
Dwi Astarini - Selasa, 20 Januari 2026
Geliatkan Ekonomi Jakarta, Gubernur Pramono Gelar Lomba Lampu dan Lampion Imlek di Pusat Perbelanjaan
Indonesia
Pramono Ingin Warga Jakarta Dibikin Senang Saat Imlek, Tebar Diskon Belanja
Politisi PDI Perjuangan ini menegaskan, langkah ini disiapkan Pemprov DKI secara matang, transparan, dan bakal meriah.
Alwan Ridha Ramdani - Selasa, 20 Januari 2026
 Pramono Ingin Warga Jakarta Dibikin Senang Saat Imlek, Tebar Diskon Belanja
Indonesia
Sambut Imlek, Rekayasa Lalin Bakal Diberlakukan di Kota Tua hingga Pertengahan Februari 2026
Rekayasa lalu lintas akan diberlakukan di Kota Tua hingga pertengahan Februari 2026. Hal itu dilakukan demi menyambut Imlek.
Soffi Amira - Senin, 19 Januari 2026
Sambut Imlek, Rekayasa Lalin Bakal Diberlakukan di Kota Tua hingga Pertengahan Februari 2026
Indonesia
Kondisi Tragis 3 Korban Tewas Usai Hyundai Ioniq Tabrak Truk di Tol Cengkareng
Mobil Hyundai Ioniq menabrak truk mogok di ruas Tol Jakarta Outer Ring Road (JORR) arah Puri, tepatnya di Cengkareng, Jakarta Barat, Sabtu (29/3) malam.
Frengky Aruan - Minggu, 30 Maret 2025
Kondisi Tragis 3 Korban Tewas Usai Hyundai Ioniq Tabrak Truk di Tol Cengkareng
Tradisi
Menelusuri Asal Usul Perayaan Cap Go Meh
Di Indonesia Cap Go Meh menjadi seremonial besar-besaran yang dirayakan bersama-sama.
Ananda Dimas Prasetya - Senin, 10 Februari 2025
Menelusuri Asal Usul Perayaan Cap Go Meh
Indonesia
Perayaan Imlek Jadi Simbol Akulturasi Berbagai Budaya di Jakarta
Perayaan Imlek sekaligus merupakan simbol harapan masyarakat akan keselamatan, kemakmuran, dan kesejahteraan pada tahun yang baru.
Alwan Ridha Ramdani - Kamis, 30 Januari 2025
Perayaan Imlek Jadi Simbol Akulturasi Berbagai Budaya di Jakarta
Indonesia
Fang Teh, Tradisinya Pagi Hari Pertama Tahun Baru Imlek Simbolkan Harapan Keberuntungan
Banyak orang minum teh pu-erh karena tidak hanya memberikan manfaat kesehatan, tetapi juga manfaat makanan fermentasi.
Alwan Ridha Ramdani - Rabu, 29 Januari 2025
Fang Teh, Tradisinya Pagi Hari Pertama Tahun Baru Imlek Simbolkan Harapan Keberuntungan
Indonesia
Ekspresi Kebebasan Barongsai di Perayaan Imlek, Makin Eksis di Ruang Publik Sejak Dibebaskan Presiden Gus Dur
Saat kepemimpinan Presiden Soeharto ekpresi keagamaan dan kebudayaan etnis Tionghoa terbatas di Indonesia.
Alwan Ridha Ramdani - Rabu, 29 Januari 2025
Ekspresi Kebebasan Barongsai di Perayaan Imlek, Makin Eksis di Ruang Publik Sejak Dibebaskan Presiden Gus Dur
Indonesia
Arus Balik Long Weekand Padati Stasiun, 37.579 Penumpang Tiba di Jakarta
Meski long weekend sudah berakhir, penumpang yang pergi ke luar kota masih banyak.
Alwan Ridha Ramdani - Rabu, 29 Januari 2025
Arus Balik Long Weekand Padati Stasiun, 37.579 Penumpang Tiba di Jakarta
Bagikan