Otomotif

Mobil Italia, Mesin Amerika

P Suryo RP Suryo R - Selasa, 03 Desember 2019
Mobil Italia, Mesin Amerika

Desain mobil Italia sangat ciamik dipadu dengan kekuatan mesin Amerika. (Foto: motor1)

Ukuran text:
14
Dengarkan Berita:

ITALIA dikenal melahirkan mobil-mobil yang menjadi idaman banyak penggila otomotif. Desain bodi, fungsi hingga mesin berperforma tinggi selalu ada dalam produk mereka. Ketangguhan mesin Italia diakui oleh dunia. Performanya membuat decak kagum yang tak ada henti.

Namun bagaimana bila mobilnya memang dari Italia, mesinnya didatangkan dari Amerika. Tidak mungkin? Ternyata mungkin saja. Laman motor-junkie membeberkan beberapa mobil beraroma Italia dengan kekuatan mesin Amerika.


Baca Juga:

Supercars yang Dilupakan Orang

Nardi Silver Ray

mobil
Nardi Silver Ray (Foto: carrozzieri-italiani)

Mobil ini adalah salah satu dari mobil Italia dengan menggendong mesin Amerika. Mesin V8 ini memberikan kekuatan untuk mobil produksi tahun 1960 ini. Desainnya dibuat oleh Giovani Michelotti dan Nardi membuat rangka bulatnya dengan suspensi yang diambil dari Alfa Romeo. Mesinnya diambil dari Plymouth Golden Commando 413 V8 yang memberikan dorongan sebesar 350 dk. Mobil ini dapat melesat hingga kecepatan maksimal 225 kpj.

Momo Mirage

mobil
Momo Mirage (Foto: ultimatecarpage)

Mobil ini merupakan hasil perbincangan dua sahabat Peter Kalikow dari New York dan Albert Momo asalah Italia. Keduanya sama-sama menyukai otomotif. Bahkan Momo adalah diler dari mobil Jaguar. Dari kesukaannya itu maka di akhir tahun 1970-an keduanya sepakat memproduksi mobil sesuai dengan keinginan mereka. Mereka membuat mobil coupe bergaya Italia dengan mesin Chevrolet V8, desain mobilnya dibuat oleh Pietro Frua. Mereka merencanakan akan memproduksi mobil ini sebanyak 25 unit pertahun. Sayangnya pada periode itu terjadi krisis ekonomi yang menghantam produksi mereka. Mereka hanya berhasil memproduksi 5 unit saja. Saat ini 3 unit mobil ini masih ada di garasi Kalikow.

Baca Juga:

Jarak Aman Berkendara Dihitung Satuan Detik

Alfa Romeo TZ3

mobil
Alfa Romeo TZ3 (Foto: wikia)

Tak ada yang menyangsikan bila merk mobil ini berasal dari Italia. Dalam produksinya Alfa Romeo membuat tipe TZ, T kependekan dari Turbulare yang mengacu pada rangkanya yang bulat dan Z adalah Zagato yang merupakan rumah produksinya. Alfa Romeo sudah memproduksi TZ1, TZ2 dan TZ3. Untuk AlfaRomeo TZ3 adalah versi yang lain dari Dodge Viper ACR-X, Jadi Alfa Romeo hanya ‘mendandani’ mobil itu dan menyisakan mesinnya di tempat semula. Kemudian menyulapnya menjadi Alfa Romeo.


De Tomaso

mobil
de Tomaso Pantera (Foto: robbreportedit)

Dari sekian banyak brand Italia yang memakai mesin Amerika, bisa jadi De Tomaso memiliki varian yang lebih banyak. De Tomaso memakai mesin Amerika pada Mangusta, Longchamp dan Pantera. Untuk model Mangusta dibuat pada tahun 1967 dengan mesin diambil dari Ford Mustang 289 V8. Kemudian untuk Longchamp yang diproduksi di tahun 1970-an dibangun di atas sasis Deauville dengan mesin Ford 351 V8 yang memberikan kekuatan sebesar 330 dk. Sementara Pantera masih memakai mesin dari Ford yang membawa mobil ini dapat masuk ke pasar Amerika. (psr)


Baca Juga:

Ban Tetap Awet, Berumur Panjang

#Mobil
Bagikan
Ditulis Oleh

P Suryo R

Stay stoned on your love

Berita Terkait

Fun
Honda Ubah Logo H Legendaris, Desain Baru Debut Mulai 2027
Desain logo baru Honda itu akan memulai debutnya 2027, sekaligus merepresentasikan komitmen Honda dalam menghadapi era elektrifikasi dan teknologi cerdas
Wisnu Cipto - Rabu, 14 Januari 2026
Honda Ubah Logo H Legendaris, Desain Baru Debut Mulai 2027
Berita
Mobil Hadirkan Formula Pelumas Baru yang Mendukung Mesin Konvensional dan Hybrid
Mobil menghadirkan Mobil Super All-In-One Protection dengan spesifikasi API SQ dan GF-7A, mendukung efisiensi bahan bakar dan mesin hybrid.
Ananda Dimas Prasetya - Rabu, 17 Desember 2025
Mobil Hadirkan Formula Pelumas Baru yang Mendukung Mesin Konvensional dan Hybrid
Indonesia
Pria ODGJ Ngamuk, 3 Mobil di Showroom Kartasura Jadi Korban
Mobil yang dirusak pelaku adalah jenis Nissan Serena, Toyota Avanza, dan Mazda 3, dengan kerusakan pada bagian kaca depan.
Wisnu Cipto - Minggu, 14 Desember 2025
Pria ODGJ Ngamuk, 3 Mobil di Showroom Kartasura Jadi Korban
Indonesia
Terungkap, Pengemudi Mobil MBG yang Tabrak Siswa SDN 01 Kalibaru Ternyata Sopir Pengganti
Pengemudi mobil MBG yang tabrak siswa SDN 01 Kalibaru ternyata merupakan sopir pengganti. Insiden ini pun cukup mengejutkan.
Soffi Amira - Kamis, 11 Desember 2025
Terungkap, Pengemudi Mobil MBG yang Tabrak Siswa SDN 01 Kalibaru Ternyata Sopir Pengganti
Indonesia
Pemprov DKI Jamin Biaya Perawatan Korban Kecelakaan Mobil SPPG di SDN 01 Kalibaru
Pemprov DKI Jakarta menjamin biaya perawatan korban kecelakaan mobil SPPG di SDN 01 Kalibaru, Jakarta Pusat.
Soffi Amira - Kamis, 11 Desember 2025
Pemprov DKI Jamin Biaya Perawatan Korban Kecelakaan Mobil SPPG di SDN 01 Kalibaru
Indonesia
21 Orang Jadi Korban Ditabrak Mobil MBG, Pramono: Peristiwa ini Tidak Terduga Sama Sekali
21 orang menjadi korban ditabrak mobil MBG. Gubernur DKI Jakarta, Pramono Anung menyebutkan, bahwa peristiwa ini tidak terduga sama sekali.
Soffi Amira - Kamis, 11 Desember 2025
21 Orang Jadi Korban Ditabrak Mobil MBG, Pramono: Peristiwa ini Tidak Terduga Sama Sekali
Indonesia
Mobil Tabrak Sejumlah Siswa SDN Kalibaru Cilincing, Sopir Langsung Ditangkap Polisi
Sebuah mobil menabrak sejumlah siswa SDN Kalibaru, Cilincing, Jakarta Utara. Sang sopir pun langsung ditangkap polisi.
Soffi Amira - Kamis, 11 Desember 2025
Mobil Tabrak Sejumlah Siswa SDN Kalibaru Cilincing, Sopir Langsung Ditangkap Polisi
Berita
Pengundian Akhir Program Mobil Lubricants 2025: Partisipasi Konsumen Capai Puncaknya
Mobil Lubricants tutup rangkaian undian berhadiah 2025 dengan pengumuman pemenang via Instagram.
Ananda Dimas Prasetya - Senin, 08 Desember 2025
Pengundian Akhir Program Mobil Lubricants 2025: Partisipasi Konsumen Capai Puncaknya
Indonesia
Pengusaha Revisi Target Penjualan Mobil, Bakal Dibicarakan Seluruh Anggota Gaikindo
Penjualan mobil wholesales baru mencapai 635.844 unit dari target 2025 sebanyak 900.000 unit.
Alwan Ridha Ramdani - Kamis, 13 November 2025
Pengusaha Revisi Target Penjualan Mobil, Bakal Dibicarakan Seluruh Anggota Gaikindo
Lifestyle
Beli Oli Mobil Bisa Dapat Liburan Mewah dan Logam Mulia, Kesempatan Masih Terbuka!
Beli oli mobil kini bisa dapat liburan mewah hingga logam mulia. Kesempatan masih terbuka hingga 30 November 2025.
Soffi Amira - Senin, 10 November 2025
Beli Oli Mobil Bisa Dapat Liburan Mewah dan Logam Mulia, Kesempatan Masih Terbuka!
Bagikan