Selebritas

Pangeran Charles Positif COVID-19, Ratu Elizabeth Dipantau

Dwi AstariniDwi Astarini - Rabu, 16 Februari 2022
Pangeran Charles Positif COVID-19, Ratu Elizabeth Dipantau

Ratu Elizabeth II diawasi secara ketat setelah Pangeran Charles dinyatakan positif COVID-19. (Foto: abcnews)

Ukuran text:
14
Dengarkan Berita:

SETELAH Pangeran Charles dinyatakan positif COVID-19 pada 10 Februari, Ratu Elizabeth II ikut melakukan karantina. Sang Ratu diketahui sempat melakukan kontak dengan putra sulungnya tersebut.

Clarence House, seperti dikabarkan Bustle, (10/2), mengumumkan Pangeran Charles didiagnosis terinfeksi COVID-19 untuk kedua kalinya. Ia terpaksa membatalkan penampilannya yang direncanakan untuk hari itu. Sementara itu, Camilla dinyatakan negatif dan tetap melanjutkan penampilan seperti yang dijadwalkan. "Pagi ini Pangeran Wales dinyatakan positif COVID-19 dan sekarang dia sedang mengasingkan diri. Yang Mulia sangat kecewa karena tidak dapat menghadiri acara hari ini di Winchester dan ia akan menjadwal ulang kunjungannya sesegera mungkin," demikian bunyi pernyataan resmi pada akun Twitter @ClearanceHouse.

BACA JUGA:

Alami Sakit Tenggorok Ringan, V BTS Positif COVID-19


Namun, pada Senin (14/1), Clarence House mengabarkan istri Pangeran Charles, Camilla, melakukan tes COVID-19. Ia mendapatkan hasil positif COVID-19 dan sedang melakukan isolasi diri. Sementara itu, Ratu Elizabet II yang berusia 95 tahun sedang diawasi dengan ketat setelah diketahui sempat melakukan kontak dengan Pangeran Charles pada 8 Februari lalu. Sang Ratu diketahui tidak menunjukkan gejala COVID- 19 pada 10 Februari. Namun, Istana belum memberikan pembaruan apa pun tentang kesehatannya sehubungan dengan hasil tes pada Camilla.

pangeran charles
Pangeran dan istrinya sempet menghadiri sebuah acara di malam sebelumnya.(Foto: Twitter ClarenceHouse)


Ratu diketahui sempat melakukan kontak dengan Pangerang Charles. Mereka mengonfirmasi bahwa ia berada di Kastil Windsor, tempat ia tinggal saat ini, untuk upacara penobatan pada 8 Februari. Pangeran Charles telah mendapatkan vaksinasi untuk virus corona dan menerima suntikan booster. Sementara itu, Ratu Elizabeth II telah menerima dosis vaksin virus corona pada Januari 2021, tetapi belum ada konfirmasi terkait dengan dosis tambahan.


Pada Maret 2020, Pangeran Carles diketahui pernah tertular COVID-19. Virus tersebut telah melanda banyak negara hingga hampir seluruh dunia melakukan karantina. Pada Juni, ia juga sempat membagikan pengalamannya dengan virus tersebut. Kepada Sky News, ia mengaku cukup beruntung bisa pulih dari infeksi ringan. "Saya beruntung dalam kasus saya dan lolos begitu saja. Saya sudah mengalaminya dan masih bisa memahami apa yang orang lain alami. Saya merasa khususnya bagi mereka yang telah kehilangan orang yang mereka cintai, tetapi tidak dapat bersama mereka pada saat itu. Bagi saya itu merupakan hal yang paling mengerikan," ujar Pangeran Charles.

ratu elizabeth
Sang Ratu saat ini diketahui tidak menunjukkan gejala terpapar COVID-19. (Foto: Twitter RoyalFamily)


Ratu Elizabeth telah banyak mengubah jadwalnya selama masa pandemi COVID-19. Ia lebih memilih mengadakan audiensi virtual dan berpatisipasi dalam panggilan video ketimbang acara publik. Bahkan saat suaminya, Pangeran Philip, meninggal pada 9 April 2021 di usia 99 tahun, sang ratu hanya duduk sendirian selama upacara pemakaman di Kapel St George, untuk mengikuti protokol pembatasan selama pandemi.(pid)

#Selebritas #Kerajaan Inggris #Ratu Elizabeth #Pangeran Charles
Bagikan
Ditulis Oleh

Dwi Astarini

Love to read, enjoy writing, and so in to music.

Berita Terkait

ShowBiz
Im Siwan Buka-Bukaan Ngaku Tidur 12 Jam Sehari, Ngalahin Bayi Nih
Pola tidurnya sama dengan bayi yang baru lahir.
Dwi Astarini - Kamis, 15 Januari 2026
 Im Siwan Buka-Bukaan Ngaku Tidur 12 Jam Sehari, Ngalahin Bayi Nih
ShowBiz
Artwork yang Abadi: Peti Mati Mani sebagai Tribute bagi The Stone Roses
Pemain bass legendaris asal Manchester itu memilih desain yang terinspirasi langsung dari artwork ikonis album debut The Stone Roses (1989) sebagai penutup perjalanan hidupnya.
Dwi Astarini - Rabu, 24 Desember 2025
Artwork yang Abadi: Peti Mati Mani sebagai Tribute bagi The Stone Roses
ShowBiz
Aktor 'It: Chapter Two' James Ransone Meninggal Dunia, Bunuh Diri di Usia 46 Tahun
Menurut berita yang tersebar, sosok Ransone meninggal pada 19 Desember.
Dwi Astarini - Senin, 22 Desember 2025
Aktor 'It: Chapter Two' James Ransone Meninggal Dunia, Bunuh Diri di Usia 46 Tahun
ShowBiz
Putra Rob Reiner, Nick, Didakwa atas Pembunuhan Orangtuanya
Nick Reiner didakwa atas dua tuduhan pembunuhan tingkat pertama dengan keadaan khusus yang menuding adanya pembunuhan ganda.
Dwi Astarini - Rabu, 17 Desember 2025
  Putra Rob Reiner, Nick, Didakwa atas Pembunuhan Orangtuanya
ShowBiz
Pembunuhan Rob Reiner, Polisi LA Tangkap Anak sang Sutradara
Polisi mengatakan Nick Reiner ditangkap beberapa jam kemudian, sekitar pukul 21.15 waktu setempat pada Minggu.
Dwi Astarini - Selasa, 16 Desember 2025
Pembunuhan Rob Reiner, Polisi LA Tangkap Anak sang Sutradara
ShowBiz
Sutradara Hollywood Rob Reiner dan Istrinya Ditemukan Tewas di Rumah Mereka di Los Angeles, Diduga Dibunuh
Polisi menyatakan belum ada penangkapan, dan saat ini tidak ada tersangka maupun orang yang menjadi perhatian.
Dwi Astarini - Senin, 15 Desember 2025
Sutradara Hollywood Rob Reiner dan Istrinya Ditemukan Tewas di Rumah Mereka di Los Angeles, Diduga Dibunuh
ShowBiz
Dua Dekade Persahabatan, RAN Persembahkan Video Musik 'Memori' di Usia ke-19
Video musik Memori dirancang sebagai refleksi atas kehilangan, pertemuan, dan kebersamaan, tiga unsur yang membentuk esensi sebuah kenangan.
Dwi Astarini - Rabu, 10 Desember 2025
Dua Dekade Persahabatan, RAN Persembahkan Video Musik 'Memori' di Usia ke-19
ShowBiz
Go Public, Katy Perry Pamer Kemesraan Bareng Justin Trudeau di Instagram
Dalam salah satu foto, Perry dan Trudeau terlihat tersenyum dalam sebuah swafoto, dengan wajah mereka saling bersentuhan.
Dwi Astarini - Selasa, 09 Desember 2025
 Go Public, Katy Perry Pamer Kemesraan Bareng Justin Trudeau di Instagram
ShowBiz
Epy Kusnandar Meninggal Dunia, Dedikasi 29 Tahun di Dunia Hiburan
Jenazah Epy kini tengah disemayamkan di kawasan Jakarta Selatan.
Dwi Astarini - Rabu, 03 Desember 2025
Epy Kusnandar Meninggal Dunia, Dedikasi 29 Tahun di Dunia Hiburan
ShowBiz
Mudy Taylor Meninggal Dunia, Komika Musikal dengan Legasi Besar
Ia dikenang sebagai komika yang berhasil menjahit humor dan musik menjadi satu kesatuan yang hidup, segar, dan kreatif
Dwi Astarini - Kamis, 27 November 2025
Mudy Taylor Meninggal Dunia, Komika Musikal dengan Legasi Besar
Bagikan