Film

Penampilan Perdana Halle Bailey dan Fantasia Barrino di Trailer ‘The Color Purple’

Dwi AstariniDwi Astarini - Jumat, 26 Mei 2023
Penampilan Perdana Halle Bailey dan Fantasia Barrino di Trailer ‘The Color Purple’

Halle Bailey berperan sebagai Nettie Harris muda. (Foto: YouTube/Warner Bros. Pictures)

Ukuran text:
14
Dengarkan Berita:

HALLE Bailey dan Fantasia Barrino membuat debut resmi mereka pada Selasa (23/5) dalam trailer pertama untuk film The Color Purple. Film drama periode musikal AS yang disutradarai Blitz Bazawule dan penulis skenario Marcus Gardley ini didasarkan pada pentas teater musikal dengan judul yang sama. Pentas teater musikal itu juga dibuat berdasarkan pada novel tahun 1982 berjudul sama karya Alice Walker, perempuan penulis kulit hitam pertama yang memenangi Pulitzer Prize untuk karya fiksi.

The Color Purple yang akan tayang akhir 2023 ini merupakan film kedua yang diadaptasi dari novel tersebut. Sebelumnya, ada film pada 1985 garapan Steven Spielberg.

BACA JUGA:

Sambut 'The Little Mermaid', Disney Gandeng Talenta Lokal Indonesia

Dalam film versi terbaru ini, Spielberg dan Quincy Jones hadir dalam jajaran produser bersama dengan produser musik panggung Scott Sanders dan Oprah Winfrey. Presenter kenamaan itu merupakan bintang di film pada 1985. Di film itu, ia berperan sebagai Sofia.

Halle Bailey berperan sebagai Nettie Harris muda. Versi dewasa Nettie diperankan oleh Ciara. Sementara itu, Fantasia Barrino berperan sebagai Celie Harris Johnson dewasa. Film ini menandai debut film panjang sang Pemenang American Idol. Versi muda karakter ini diperankan oleh Phylicia Mpasi.

Selain Barrino, ada pula Danielle Brooks, di mana keduanya mengulangi peran mereka dari pentas musikal Broadway orisinal pada tahun 2007. Peran Brooks sebagai Sofia kala itu membawanya masuk dalam nominasi Tony. Kala itu dia beradu akting bersama Cynthia Erivo dan Jennifer Hudson.

fantasia barrino
Fantasia Barrino berperan sebagai Celie Harris Johnson dewasa. (Foto: YouTube/Warner Bros. Pictures)

Lagu hit musikal Broadway "I'm Here" diputar sebagai latar belakang trailer film tersebut. Bintang lain yang bersinar dalam film ini antara lain Taraji P. Henson, Colman Domingo, Corey Hawkins, H.E.R., Aunjanue Ellis-Taylor, dan Phylicia Pearl Mpasi.

Film ini digambarkan oleh Warner Bros. sebagai cara pandang baru yang berani dari kisah klasik yang dicintai. 'The Color Purple' ini mengikuti kehidupan dan perjuangan perempuan kulit hitam yang tinggal di bagian selatan AS pada awal 1900-an.

BACA JUGA:

'Marvel's Spider-Man 2' Perkenalkan Gameplay dan Villain Kraven

Film tahun 2023 ini diproduksi oleh Oprah Winfrey. Dia merupakan bintang dari film orisinal yang disutradarai Steven Spielberg sebagai Sofia. Aksi perannya diganjar penghargaan Oscar. Spielberg juga masuk dalam jajaran produser film yang disutradara Blitz Bazawule ini.

Pada April, Winfrey muncul di CinemaCon di Las Vegas untuk memulai debut cuplikan film tersebut dan memberi tahu penonton bahwa film pada 1985 itu merupakan hal terbesar dan terpenting yang terjadi pada dirinya.

the color purple
Film Ini dibintangi antara lain oleh Taraji P. Henson, Colman Domingo, Corey Hawkins, dan H.E.R. (Foto: YouTube/Warner Bros. Pictures)

Dia menambahkan, film tersebut itu masih memiliki makna pribadi yang besar dalam hidupnya. Sementara itu, 'The Color Purple' versi terbaru rencananya akan tayang di bioskop pada Natal 2023.(aru)

BACA JUGA:

'Five Nights at Freddy's' Berbahaya untuk Anak

#Film
Bagikan
Ditulis Oleh

Dwi Astarini

Love to read, enjoy writing, and so in to music.

Berita Terkait

ShowBiz
Perdana, Ernest Prakasa dan Vino G Bastian ‘Lupa Daratan’ di Netflix, Tayang 11 Desember?
Film drama komedi ini mempertemukan sutradara dan penulis naskah ternama Ernest Prakasa dengan aktor Vino G Bastian.
Dwi Astarini - Jumat, 07 November 2025
Perdana, Ernest Prakasa dan Vino G Bastian ‘Lupa Daratan’ di Netflix, Tayang 11 Desember?
ShowBiz
Jennifer Lopez Bersinar di Film Kiss of the Spider Woman, Tayang November 2025
Jennifer Lopez tampil memukau di film musikal Kiss of the Spider Woman yang tayang 7 November 2025, bersama Diego Luna dan Tonatiuh.
Ananda Dimas Prasetya - Rabu, 05 November 2025
Jennifer Lopez Bersinar di Film Kiss of the Spider Woman, Tayang November 2025
Lifestyle
Daftar Film Zombie November - Desember 2025: Dari Indonesia, Asia, hingga Eropa
Simak deretan film zombie terbaru rilis November–Desember 2025. Dari Abadi Nan Jaya hingga Return of The Living Dead, siap bikin akhir tahun tegang!
ImanK - Rabu, 05 November 2025
Daftar Film Zombie November - Desember 2025: Dari Indonesia, Asia, hingga Eropa
ShowBiz
Shakira Hadirkan Single 'Zoo' untuk Soundtrack Film 'Zootopia 2', Simak Lirik Lengkapnya
Shakira kembali jadi Gazelle di Zootopia 2 dan rilis lagu 'Zoo' bersama Ed Sheeran dan Blake Slatkin. Film tayang 26 November 2025.
Ananda Dimas Prasetya - Rabu, 05 November 2025
Shakira Hadirkan Single 'Zoo' untuk Soundtrack Film 'Zootopia 2', Simak Lirik Lengkapnya
ShowBiz
Dari 'Hold Your Breath' hingga 'Control Freak', 3 Film Horor Psikologis Siap Tayang di Disney+ November 2025
Tiga film horor psikologis di Disney+ siap mengguncang emosi. Simak sinopsis Hold Your Breath, Control Freak, dan The Hand That Rocks the Cradle.
Ananda Dimas Prasetya - Rabu, 05 November 2025
Dari 'Hold Your Breath' hingga 'Control Freak', 3 Film Horor Psikologis Siap Tayang di Disney+ November 2025
ShowBiz
Lagu 'Rayuan Perempuan Gila' Nadin Amizah Jadi Soundtrack 'Pangku', Film Debut Reza Rahadian
Lagu 'Rayuan Perempuan Gila' milik Nadin Amizah resmi jadi soundtrack film Pangku, debut penyutradaraan Reza Rahadian yang tayang 6 November.
Ananda Dimas Prasetya - Selasa, 04 November 2025
Lagu 'Rayuan Perempuan Gila' Nadin Amizah Jadi Soundtrack 'Pangku', Film Debut Reza Rahadian
ShowBiz
Putri Marino hingga Christine Hakim Bintangi 'Empat Musim Pertiwi', Film Baru Garapan Kamila Andini
Forka Films umumkan pemeran film 'Empat Musim Pertiwi' karya Kamila Andini. Dibintangi Putri Marino, Arya Saloka, Hana Malasan, Christine Hakim.
Ananda Dimas Prasetya - Selasa, 04 November 2025
Putri Marino hingga Christine Hakim Bintangi 'Empat Musim Pertiwi', Film Baru Garapan Kamila Andini
ShowBiz
Willem Dafoe Tampil Misterius di Film Thriller 'The Man in My Basement', Tayang November 2025 di Disney+
Willem Dafoe kembali lewat film misteri–thriller 'The Man in My Basement', tayang di Disney+ November ini. Simak detail pemain dan jalan ceritanya.
Ananda Dimas Prasetya - Selasa, 04 November 2025
Willem Dafoe Tampil Misterius di Film Thriller 'The Man in My Basement', Tayang November 2025 di Disney+
ShowBiz
Film Adaptasi Komik 'Labah-Labah Merah' tengah Digarap, Superhero Indonesia Bangkit Lagi
Soraya Intercine Films resmi adaptasi komik klasik 'Labah-Labah Merah' karya Kus Bram menjadi film layar lebar. Simak teaser dan detail proyeknya di sini.
Ananda Dimas Prasetya - Selasa, 04 November 2025
Film Adaptasi Komik 'Labah-Labah Merah' tengah Digarap, Superhero Indonesia Bangkit Lagi
ShowBiz
Kamila Andini Comeback Lewat Film 'Empat Musim Pertiwi', Siap Diumumkan Awal November 2025
Forka Films umumkan film baru 'Empat Musim Pertiwi' garapan Kamila Andini. Rumor menyebut Putri Marino akan jadi pemeran utama.
Ananda Dimas Prasetya - Minggu, 02 November 2025
Kamila Andini Comeback Lewat Film 'Empat Musim Pertiwi', Siap Diumumkan Awal November 2025
Bagikan