Musik

Metalheads Harap Bersabar, Hammersonic Festival Diundur Hingga 2022

Ananda Dimas PrasetyaAnanda Dimas Prasetya - Rabu, 30 Desember 2020
Metalheads Harap Bersabar, Hammersonic Festival Diundur Hingga 2022

Hammersonic Festival kembali diundur pada 2022. (Foto: MP/Rizki Fitriyanto)

Ukuran text:
14
Dengarkan Berita:

CELOTEHAN 'harap bersabar, ini ujian' sepertinya pas dilontarkan kepada metalheads di Tanah Air. Pasalnya, gelaran akbar musik metal Hammersonic Festival resmi ditunda kembali hingga 2022. Keputusan ini diambil dampak dari pandemi global COVID-19 yang masih berkelanjutan.

“Melihat situasi pandemi yang semkain pelik dan tidak terkendali di seluruh dunia terutama di Indonesia, setelah diskusi menyeluruh, dengan menitikberatkan pada keselematan seluruh individu, maka dengan sangat berat hati kami mengumumkan penjadwalan ulang Hammersonic menjadi Maret 2022,” tulis pihak manajemen melalui akun resmi Hammersonic Festival, Senin (28/12).

Baca juga:

Konser Musik Forest Gets Noise Obati Kerinduan Para Metalhead

Hammersonic Festival 2020 yang sempat direncanakan pada 15-17 Januari 2021 di Pantai Carnival Ancol, kembali mengalami pemunduran ulang pada 26-27 Maret 2022. Hal ini sontak memicu kekecewaan tersendiri bagi mereka yang sudah menunggu acara tersebut. Namun, pihak manajemen Hammersonic tetap mengutamakan keselamatan individu di atas segalanya.

Meski begitu, Hammersonic Festival tetap memastikan gelaran akbar tersebut tetap berjalan. Menjanjikan Slipknot tetap sebagai headliners sebagai penggebrak panggung plus band-band metal besar lainnya, baik dari dalam maupun luar negeri.

“Kami pastikan bahwa tidak ada scenario Hammersonic Festival akan batal, proses masih terus berjalan dan kami membutuhkan dukungan dari Hammerhead di situasi sulit ini,” lanjutnya.

Baca juga:

Musik Metal Pengaruhi Tubuhmu

Selain itu, pihak manajemen Hammersonic Festival belum menginformasukan perihal refund bagi mereka yang memutuskan untuk membatalkan tiketnya. Pihaknya hanya memberi informasi untuk pindah tangan tiket bagi mereka yang tidak bisa datang di 2022.

Seperti yang kita ketahui, Hammersonic Festival 2020 diisi dengan para line-up cadas dari pelosok mancanegara. Mulai dari Slipknot, Trivium, Lacuna Coil, Suicide Silence, hingga Black Flag.

“Selanjutnya kami selaku pelaksanan Hammersonic Festival berharap agar para pemilik tiket dapat menyiman bukti pembelian tiket dengan baik,” tambah pihak manajemen Hammersonic Festival.

Sejak pertama kali digelar pada 2012, Hammersonic Festival saat ini sudah dinobatkan sebagai gelaran musik metal tersebesar yang ada di Indonesia, bahkan di Asia Tenggara.

Sempat absen di 2019, Hammersonic Festival bertekad akan memuaskan dahaga para pencinta musik metal di Tanah Air dengan kehadirannya kembali pada 2022. (far)

Baca juga:

Konser yang Aman Kamu Tonton pada 2021

#Hammersonic #Festival Musik #Musik #Musik Metal #Heavy Metal #Band Metal Legendaris #Metal
Bagikan
Ditulis Oleh

Febrian Adi

part-time music enthusiast. full-time human.

Berita Terkait

ShowBiz
Dul Jaelani Kembali dengan Lagu Emosional 'Sebenarnya, Selamanya…', Simak Lirik Lengkapnya
Dul Jaelani merilis single terbaru 'Sebenarnya, Selamanya…', lagu emosional yang mengangkat kisah cinta dengan jujur dan penuh perasaan.
Ananda Dimas Prasetya - 31 menit lalu
Dul Jaelani Kembali dengan Lagu Emosional 'Sebenarnya, Selamanya…', Simak Lirik Lengkapnya
ShowBiz
Lirik Lengkap Birthday Sex dari Jeremih, Lagu R&B Ikonik Peraih 4x Platinum
Sejak perilisannya, “Birthday Sex” terus mencatatkan capaian impresif dengan hampir 700 juta pemutaran di Spotify
Wisnu Cipto - Sabtu, 10 Januari 2026
Lirik Lengkap Birthday Sex dari Jeremih, Lagu R&B Ikonik Peraih 4x Platinum
ShowBiz
Lagu 'Sinaran' dari Sheila Majid Kembali Viral di Media Sosial, ini Lirik Lengkapnya
Lagu Sinaran dari Sheila Majid kini kembali viral di media sosial. Berikut ini adalah lirik lengkap dari lagu yang dirilis pada 1986 silam tersebut.
Soffi Amira - Sabtu, 10 Januari 2026
Lagu 'Sinaran' dari Sheila Majid Kembali Viral di Media Sosial, ini Lirik Lengkapnya
Fun
Bruno Mars Umumkan Album Solo Terbaru Sudah Rampung, Siap-siap Comeback!
Bruno Mars mengumumkan, bahwa album solo terbarunya sudah rampung. Ia pun sedang mempersiapkan comeback untuk menyapa penggemarnya.
Soffi Amira - Sabtu, 10 Januari 2026
Bruno Mars Umumkan Album Solo Terbaru Sudah Rampung, Siap-siap Comeback!
Lifestyle
Lirik Lagu 'Menerima Luka' dari Natasya Sabella, Saat Sayang Terbentur Takdir
Natasya menyoroti keresahan seseorang yang mempertanyakan takdir Tuhan
Angga Yudha Pratama - Sabtu, 10 Januari 2026
Lirik Lagu 'Menerima Luka' dari Natasya Sabella, Saat Sayang Terbentur Takdir
Lifestyle
Lirik Bila Kau Tak di Sampingku Sheila On 7, Lagu Paling Melankolis yang Bikin Hati Terkikis
Melalui lirik yang sederhana namun sarat makna, Duta dan kawan-kawan mengajak pendengar menyelami perasaan rindu yang manusiawi
Angga Yudha Pratama - Sabtu, 10 Januari 2026
Lirik Bila Kau Tak di Sampingku Sheila On 7, Lagu Paling Melankolis yang Bikin Hati Terkikis
Indonesia
Viral di Stranger Things 5, Ini Lirik Lagu Purple Rain Milik Prince
Prince Rogers Nelson menulis, memproduseri, dan membawakan lagu ini pertama kali pada tahun 1984
Angga Yudha Pratama - Jumat, 09 Januari 2026
Viral di Stranger Things 5, Ini Lirik Lagu Purple Rain Milik Prince
Lifestyle
“In The End” Linkin Park Kembali Viral, Disebut Mirip Abyss Stranger Things
Kesamaan visual yang mencolok mulai dari lanskap yang gersang hingga nuansa langit yang dramatis, memicu lahirnya berbagai meme dan editan video kreatif di jagat maya
Angga Yudha Pratama - Jumat, 09 Januari 2026
“In The End” Linkin Park Kembali Viral, Disebut Mirip Abyss Stranger Things
ShowBiz
Sundari Gasong Kembali dengan Single 'Sedih', Lagu Tentang Cinta Tak Terucap
Sundari Gasong merilis single kedua berjudul 'Sedih'. Lagu yang ditulis sejak 2009 ini mengangkat kisah cinta terpendam dengan aransemen minimalis.
Ananda Dimas Prasetya - Jumat, 09 Januari 2026
Sundari Gasong Kembali dengan Single 'Sedih', Lagu Tentang Cinta Tak Terucap
ShowBiz
Single 'Kampiun' Sukses Memperdalam Emosi di Film 'Suka Duka Tawa'
Band Rimba mengumumkan lagu Kampiun terpilih sebagai soundtrack film Suka Duka Tawa yang tayang 8 Januari 2026. Lagu ini diambil dari album Technicolor Meeting.
Ananda Dimas Prasetya - Jumat, 09 Januari 2026
Single 'Kampiun' Sukses Memperdalam Emosi di Film 'Suka Duka Tawa'
Bagikan