Lihat nih, Trailer Terbaru dari Deemo 2 untuk Android dan iOS
Deemo 2 tampilkan trailer terbarunya, hadirkan sedikit cuplikan gameplay (Foto:Rayark)
DEEMO 2 yang digarap JetGen dan dipublikasikan Rayark merilis trailer terbaru. Lewat trailer ini, kamu akan mengetahui cerita dan beberapa detik cuplikan dari gameplay yang Rayark berikan.
Seperti dilansir Gematsu, Deemo 2 akan dirilis pada Android serta konsol dan iOS dalam beberapa bulan setelah dirilis. Franchise Deemo memiliki keunikan tersendiri bila dibandingkan dengan game rhythm Rayark lainnya, seperti Cytus dan VOEZ. Deemo memiliki penceritaan yang padat dan memanfaatkan kesyahduan di tiap bagiannya.
BACA JUGA:
'Solaris: Offworld Combat' Hadir di PlayStation VR pada 2021
Pada deskripsinya, Deemo 2 menceritakan seorang cewek dengan bunga pada kepalanya yang menemukan Deemo, avatar yang merepresentasikan pemain sebagai sesosok arwah. Perjalanan si cewek dan Deemo dalam mencari istana megah penuh fantasi tersebut bisa menjadi jalan keluar untuk menyelamatkan tempat tinggalnya dari hujan yang tak kunjung kelar.
Jika Cytus dan VOEZ merepresentasikan synthesizer dan instrumen mistis, gameplay rhythm pada Deemo merepresentasikan piano. Pemain akan menyentuh not di tiap garis dengan output suara instrumen tersebut.
Deemo 2 akan menjadi sekuel pertama dari franchise Deemo. Sebelumnya, game ini dirilis pada PlayStation 4 pada 2019. Gim Deemo Reborn merupakan sekadar remake dengan tampilan tiga dimensi untuk mengasah performa konsol Sony. Setelah itu, ada Deemo: Last Recital, port Deemo untuk PlayStation Vita yang dirilis pada 2014.
JetGen sendiri merupakan developer yang mulai berkolaborasi dengan Rayark sejak 2017. Developer yang berkutat secara mandiri tersebut mampu memberikan kualitas port mobile dengan teknologi next-gen. Sama seperti Deemo Reborn di PlayStation 4 yang bisa dimainkan dengan kualitas apik dan mendukung VR. Developer Jetgen sendiri memiliki Gold Award sebagai game paling sukses dari Famitsu.
Jika belum pernah mencoba game Deemo, kamu bisa mencobanya secara gratis melalui Google Play dan App Store. Seperti game free-to-play, kamu bisa menyelesaikan seluruh lagu original serta bisa membeli lagu tambahan dan kolaborasi sebagai opsional.
Praregistrasi Deemo 2 bisa kamu akses pada Google Play dan game tersebut akan rilis dalam waktu dekat pada 2021 ini.(dnz)
Bagikan
Berita Terkait
10 Tips Penting Game TheoTown agar Kota Cepat Maju, 100 Persen Efektif!
Interaksi Sosial di Platform Gim Daring Jadi Wadah Sebarkan Paham Radikalisme
Simu Liu Jadi Bintang Utama Film Adaptasi Game 'Sleeping Dogs', Disutradarai Timo Tjahjanto
BNPT Pantau Roblox, Takut Jadi Media Penyebaran Radikalisasi Pada Anak
Film Adaptasi Gim Sleeping Dogs, Bakal Disutradarai Timo Tjahjanto
Trailer Film Live-Action 'Street Fighter' Rilis, Ini Deretan Aktor-Aktris Pemeran Ryu Dkk
Trailer Perdana Film Live-Action 'Street Fighter' Dirilis, Siap Suguhkan Aksi Laga Intens
Timnas MLBB Indonesia Ukir Sejarah Peringkat 4 Dunia IESF WEC 2025, Langsung Fokus SEA Games Thailand
Indonesia Genggam Dunia Esports: MLBB Putri Pertahankan Tahta IESF WEC 2025, Win Rate 100 Persen Cuy
Pakar Ungkap Dua Kunci Kerentanan Anak di Ruang Digital yang Bisa Dimanfaatkan Jaringan Terorisme