Otomotif

Mengenal Mario Aji, Pembalap Moto3 Indonesia yang Sempat Start Posisi 3 Terdepan

Andrew FrancoisAndrew Francois - Minggu, 20 Maret 2022
Mengenal Mario Aji, Pembalap Moto3 Indonesia yang Sempat Start Posisi 3 Terdepan

Mario Suryo Aji pembalap Honda Team Asia Moto3. (Foto: Instagram/@mariosuryoaji1)

Ukuran text:
14
Dengarkan Berita:

INDONESIA memiliki satu wakil di gelaran Grand Prix yaitu Mario Suryo Aji, pembalap yang mewakili tim Honda Team Asia mulai musim 2022 ini. Ia berhasil meraih posisi start ketiga setelah mencetak waktu putaran 1:41:567 (satu menit dan 41,567 detik) terpaut 0,335 detik dari Carlos Tatay yang berada di posisi pertama.

Maka dengan begitu Mario memulai balapan dari barisan terdepan pada gelaran Pertamina Grand Prix of Indonesia ini. Catatan tersebut sekaligus menjadi raihan terbaik Mario selama berkarier di Moto3 setelah hanya meraih posisi start ke-25 pada gelaran GP Qatar 6 Maret 2022 lalu.

Pembalap berusia 18 tahun tersebut merupakan kelahiran Magetan, Jawa Timur, pada 16 Maret 2004. Memulai karier balap dari usia yang sangat muda, Mario sudah berada di ajang Kejuaraan Nasional Motocross di Indonesia sejak masih berumur 10 tahun. Saat ini Mario duduk di posisi 20 klasemen sementara Moto3 pada musim balapan tahun 2022.

Baca Juga:

Dua Pembalap Indonesia Mengaspal di Moto2 Sepang Akhir Pekan Ini

Mario Suryo Aji. (Foto: Instagram/@mariosuryoaji1)

Pada 2014 Mario mulai bergabung dengan sekolah balap milik Hendriansyah dan pada tahun yang sama langsung membalap pada ajang road race Motoprix, Honda Dream Cup. Kemudian Mario mulai dibina oleh PT Astra Honda Motor (AHM).

Seiring perkembangan kemampuan dan pengalaman, Mario mulai dipercaya untuk tampil pada ajang Idemitsu Talent Cup 2018. Mario mencatatkan prestasi yang cukup baik dengan meraih satu kemenangan dan tiga podium.

Penampilan Mario di Moto3 pada 2022 ini sejatinya bukan yang pertama kali. Pada 2021 lalu ia pernah tampil sebagai pembalap wild card pada seri GP Misano dan GP Portugal bersama tim Honda Team Asia. Namun ia batal tampil pada GP Portugal karena cedera.

Baca Juga:

Mengenal Bo Bendsneyder, Pembalap Moto2 Berdarah Indonesia

Mario Suryo Aji. (Foto: Instagram/@mariosuryoaji1)

Kerap dijuluki Super Mario, ia memiliki mimpi untuk menjadi pembalap MotoGP dan berharap bisa berada satu lintasan dengan juara dunia delapan kali Marc Marquez. Mario memiliki momen favorit sendiri selama kariernya dalam balap roda dua yaitu pada tahun 2018.

Ketika itu dirinya terjun ke Asia Talent Cup, satu kelas yang berada di bawah Moto3 untuk regional Asia. Momen favoritnya ialah ketika balapan berlangsung di Sirkuit Sepang, saat Mario berhasil menduduki posisi pertama dan mengalahkan lawan dengan menyalip di tikungan terakhir untuk memastikan kemenangan.

Dalam balapan seri kedua Moto3 Mandalika kali ini, Mario Aji memang sempat start dari posisi tiga terdepan. Sayangnya, pembalap tuan rumah itu langsung melorot ke posisi ketujuh karena start yang kurang baik.

Ketika balapan menyisakan 17 lap, Mario Aji terus melorot ke urutan 13. Satu lap kemudian, posisi pembalap berusia 18 tahun itu turun lagi sampai posisi ke-16.

Di lap terakhir, Mario Aji mampu naik dua peringkat, karena ada dua pembalap yang crash. Saat finis, Aji bisa merebut posisi ke-14 dan berhasil mengantongi dua poin hingga seri kedua balapan Moto3 musim ini. (waf)

Baca Juga:

Berlaga di Moto3 2022, Mario Suryo Aji Minta Restu ke Wapres Ma'ruf Amin

#Otomotif
Bagikan
Ditulis Oleh

Andrew Francois

I write everything about cars, bikes, MotoGP, Formula 1, tech, games, and lifestyle.

Berita Terkait

Lifestyle
Buka Dealer Baru di Puri Indah, BAIC Bagi-bagi Hadiah hingga Layanan Servis Gratis!
Dealer BAIC Puri Indah resmi dibuka. Para konsumen bisa mendapatkan hadiah premium hingga menikmati layanan servis gratis.
Soffi Amira - Rabu, 05 November 2025
Buka Dealer Baru di Puri Indah, BAIC Bagi-bagi Hadiah hingga Layanan Servis Gratis!
Lifestyle
BAIC Tancap Gas Lagi, Buka Dealer Baru di Puri Indah dengan Segudang Fasilitas Modern
BAIC Indonesia kini kembali tancap gas. BAIC baru saja meresmikan dealer baru di Puri Indah, Jakarta Barat.
Soffi Amira - Rabu, 05 November 2025
BAIC Tancap Gas Lagi, Buka Dealer Baru di Puri Indah dengan Segudang Fasilitas Modern
ShowBiz
Gesrek Festival 2025, Kolaborasi Musik Multi-Genre dan Komunitas Motor Besar
Gesrek Festival 2025 hadir di Ancol 28–30 November. Slank, JKT48, hingga Sound Horeg siap meriahkan perayaan 10 tahun GSrek Indonesia.
Ananda Dimas Prasetya - Selasa, 04 November 2025
Gesrek Festival 2025, Kolaborasi Musik Multi-Genre dan Komunitas Motor Besar
Fun
GSrek Indonesia Gelar The Grand Tour 2, Touring sambil Mengabdi untuk Negeri
Komunitas GSrek Indonesia menggelar The Grand Tour 2 Adv Rally 2025 bertema “Rise, The Phoenix” dengan 64 riders membawa misi kemanusiaan dan sejarah dari Malang ke Jakarta.
Ananda Dimas Prasetya - Selasa, 04 November 2025
GSrek Indonesia Gelar The Grand Tour 2, Touring sambil Mengabdi untuk Negeri
Fun
Era Baru Audio Mobil: Nakamichi Hadirkan Inovasi Lewat Acara ‘All Things New’
Nakamichi hadirkan solusi audio dan teknologi kendaraan yang lebih pintar, terintegrasi, serta memberikan pengalaman mendalam bagi penggunanya.
Ananda Dimas Prasetya - Rabu, 29 Oktober 2025
Era Baru Audio Mobil: Nakamichi Hadirkan Inovasi Lewat Acara ‘All Things New’
Lifestyle
Keseruan City Ride di Semarang, Feders Gathering 2025 Ajak Komunitas Motor Matic Jelajahi Kota Lama
Federal Oil menggelar Feders Gathering 2025 di Semarang, Minggu (26/10). Acara ini mengajak komunitas motor matic untuk menjelajahi ikon Kota Semarang.
Soffi Amira - Selasa, 28 Oktober 2025
Keseruan City Ride di Semarang, Feders Gathering 2025 Ajak Komunitas Motor Matic Jelajahi Kota Lama
Lifestyle
Bikin Inovasi Baru, Oli Full Synthetic untuk Motor Matic Kini Hadir dengan Standar API SN
Oli full synthetic dari Federal Oil kini sudah meraih sertifikasi standar API SN. Jadi, oli ini bisa menjadi pilihan ideal bagi pengguna motor matic yang menginginkan performa tinggi.
Soffi Amira - Kamis, 23 Oktober 2025
Bikin Inovasi Baru, Oli Full Synthetic untuk Motor Matic Kini Hadir dengan Standar API SN
Berita
Peredaran Oli Tak Sesuai Spesifikasi Berhasil Diungkap di Jambi, Federal Oil Tekankan Pentingnya Edukasi dan Perlindungan Konsumen
Federal Oil secara konsisten mendukung program pemerintah dalam memberantas pelumas tidak sesuai spesifikasi di Indonesia.
Ananda Dimas Prasetya - Jumat, 17 Oktober 2025
Peredaran Oli Tak Sesuai Spesifikasi Berhasil Diungkap di Jambi, Federal Oil Tekankan Pentingnya Edukasi dan Perlindungan Konsumen
Berita
Konsisten Jaga Kepercayaan Konsumen selama Lebih dari 1 Dekade, Federal Oil Kembali Sabet Superbrands Awards di 2025
Superbrands Award menjadi bentuk pengakuan terhadap kekuatan merek, serta tingkat kepercayaan konsumen terhadap sebuah produk.
Ananda Dimas Prasetya - Rabu, 15 Oktober 2025
Konsisten Jaga Kepercayaan Konsumen selama Lebih dari 1 Dekade, Federal Oil Kembali Sabet Superbrands Awards di 2025
Lifestyle
Jadi Sarana Edukasi, Partisipasi Pengguna Motor Matic Naik di Program Berhadiah Pulsa
Federal Oil mencatatkan peningkatan partisipasi konsumennya dalam program berhadiah. Tak hanya hadiah, program ini juga memberikan sarana edukasi.
Soffi Amira - Jumat, 10 Oktober 2025
Jadi Sarana Edukasi, Partisipasi Pengguna Motor Matic Naik di Program Berhadiah Pulsa
Bagikan