Party Pupils Berkolaborasi dengan Bbno$, MAX dan MILLI di 'Girlfriend'

Febrian AdiFebrian Adi - Minggu, 29 Oktober 2023
Party Pupils Berkolaborasi dengan Bbno$, MAX dan MILLI di 'Girlfriend'

Party Pupils lepas single 'Girlfriend'. (Foto: Dok/Party Pupils)

Ukuran text:
14
Dengarkan Berita:

PARTY Pupils bekerja sama dengan musisi pop MAX, rapper naik daun bbno$, dan rapper asal Thailand MILLI. Kolaborasi tersebut melahirkan sebuah karya single berjudul Girlfriend yang dirilis melalui Colour Vision Records.

Pada lagu Girlfriend yang terasa seperti ‘multiverse of madnes’ untuk dunia dance pop, kolaborasi yang terdiri dari berbagai macam artis brilian ini telah menciptakan lagu yang sempurna untuk menemani akhir pekan pendengarnya.

“Rasanya menyenangkan dan uniknya seperti saat kami memulainya. Senang sekali bekerja sama dengan semua artis yang terlibat di dalam lagu ini dan sangat senang sekali lagu ini akan menjadi lagu yang bisa dinikmati oleh seluruh dunia,” ucap Max dalam keterangan resmi yang diterima Merah Putih, Sabtu (28/10).

Baca juga:

Noni Perkenalkan Alter Ego 'Midori'

Lebih lanjut, lagu Girlfriend menjadi single pertama yang dirilis sebagai bagian dari kontrak baru Party Pupils dengan Easier Said yang bekerja sama dengan Colour Vision Records. Sebuah label yang berdiri pada 2022 oleh A&R executive yang sudah lama berkecimpung di dunia dance NYC, Dominique Keegan.

Easier Said adalah label musik rhythmic dan modern dance yang mengkurasi budaya melampaui dance tradisional hingga menjangkau genre Afrobeats, Indie R&B dan proyek proyek lainnya yang dikepalai oleh seorang DJ. Sejauh ini, label yang merupakan bagian dari Firebird Music ini telah merilis musik dari artis-artis pendatang baru seperti Ian Asher dan NALA, serta legenda musik dance seperti Roland Clark, Riva Starr, dan Maya Jane Coles.

"Saya telah mengenal Ryan dan Max serta karya-karya mereka selama beberapa waktu dan ketika saya mendengar kumpulan demo mereka yang baru, saya terpesona. Mereka menggabungkan house, disco, dan dance-floor pop dengan gaya penuh energi dan dinamis yang sangat keren. Rekaman baru mereka dipenuhi features yang luar biasa dan saya tidak sabar untuk merilis musik bersama mereka berdua,” kata Keegan.

Baca juga:

ATARASHII GAKKO! Cerita Kota Asal dalam 'Tokyo Calling'

Lagu catchy ini telah dikerjakan selama lebih dari tiga tahun, awalnya dimulai sebagai demo Party Pupils. Max dan bbno$ berteman sejak 4 tahun lalu. Mereka terhubung melalui Instagram ketika sama-sama mengalami momen besar pertama mereka dan akhirnya menciptakan sebuah lagu bersama secara kebetulan untuk remix Bad Boy dari Yung Bae.

“Max kemudian memintanya untuk ikut serta dalam beberapa ide lagu yang kami miliki, dan salah satunya adalah "Girlfriend". Suatu ide brilian bbno$ adalah untuk mengajak Milli bergabung dalam lagu tersebut, sebuah sentuhan akhir yang tepat,” pungkas Party Pupils. (Far)

Baca juga:

Bicara Tentang Darurat Iklim, 13 Musisi Indonesia Bersatu dalam Album 'sonic/panic'

#Musik
Bagikan
Ditulis Oleh

Febrian Adi

part-time music enthusiast. full-time human.

Berita Terkait

ShowBiz
BTS Rencanakan Penampilan Comeback di Situs Warisan Budaya, KHS Berikan Izin Bersyarat demi Kenalkan Korea ke Dunia
BTS rencanakan penampilan di dalam dan sekitar sejumlah situs warisan budaya ikonis di Seoul, termasuk Istana Gyeongbok, Gwanghwamun, dan Sungnyemun.
Dwi Astarini - Rabu, 21 Januari 2026
BTS Rencanakan Penampilan Comeback di Situs Warisan Budaya, KHS Berikan Izin Bersyarat demi Kenalkan Korea ke Dunia
ShowBiz
Album Baru Madison Beer 'locket' Resmi Dirilis, Diprediksi Jadi Sorotan 2026
Madison Beer merilis album terbaru locket yang ditulis dan diproduseri sendiri. Album ini memuat hit 'make you mine' dan diiringi tur dunia.
Ananda Dimas Prasetya - Rabu, 21 Januari 2026
Album Baru Madison Beer 'locket' Resmi Dirilis, Diprediksi Jadi Sorotan 2026
ShowBiz
Portura Akhiri Etape Empat Kota di Pos Bloc Jakarta, Merayakan Dialog Musik dan Kota
Jakarta menjadi ruang untuk menengok kembali proses tersebut sebagai sebuah gerak kolektif yang masih terus berlanjut.
Dwi Astarini - Rabu, 21 Januari 2026
Portura Akhiri Etape Empat Kota di Pos Bloc Jakarta, Merayakan Dialog Musik dan Kota
ShowBiz
Yellowcard Kolaborasi Bareng Good Charlotte di Single 'Bedroom Posters', ini Lirik Lengkapnya
Yellowcard berkolaborasi dengan Good Charlotte di single Bedroom Posters. Berikut ini adalah lirik lengkapnya.
Soffi Amira - Rabu, 21 Januari 2026
Yellowcard Kolaborasi Bareng Good Charlotte di Single 'Bedroom Posters', ini Lirik Lengkapnya
ShowBiz
Serdadu Sam Rilis Album 'Kronik', Dokumentasi Batin yang Jujur dan Personal
Serdadu Sam merilis album penuh Kronik, sebuah narasi musikal tentang kegelisahan, kehilangan, dan perjuangan hidup yang jujur dan personal.
Ananda Dimas Prasetya - Rabu, 21 Januari 2026
Serdadu Sam Rilis Album 'Kronik', Dokumentasi Batin yang Jujur dan Personal
ShowBiz
Mitski Umumkan Album 'Nothing’s About to Happen to Me', Hadirkan Single 'Where’s My Phone?'
Mitski mengumumkan album kedelapan Nothing’s About to Happen to Me yang rilis Februari 2026, sekaligus melepas single 'Where’s My Phone?'.
Ananda Dimas Prasetya - Rabu, 21 Januari 2026
Mitski Umumkan Album 'Nothing’s About to Happen to Me', Hadirkan Single 'Where’s My Phone?'
ShowBiz
Album 'Running With Scissors': Fase Dewasa Cavetown yang Penuh Emosi dan Refleksi
Cavetown merilis album terbaru Running With Scissors. Robin Skinner mengeksplor emosi, identitas, dan kedewasaan lewat musik dan visual 'Cryptid'.
Ananda Dimas Prasetya - Rabu, 21 Januari 2026
Album 'Running With Scissors': Fase Dewasa Cavetown yang Penuh Emosi dan Refleksi
ShowBiz
LNGSHOT Tandai Debut dengan Lagu 'Moonwalkin', Simak Lirik Lengkapnya
Boy group K-Pop LNGSHOT besutan MORE VISION dan Jay Park resmi debut pada 13 Januari 2026, dengan album Shot Callers dan title track Moonwalkin'.
Ananda Dimas Prasetya - Rabu, 21 Januari 2026
LNGSHOT Tandai Debut dengan Lagu 'Moonwalkin', Simak Lirik Lengkapnya
ShowBiz
Judika Rilis 'Terpikat Pada Cinta', Hadirkan Perspektif Baru tentang Romansa, Simak Liriknya
Lagu ini menjadi penanda kembalinya Judika dengan tema romansa, tapi disajikan melalui eksplorasi musikal yang berbeda dari karya-karyanya terdahulu.
Dwi Astarini - Selasa, 20 Januari 2026
Judika Rilis 'Terpikat Pada Cinta', Hadirkan Perspektif Baru tentang Romansa, Simak Liriknya
ShowBiz
Kolaborasi Musik, Toton Caribo Gandeng Rise One dan Hendri Talane dalam 'Lumba Lumba'
Menghadirkan warna musikal yang lebih berlapis, memadukan karakter khas Toton dengan kekuatan ekspresi para kolaboratornya.
Dwi Astarini - Selasa, 20 Januari 2026
Kolaborasi Musik, Toton Caribo Gandeng Rise One dan Hendri Talane dalam 'Lumba Lumba'
Bagikan