Lee Min Ho Merasa Percaya Diri di 'Pachinko'
Lee Min Ho di serial drama Pachinko. (Foto: Soompi)
AKTOR Korea Lee Min Ho mengaku merasa percaya diri saat melakoni karakter Koh Hansu di proyek terbarunya Pachinko.
“Ya (percaya diri), ada banyak aspek yang dapat saya hubungkan ketika saya membaca naskah. Kadang-kadang, ada karakter yang entah bagaimana saya tahu mengapa mereka mengatakan atau melakukan hal seperti itu dalam situasi tertentu,” ungkap Lee Min Ho dikutip dari Soompi, Rabu (6/4).
Baca juga:
Menurut Lee Min Ho, membaca skrip sama halnya dengan mengunggah sebuah video di YouTube dan tidak memperhatikan berapa total penonton yang didapatkan. Sehingga, aktor tersebut hanya perlu menyalurkan ekspresi yang dia rasakan saat membaca sebuah skrip.
“Saat kamu terus membaca skrip. Sama halnya dengan meng-upload video YouTube dan tidak terlalu memperhatikan apakah video tersebut mendapat 1.000 atau 10.000 penayangan. Saya hanya perlu mengeksekusi dan merekam hasrat ekspresif yang sangat saya rasakan,” jelas aktor tersebut.
Pachinko merupakan sebuah serial drama yang berlatar era 80-an. Menurut Lee Min Ho sendiri, cukup banyak orang yang meromantisasi dan merindukan era tersebut.
Oleh sebab itu dia berpendapat, hal itulah yang menyebabkan film-film Hong Kong era 80-an dan 90-an masih banyak diminati. Sebab, film di era itu memiliki daya tarik emosional yang sangat berbeda dari era sekarang.
Baca juga:
“Itu benar. Setahu saya, cukup banyak orang yang meromantisasi film-film Hong Kong dari era itu. Mereka juga merindukannya. Meskipun saya tidak mengalami era itu, saya menganggapnya sebagai generasi yang berada tepat di perbatasan antara analog dan digital,” kata Lee Min Ho.
"Ada banyak waktu ketika kamu kehilangan emosi analog, di mana meskipun lambat, kamu dipaksa untuk memikirkannya sekali lagi. Ketika saya melihat hal-hal yang bertahan lama seperti film Hong Kong, saya pikir Anda diingatkan akan daya tarik emosional yang sangat berbeda dari sekarang,” pungkasnya.
Lee Min Ho saat ini membintangi Pachinko yang tayang setiap hari Jumat di Apple TV+ hingga 29 April mendatang. (*)
Baca juga:
Drakor Favoritmu Berakhir? Move-on Yuk dengan Drama Korea yang akan Tayang
Bagikan
Ananda Dimas Prasetya
Berita Terkait
Sukses Bikin Chemistry Sempurna di ‘Can This Love Be Translated?’, Kim Seon-ho Buka Hati Bareng Go Youn-jung
Han Ji-min Comeback! 'The Practical Guide to Love' Siap Tayang Global Februari 2026
Bikin Baper! 3 K-Drama Romansa Budak Korporat yang Relatable
‘Can This Love Be Translated?’ Tayang 16 Januari di Netflix, Romansa Kim Seon-ho dan Go Youn-jung Lintas Negara
Shin Hye-sun dan Lee Jun-hyuk Resmi Diumumkan Main di Thriller Misteri Netflix ‘The Art of Sarah’, Tayang Perdana Februari
Im Siwan Buka-Bukaan Ngaku Tidur 12 Jam Sehari, Ngalahin Bayi Nih
Syuting Hampir Rampung, 'All of Us Are Dead' Season 2 Makin Dekat Tayang
Demi Jadi Penerjemah di ‘Can This Love Be Translated?’, Kim Seon-ho Belajar 4 Bahasa dalam 4 Bulan
Bikin makin Penasaran, Song Hye-kyo dan Gong Yoo Rampungkan Syuting Drama Terbaru setelah 1 Tahun
Drama Korea 'WIND UP' Tayang Januari 2026, Kisah Atlet SMA Hadapi Trauma Mental