Pecco Rebut Puncak Klasemen MotoGP

Andrew FrancoisAndrew Francois - Senin, 16 Oktober 2023
Pecco Rebut Puncak Klasemen MotoGP

Martin harus terus bekerja keras demi mempertahankan asa meraih gelar juara dunia. (Foto: MotoGP)

Ukuran text:
14
Dengarkan Berita:

SERI ke-15 MotoGP 2023 telah menjadi salah satu yang paling signifikan sepanjang tahun ini karena terjadinya beberapa kecelakaan yang memengaruhi pergeseran posisi di klasemen secara keseluruhan.

Francesco Bagnaia memanfaatkan insiden malang yang menimpa Jorge Martin untuk merebut kembali posisi teratas. Pembalap dari tim Pramac Racing tersebut terjatuh saat memimpin dalam balapan pada hari Minggu.

Kemudian, Bagnaia berhasil menyalip Maverick Viñales untuk meraih kemenangan serta memperoleh 25 poin yang membuatnya kembali ke posisi teratas yang pernah dipegangnya sebelumnya.

Baca Juga:

MGPA Beri Harga Khusus Masyarakat Lombok untuk MotoGP Indonesia 2023

Martin sempat memimpin klasemen usai memenangi Sprint Race pada Sabtu (14/10). (MotoGP)

Dengan pencapaian itu, pembalap Ducati tersebut berhasil memperbesar keunggulannya atas Jorge Martin menjadi 18 poin. Sementara itu, Marco Bezzecchi finis di posisi kelima, bertahan di posisi klasemen dengan selisih 69 poin. Namun tetap menjadi pesaing utama dalam perburuan gelar juara dunia.

Balapan pada hari Minggu turut diwarnai berbagai insiden, seperti kecelakaan yang menimpa Marc Marquez setelah ia mengumumkan kepindahannya ke tim Gresini Racing. Ia juga masih mengeluhkan RC213V yang tidak bisa diandalkan.

Jorge Martin juga mengalami kejutan besar dalam perburuan gelar juara dunia, ketika ia kehilangan posisi pimpinan klasemen kepada Pecco Bagnaia. Padahal, ia sudah memimpin klasemen setelah menang pada sesi Sprint Race, Sabtu (14/10).

Pada balapan hari Minggu, Bagnaia nyaris kehilangan keunggulan 18 poin atas pesaingnya. Karena di lap terakhir, Maverick Viñales dan Fabio Quartararo hampir berhasil mengejar Bagnaia.

Baca Juga:

Jadwal MotoGP Indonesia 2023, Balapan Minggu Mulai Pukul 14.00

Bagnaia merebut kembali kursi pimpinan klasemen selang satu hari pasca Sprint Race. (MotoGP)

Penghuni posisi ketiga klasemen Marco Bezzecchi finis di urutan kelima. Ia tertinggal 69 poin dari rekan senegaranya itu. Dalam pertarungan untuk gelar juara konstruktor, tidak ada yang tersisa untuk diperdebatkan.

Pasalnya, Ducati mengamankan gelar tersebut setelah Martin menang Sprint Race pada hari Sabtu. Pada balapan Minggu, mereka menambah keunggulan berkat kemenangan Bagnaia.

Sementara itu, Aprilia meraih hasil yang baik dengan Maverick Viñales finis di posisi kedua. Membuat tim ini mendekati KTM, yang tidak memiliki akhir pekan baik dalam musim ini. (waf)

Baca Juga:

Mengenal Bo Bendsneyder, Pembalap Moto2 Berdarah Indonesia

#Otomotif
Bagikan
Ditulis Oleh

Andrew Francois

I write everything about cars, bikes, MotoGP, Formula 1, tech, games, and lifestyle.

Berita Terkait

Lifestyle
Buka Dealer Baru di Puri Indah, BAIC Bagi-bagi Hadiah hingga Layanan Servis Gratis!
Dealer BAIC Puri Indah resmi dibuka. Para konsumen bisa mendapatkan hadiah premium hingga menikmati layanan servis gratis.
Soffi Amira - Rabu, 05 November 2025
Buka Dealer Baru di Puri Indah, BAIC Bagi-bagi Hadiah hingga Layanan Servis Gratis!
Lifestyle
BAIC Tancap Gas Lagi, Buka Dealer Baru di Puri Indah dengan Segudang Fasilitas Modern
BAIC Indonesia kini kembali tancap gas. BAIC baru saja meresmikan dealer baru di Puri Indah, Jakarta Barat.
Soffi Amira - Rabu, 05 November 2025
BAIC Tancap Gas Lagi, Buka Dealer Baru di Puri Indah dengan Segudang Fasilitas Modern
ShowBiz
Gesrek Festival 2025, Kolaborasi Musik Multi-Genre dan Komunitas Motor Besar
Gesrek Festival 2025 hadir di Ancol 28–30 November. Slank, JKT48, hingga Sound Horeg siap meriahkan perayaan 10 tahun GSrek Indonesia.
Ananda Dimas Prasetya - Selasa, 04 November 2025
Gesrek Festival 2025, Kolaborasi Musik Multi-Genre dan Komunitas Motor Besar
Fun
GSrek Indonesia Gelar The Grand Tour 2, Touring sambil Mengabdi untuk Negeri
Komunitas GSrek Indonesia menggelar The Grand Tour 2 Adv Rally 2025 bertema “Rise, The Phoenix” dengan 64 riders membawa misi kemanusiaan dan sejarah dari Malang ke Jakarta.
Ananda Dimas Prasetya - Selasa, 04 November 2025
GSrek Indonesia Gelar The Grand Tour 2, Touring sambil Mengabdi untuk Negeri
Fun
Era Baru Audio Mobil: Nakamichi Hadirkan Inovasi Lewat Acara ‘All Things New’
Nakamichi hadirkan solusi audio dan teknologi kendaraan yang lebih pintar, terintegrasi, serta memberikan pengalaman mendalam bagi penggunanya.
Ananda Dimas Prasetya - Rabu, 29 Oktober 2025
Era Baru Audio Mobil: Nakamichi Hadirkan Inovasi Lewat Acara ‘All Things New’
Lifestyle
Keseruan City Ride di Semarang, Feders Gathering 2025 Ajak Komunitas Motor Matic Jelajahi Kota Lama
Federal Oil menggelar Feders Gathering 2025 di Semarang, Minggu (26/10). Acara ini mengajak komunitas motor matic untuk menjelajahi ikon Kota Semarang.
Soffi Amira - Selasa, 28 Oktober 2025
Keseruan City Ride di Semarang, Feders Gathering 2025 Ajak Komunitas Motor Matic Jelajahi Kota Lama
Lifestyle
Bikin Inovasi Baru, Oli Full Synthetic untuk Motor Matic Kini Hadir dengan Standar API SN
Oli full synthetic dari Federal Oil kini sudah meraih sertifikasi standar API SN. Jadi, oli ini bisa menjadi pilihan ideal bagi pengguna motor matic yang menginginkan performa tinggi.
Soffi Amira - Kamis, 23 Oktober 2025
Bikin Inovasi Baru, Oli Full Synthetic untuk Motor Matic Kini Hadir dengan Standar API SN
Berita
Peredaran Oli Tak Sesuai Spesifikasi Berhasil Diungkap di Jambi, Federal Oil Tekankan Pentingnya Edukasi dan Perlindungan Konsumen
Federal Oil secara konsisten mendukung program pemerintah dalam memberantas pelumas tidak sesuai spesifikasi di Indonesia.
Ananda Dimas Prasetya - Jumat, 17 Oktober 2025
Peredaran Oli Tak Sesuai Spesifikasi Berhasil Diungkap di Jambi, Federal Oil Tekankan Pentingnya Edukasi dan Perlindungan Konsumen
Berita
Konsisten Jaga Kepercayaan Konsumen selama Lebih dari 1 Dekade, Federal Oil Kembali Sabet Superbrands Awards di 2025
Superbrands Award menjadi bentuk pengakuan terhadap kekuatan merek, serta tingkat kepercayaan konsumen terhadap sebuah produk.
Ananda Dimas Prasetya - Rabu, 15 Oktober 2025
Konsisten Jaga Kepercayaan Konsumen selama Lebih dari 1 Dekade, Federal Oil Kembali Sabet Superbrands Awards di 2025
Lifestyle
Jadi Sarana Edukasi, Partisipasi Pengguna Motor Matic Naik di Program Berhadiah Pulsa
Federal Oil mencatatkan peningkatan partisipasi konsumennya dalam program berhadiah. Tak hanya hadiah, program ini juga memberikan sarana edukasi.
Soffi Amira - Jumat, 10 Oktober 2025
Jadi Sarana Edukasi, Partisipasi Pengguna Motor Matic Naik di Program Berhadiah Pulsa
Bagikan