Netflix Angkat Kisah Pembunuhan Berantai Paling Misterius di Italia lewat Serial 'The Monster of Florence'

Ananda Dimas PrasetyaAnanda Dimas Prasetya - Senin, 25 Agustus 2025
Netflix Angkat Kisah Pembunuhan Berantai Paling Misterius di Italia lewat Serial 'The Monster of Florence'

Serial Monster of Florence. (Foto: Netflix)

Ukuran text:
14
Dengarkan Berita:

Merahputih.com - Netflix telah merilis trailer baru untuk serial thriller The Monster of Florence, dan akan tayang pada 22 Oktober 2025 di layanan streaming tersebut.

Serial The Monsters of Florence merupakan proyek sinema yang disutradarai Stefano Sollima, dibantu Leonardo Fasoli. Menariknya, sebelum ditayangkan untuk komersil film ini perdana diputar Festival Film Internasional Venesia.

Serial ini menelusuri asal-usul kasus Monster Florence atau di Italia disebut 'Il Mostro', yang melibatkan serangkaian delapan pembunuhan ganda yang dilakukan dengan menggunakan senapan Beretta kaliber 22 antara tahun 1968 dan 1985.

The Monsters of Florence dimulai dari penyelidikan pertama dan merekonstruksi salah satu investigasi terpanjang dan paling kontroversial dalam sejarah Italia. Sollima menghabiskan lebih dari setahun untuk meneliti kasus tersebut, yang hingga kini masih belum terpecahkan.

Baca juga:

Netflix Rilis Trailer ‘Genie, Make A Wish', Kim Woo-bin Bersatu lagi dengan Bae Suzy

Serial Terbaru Netflix, 'Aema’, Bawa Nostalgia Film Erotis Korea di Era 1980-an

Netflix telah Siapkan 'Wednesday' Season 3: Konflik Jadi Makin Rumit hingga Menguak Rahasia Terdalam The Addams Family

Sollima mengatakan cerita dalam serial ini menunjukkan kengerian yang diceritakan sungguh-sungguh yang harus dihadapi bukan dihindari. Tujuannya supaya terungkap dengan jelas.

"Tanpa berpegang pada tesis tertentu, harus dimulai dari awal," kata Sollima.

Lewat serial ini kejadian kelam lalu disampaikan dengan jujur, penuh rasa hormat, dan tegas namun tetap bermakna.

"Sebuah cara untuk tetap dekat dengan mereka yang ditinggalkan di sana, selamanya dalam kegelapan," katanya. (Tka)

#Serial Netflix #Film Serial #Netflix
Bagikan
Ditulis Oleh

Tika Ayu

Berita Terkait

ShowBiz
Disney Bocorkan 'Star Wars: Visions' Season 3, Siap Tayang 29 Oktober 2025
Disney telah membocorkan serial Star Wars: Visions Season 3. Serial tersebut tayang pada 29 Oktober 2025 di Disney Plus.
Soffi Amira - Jumat, 10 Oktober 2025
Disney Bocorkan 'Star Wars: Visions' Season 3, Siap Tayang 29 Oktober 2025
ShowBiz
Drama Korea-Jepang 'Romantics Anonymous', Ketika Cinta dan Cokelat Jadi Obat untuk Rasa Takut
Serial Drama Romantics Anonymous dijadwalkan tayang di Netflix mulai 16 Oktober 2025.
Ananda Dimas Prasetya - Kamis, 09 Oktober 2025
Drama Korea-Jepang 'Romantics Anonymous', Ketika Cinta dan Cokelat Jadi Obat untuk Rasa Takut
ShowBiz
Serial Dokumenter 'True Haunting', Ketika James Wan Membawa Dunia Nyata ke Ranah Teror Sinematik
True Haunting diproduseri oleh James Wan, sineas legendaris di balik waralaba horor terkenal seperti The Conjuring, Insidious, dan Saw.
Ananda Dimas Prasetya - Selasa, 07 Oktober 2025
Serial Dokumenter 'True Haunting', Ketika James Wan Membawa Dunia Nyata ke Ranah Teror Sinematik
ShowBiz
Suzzanna: The Queen of Black Magic Sudah Tayang di Netflix, Ungkap Sisi Misterius Ratu Horor Indonesia
Suzzanna: The Queen of Black Magic kini sudah tayang di Netflix. Film dokumenter ini mengungkap sisi misterius sang ratu horor Tanah Air.
Soffi Amira - Selasa, 07 Oktober 2025
Suzzanna: The Queen of Black Magic Sudah Tayang di Netflix, Ungkap Sisi Misterius Ratu Horor Indonesia
ShowBiz
Netflix Akhirnya Bocorkan Jadwal Bridgerton Season 4, Kapan Tayang?
Netflix telah membocorkan jadwal Bridgerton season 4. Poster serial ini sempat diunggah oleh Netflix di situs resminya.
Soffi Amira - Minggu, 05 Oktober 2025
Netflix Akhirnya Bocorkan Jadwal Bridgerton Season 4, Kapan Tayang?
Lifestyle
Daftar Drakor Terbaru Oktober 2025, Tayang di Netflix, Viu, dan tvN
Simak daftar 7 drama Korea terbaru Oktober 2025 lengkap dengan jadwal tayang, sinopsis, dan platform streaming. Dari Genie, Make a Wish hingga Show Business yang dibintangi Song Hye-Kyo dan Gong Yoo
ImanK - Sabtu, 04 Oktober 2025
Daftar Drakor Terbaru Oktober 2025, Tayang di Netflix, Viu, dan tvN
ShowBiz
Karakter 'KPop Demon Hunters' Beraksi di Arena 'Fortnite', Hadir dengan Mode dan Item Eksklusif
Dari Netflix ke Fortnite, KPop Demon Hunters kini hadir di arena permainan.
Ananda Dimas Prasetya - Sabtu, 04 Oktober 2025
Karakter 'KPop Demon Hunters' Beraksi di Arena 'Fortnite', Hadir dengan Mode dan Item Eksklusif
ShowBiz
Film 'Caramelo' Tayang 8 Oktober 2025 di Netflix, Siap Kuras Air Mata Penonton
Film Caramelo hadirkan cerita penuh makna tentang kesetiaan, cinta, dan ikatan mendalam antara manusia dengan hewan peliharaan.
Ananda Dimas Prasetya - Kamis, 02 Oktober 2025
Film 'Caramelo' Tayang 8 Oktober 2025 di Netflix, Siap Kuras Air Mata Penonton
ShowBiz
Netflix Angkat Drama Emas Olimpiade 1996 lewat Film Biografi 'Perfect', Millie Bobby Brown Jadi Kerri Strug
Perfect mengangkat keberhasilan tim senam putri Amerika Serikat saat meraih medali emas pada Olimpiade Musim Panas 1996 di Atlanta.
Ananda Dimas Prasetya - Rabu, 01 Oktober 2025
Netflix Angkat Drama Emas Olimpiade 1996 lewat Film Biografi 'Perfect', Millie Bobby Brown Jadi Kerri Strug
Olahraga
Banyak Kebohongan, Valencia Gugat Netflix soal Film Dokumenter Vinicius Junior
Valencia gugat Netflix terkait film dokumenter Vinicius Junior. Sebab, ada banyak kebohongan dalam film tersebut.
Soffi Amira - Selasa, 30 September 2025
Banyak Kebohongan, Valencia Gugat Netflix soal Film Dokumenter Vinicius Junior
Bagikan