Games

'NASCAR Arcade Rush' Diumumkan Rilis untuk Konsol dan PC di 2023

Ananda Dimas PrasetyaAnanda Dimas Prasetya - Kamis, 22 Juni 2023
'NASCAR Arcade Rush' Diumumkan Rilis untuk Konsol dan PC di 2023

Game terbaru NASCAR yang akan rilis di konsol dan PC 2023 . (Foto: GameMill Entertainment)

Ukuran text:
14
Dengarkan Berita:

PERNAH menghabiskan waktu bermain NASCAR Rumble sejak game ini debut di konsol PlayStation pertama? Informasi menarik datang Team6 Game Studios selaku developer yang akan merilis seri terbaru dari game ini berjudul NASCAR Arcade Rush. Game ini dijadwalkan hadir untuk PlayStation 5, PlayStation 4, Xbox Series X/S, Xbox One, Nintendo Switch, dan PC di 2023.

Mengutip laman Gematsu, game dengan genre arcade-style racing ini akan membuat pemain merasakan serunya kebut-kebutan dengan aksi dari mobil fiktif dari seri Nascar. Bahkan pemain bisa melihat trek yang sudah ada sejak perilisan NASCAR Rumble oleh EA pada era 90an.

Baca juga:

'Fire Emblem' Versi Game Boy Advance Hadir di Nintendo Switch Online 2023

Grafis apik sesuai dengan platform mana kamu mainkan NASCAR Arcade Rush. (Foto: GameMill Entertainment)

Melaju dan terbang dengan kecepatan penuh bisa dilakukan berkat mesin mobil bertenaga tinggi yang lebih cepat dibandingkan supercar yang sudah hadir di dunia ini. Pemain bisa menyelesaikan beberapa trek di arcade mode, melewati tantangan melalui career mode NASCAR Cup Series, atau bermain secara local maupun online multiplayer.

Trek seperti Talladega Superspeedway, Daytone International Speedway, Darlington Speedway, Martinsville Speedway, dan bahkan trek paling apik seperti Homestead-Miami Speedway bisa pemain akses dengan beberapa trek terbaru untuk ramaikan waralaba terbaru dari NASCAR ini.

Akan ada puluhan mobil unik dari mobil stock berumur 75 tahun, bahkan mobil unik fiktif lainnya dengan keunikan tersendiri. Di game ini, pemain pun bisa melakukan kustomisasi dari paint job, velg, spoiler, efek visual, serta kustomisasi pengemudi seperti helm, baju, dan beragam kustomisasi lainnya yang di-update setiap musimnya.

Baca juga:

'Super Mario Bros. Wonder' Bawa Pengalaman Permainan Klasik

Melakukan kustomisasi dengan ratusan mobil dan modifikasi tiada batas. (Foto: GameMill Entertainment)

Pemain bisa melawan pemain lain secara seimbang melalui online multiplayer yang dapat menampung hingga 12 pemain. Amat mungkin NASCAR Arcade Rush memiliki skena kompetitif yang membuat kamu memiliki ambisi lebih untuk capai leaderboard.

Grafis yang apik pun dapat terjadi berkat spesifikasi tiap platform, akan ada mode performance bagi pemain yang ingin berfokus pada frame rate, maupun fitur ray tracing yang bisa membuat pertandingan memiliki grafis maksimal dari efek hingga pencahayaan.

Pemain bisa mendapatkan game ini di harga Rp 640 ribu secara digital maupun fisik, dan akan rilis dengan tanggal yang masih belum diumumkan di 2023. Game ini akan digarap oleh GameMill Entertainment yang akan berikan pengalaman baru setelah kesuksesan seri NASCAR yang telah rilis sejak era PlayStation pertama. (dnz)

Baca juga:

'Phasmophobia' Hadir di PlayStation VR 2 Agustus 2023

#Game
Bagikan
Ditulis Oleh

Aldonov Danoza

The love we take is equal to the love we make

Berita Terkait

Lifestyle
RedMagic 11 Pro Lolos TKDN Kemenperin, Kapan Diresmikan di Indonesia?
Hingga saat ini, belum ada informasi resmi mengenai tanggal peluncuran perdananya di Indonesia
Angga Yudha Pratama - Jumat, 14 November 2025
RedMagic 11 Pro Lolos TKDN Kemenperin, Kapan Diresmikan di Indonesia?
Indonesia
Politikus DPR Dukung Pembatasan Usia Game Online, Platform Wajib Patuhi Regulasi Nasional
Selain pembatasan usia, menurut dia, harus ada juga kontrol orang tua (parental controls) yang mudah dipakai, termasuk pengaturan waktu bermain untuk pengguna di bawah umur.
Alwan Ridha Ramdani - Selasa, 11 November 2025
Politikus DPR Dukung Pembatasan Usia Game Online, Platform Wajib Patuhi Regulasi Nasional
Fun
Lagi-Lagi Ditunda, Grand Theft Auto 6 Baru bakal Rilis November 2026
Ini merupakan yang kedua kalinya.
Dwi Astarini - Jumat, 07 November 2025
 Lagi-Lagi Ditunda, Grand Theft Auto 6 Baru bakal Rilis November 2026
Fun
Honkai: Star Rail Versi 3.7 Hadir 5 November, Tutup Bab Amphoreus dan Perkenalkan Cyrene
Menghadirkan berbagai mode dan event menarik.
Dwi Astarini - Kamis, 30 Oktober 2025
Honkai: Star Rail Versi 3.7 Hadir 5 November, Tutup Bab Amphoreus dan Perkenalkan Cyrene
Fun
Kena Gelombang PHK Massal, Netflix Tutup Studio Gim Besar Keduanya
Boss Fight Entertainment dikenal lewat proyek Netflix Stories dan Squid Game: Unleashed, dua gim yang cukup populer di platform tersebut.
Dwi Astarini - Rabu, 29 Oktober 2025
Kena Gelombang PHK Massal, Netflix Tutup Studio Gim Besar Keduanya
Fun
Antusiasme Tinggi Hari Kedua Gelaran ChuniMaiDori Festival di Carstensz Mall
Pada hari kedua ini, fokus acara beralih ke kompetisi gim MaiMai, yang terbagi menjadi empat kategori utama: Dawn, Rise, Climax, dan Finale.
Dwi Astarini - Minggu, 26 Oktober 2025
Antusiasme Tinggi Hari Kedua Gelaran ChuniMaiDori Festival di Carstensz Mall
Fun
Seru Banget nih, CPCM Rayakan Ulang Tahun Kedua dengan Chunimaidori Festival
Bagi para penggemar gim arcade, terutama MaiMai dan Chunithm, festival ini bagaikan pesta besar yang sudah lama dinantikan.
Dwi Astarini - Sabtu, 25 Oktober 2025
Seru Banget nih, CPCM Rayakan Ulang Tahun Kedua dengan Chunimaidori Festival
Fun
Bakal Seru Banget nih, Zenless Zone Zero Versi 2.3 akan Hadir 15 Oktober Bawa Cerita Horor Penuh Teka-Teki
Lucia, Yidhari, dan Komano Manato akan bergabung dalam pertempuran sebagai Agen baru, ditemani berbagai gameplay baru, outfit keren untuk Vivian dan Manato, serta konten event-event menarik lainnya.
Dwi Astarini - Selasa, 14 Oktober 2025
Bakal Seru Banget nih, Zenless Zone Zero Versi 2.3 akan Hadir 15 Oktober Bawa Cerita Horor Penuh Teka-Teki
Lifestyle
Sistem Pendingin di Red Magic 11 Pro: Cara Kerja dan Keunggulan
Seri 11 Pro diperkirakan mampu menjalankan game berat
Angga Yudha Pratama - Selasa, 14 Oktober 2025
Sistem Pendingin di Red Magic 11 Pro: Cara Kerja dan Keunggulan
Lifestyle
Red Magic 11 Pro: HP Gaming dengan Sistem Pendingin Cairan Berbekal Baterai Raksasa 8.000 mAh dan Kipas 24.000 RPM
Red Magic 11 Pro rilis 17 Oktober
Angga Yudha Pratama - Selasa, 14 Oktober 2025
Red Magic 11 Pro: HP Gaming dengan Sistem Pendingin Cairan Berbekal Baterai Raksasa 8.000 mAh dan Kipas 24.000 RPM
Bagikan