Olivia Rodrigo Janjikan Album Terbaru Rilis Pada 2023
Olivia Rodrigo siapkan album terbaru 2023. (Foto: Instagram/@oliviarodrigo)
OLIVIA Rodrigo terus menggoda para penggemarnya dengan album kedua yang sangat ditunggu-tunggu. Momen tersebut terekam ketika dirinya muncul dalam Spotify Wrapped Rodrigo dengan menyebut ‘musik baru’ akan hadir pada 2023.
Rodrigo pun mengisyaratkan dalam sebuah potongan video singkat yang ia kirim kepada para pendengarnya, sebagai bagian dari peluncuran Spotify Wrapped 2022.
Baca juga:
Lihat postingan ini di Instagram
“Aku hanya ingin katakan terima kasih banyak sudah dengerin musikku tahun ini. Aku merasa sangat bersyukur banget dan semangat banget untuk tahun depan, dan semua hal baru serta musik baru yang bakal aku bawa pada 2023,” ungkapnya.
Olivia Rodrigo menghabiskan sebagian besar tahun ini dengan sukses besar pada album Sour. Kembali ke Februari 2022, ia sempat mengungkapkan bahwa dirinya sudah memutuskan tajuk album serta memiliki beberapa lagu yang siap dikeluarkan pada 2023.
Dilansir dari NME, dalam sebuah wawancara dengan Elle, ia membocorkan bahwa album selanjutnya akan memiliki perasaan yang lebih positif. Tak sesedih ketika dirinya menulis album Sour.
"Enggak bakal sesedih waktu aku nulis album Sour di rekaman terbaru nanti. Aku semangat banget untuk penggarapannya, dan akan mengeksplorasi lebih banyak warna, tekstur, perasaan, dan tumbuh sebagai manusia,” ungkap Rodrigo dalam wawancara tersebut.
Rodrigo juga diketahui sudah mulai merekam materi barunya sejak Agustus 2022 bersama produser album debut pertamanya, Dan Nigro. Pasangan ini telah bekerja sama dengan erat pada rekaman di album Sour sebelumnya.
Baca juga:
Lihat postingan ini di Instagram
Berkat album Sour, Olivia Rodrigo berhasil masuk dalam tangga lagu Billboard 200 AS. Ia juga membuat sejarah pada tangga lagu Inggris. Ia menjadi musisi perempuan pertama yang menempatkan tiga single teratas dalam lima besar pada minggu yang sama.
Tak lupa album Sour juga mendapatkan banyak penghargaan, termasuk tiga Grammy Awards dan enam kemenangan di Billboard Music Award 2022 ini. Ketika dirinya sedang tidak menulis untuk album keduanya ini, Rodrigo menghabiskan sebagian besar 2022 di jalan, membuat lusinan gelombang cameo bersama musisi lain pada penampilannya.
Seperti di Glastonbury 2022 ini, Rodrigo bekerja sama dengan Lily Allen dengan menampilkan salah satu hit "F*ck You" sebagai protes terhadap Mahkamah Agung AS. Itu diikuti dengan pertunjukkan kejutan di Manchester, di mana dirinya membawakan lagu "Torn" milik Natalia Imbruglia. (far)
Baca juga: BTS hingga Olivia Rodrigo di Red Carpet Grammy Awards 2022
Bagikan
Berita Terkait
Rumah Tua Rilis Album Debut “Merayakan Hari Akhir”, Merangkai Kisah Kelahiran hingga Perlawanan
Single 'Gut Punch' Isyaratkan Album Baru Nick Jonas di 2026
Bruno Mars Umumkan Album Solo Terbaru Sudah Rampung, Siap-siap Comeback!
Moda Moody Rilis EP 'Rekam Jejak', Siap Jalani Tur Indonesia Awal 2026
Single 'Ego' Jadi Pembuka Album Kedelapan Padi Reborn 'Dua Delapan', Simak Lirik Lengkapnya
The Rasmus Hadirkan 'WEIRDO', Album Gelap dengan Pesan Kuat tentang Keberbedaan
Basajan Rilis '1971', Eksplorasi Mistis Sunda dalam Balutan Psychedelic Groove
'Dadline & Deadlines', Potret Jujur Kehidupan Dewasa dari Dadline
Finger Eleven Comeback dengan Single 'The Mountain' dan Album Baru Setelah 10 Tahun Vakum
Marion Jola Rilis Album Kedua 'Gemini', Hadirkan 8 Lagu Penuh Dinamika Cinta