Teknologi

Laporan CrowdStrike: Jumlah Serangan Siber Meningkat dan Semakin Cepat

Hendaru Tri HanggoroHendaru Tri Hanggoro - Selasa, 29 Agustus 2023
Laporan CrowdStrike: Jumlah Serangan Siber Meningkat dan Semakin Cepat

Laporan CrowdStrike membahas serangan siber identitas dan serangan siber melalui aplikasi jarak jauh.(Foto: Unsplash/Joshua Woroniecki)

Ukuran text:
14
Dengarkan Berita:

LAPORAN CrowdStrike Threat Hunting 2023 telah mengungkap berbagai serangan siber berbasis identitas serta kian maraknya aktivitas Hands-on-Keyboard yang terjadi.

Laporan ini menyoroti terjadinya peningkatan jenis serangan identitas Kerberoasting sebesar 583 persen dan lonjakan dalam penyalahgunaan perangkat pemantauan dan manajemen jarak jauh (Remote Monitoring & Management/RMM) sebesar tiga kali lipat.

Dalam keterangan yang diterima Merahputih.com, Jumat (25/8), kini waktu yang dibutuhkan oleh pelaku kejahatan siber dalam melancarkan aksinya hingga berhasil (breakout time) menjadi kian singkat, bahkan tercatat terendah (cepat) sepanjang sejarah.

Baca juga:

Pentingnya Minimalisir Serangan Siber Otomotif

serangan siber
Insiden serangan identitas Kerberoasting meningkat 583%. (Foto: Unsplash/Towfiqu Barbhuiya)

Laporan ini juga membedah seluruh aktivitas serangan siber periode Juli 2022 hingga Juni 2023, sekaligus sebagai publikasi pertama dari tim Operasi Kontra-Penjahat Siber CrowdStrike yang secara resmi dalam ajang Black Hat USA 2023.

Berikut sejumlah temuan penting yang tersaji dalam laporan ini.

Insiden serangan identitas Kerberoasting meningkat 583%. Ini menggambarkan adanya eskalasi terjadinya pembobolan keamanan berbasis identitas yang kian serius: CrowdStrike menemukan adanya kenaikan drastis, hampir 6 kali lipat dari tahun ke tahun (YoY).

Dalam jumlah serangan Kerberoasting, yakni sebuah teknik serangan yang digunakan oleh pelaku kejahatan siber untuk memperoleh kredensial valid dari suatu akun layanan Microsoft Active Directory.

Teknik ini memungkinkan mereka tetap tidak terdeteksi di lingkungan korban selama periode waktu yang lama. Secara keseluruhan, tercatat sebesar 62% dari seluruh kejadian serangan interaktif melibatkan penyalahgunaan akun asli.

Baca juga:

Polri Belum Terima Laporan Resmi BSI Terkena Serangan Siber

serangan siber
Para peretas semakin cepat dalam melancarkan aksi serangan sibernya.(Foto: Unsplash/Shahadat Rahman)

Lalu, praktik penyalahgunaan RMM oleh pelaku kejahatan siber meningkat 312% YoY. Merujuk kepada data dari laporan CISA, tampak bahwa para penjahat siber semakin sering menggunakan aplikasi pengontrol komputer jarak jauh ternama, guna menghindari deteksi dan menyamarkan diri agar dapat mengakses data sensitif, menyebarkan ransomware (virus), atau menerapkan taktik serangan yang telah rencanakan.

Waktu breakout serangan siber menyentuh rekor tercepat, yakni 79 menit. Waktu tersebut adalah rata-rata yang dibutuhkan pelaku kejahatan siber hingga mampu bergerak dari korban pertama ke korban berikutnya yang kini makin cepat.

Tercatat turun dari 84 menit di tahun 2022 lalu, kini mencapai rekor terendah baru, yaitu hanya 79 menit saja di 2023.

“Dalam upaya pelacakan kami terhadap lebih dari 215 pelaku serangan dalam setahun terakhir, kami melihat bahwa ancaman keamanan siber jadi kian rumit dan dalam, akibat para penjahat siber yang kian gencar beralih menggunakan strategi dan platform baru, contohnya penyalahgunaan kredensial (akun) yang valid dalam membidik celah-celah kerentanan di cloud (penyimpanan digital) maupun perangkat lunak," ujar Adam Meyers, Head of Counter Adversary Operations, CrowdStrike. (kna)

Baca juga:

BSI Duga Ada Serangan Siber Yang Bikin Layanan Lumpuh

#Serangan Siber #Teknologi
Bagikan
Ditulis Oleh

Krisna Bagus

work smart, play hard.

Berita Terkait

Fun
Redmi Siap Rilis HP dengan Baterai 9.000mAh, Pakai Chipset Dimensity 8500
Redmi siap merilis HP dengan baterai berkapasitas 9.000mAh. HP ini akan rilis pada Desember atau Januari.
Soffi Amira - Sabtu, 01 November 2025
Redmi Siap Rilis HP dengan Baterai 9.000mAh, Pakai Chipset Dimensity 8500
Fun
Era Baru Fotografi Mobile: OPPO Find X9 Series Andalkan AI Relight dan Kamera Hasselblad
OPPO Find X9 Series mulai andalkan AI Relight dan kamera Hasselbald. OPPO memulai era baru fotografi mobile.
Soffi Amira - Jumat, 31 Oktober 2025
Era Baru Fotografi Mobile: OPPO Find X9 Series Andalkan AI Relight dan Kamera Hasselblad
Fun
OPPO Find N6 Bakal Jadi HP Lipat Pertama yang Pakai Snapdragon 8 Elite 6
OPPO Find N6 akan menjadi HP lipat pertama yang menggunakan chipset Snapdragon 8 Elite 6.
Soffi Amira - Jumat, 31 Oktober 2025
OPPO Find N6 Bakal Jadi HP Lipat Pertama yang Pakai Snapdragon 8 Elite 6
Fun
OPPO Find X9 Series Segera Rilis di Indonesia, Sudah Bisa Dipesan dari Sekarang!
OPPO Find X9 Series segera meluncur di Indonesia. Kini, konsumen sudah bisa melakukan pre-order hingga 10 November 2025.
Soffi Amira - Kamis, 30 Oktober 2025
OPPO Find X9 Series Segera Rilis di Indonesia, Sudah Bisa Dipesan dari Sekarang!
Fun
Bocoran Huawei Mate 70 Air: Bawa RAM Jumbo dan Daya Tahan Baterai Lebih Lama
Huawei Mate 70 Air kabarnya akan rilis November 2025. HP ini membawa RAM jumbo dengan daya tahan baterai yang lebih lama.
Soffi Amira - Kamis, 30 Oktober 2025
Bocoran Huawei Mate 70 Air: Bawa RAM Jumbo dan Daya Tahan Baterai Lebih Lama
Fun
Samsung Galaxy S25 Plus Terbakar usai Overheating, Pemilik Alami Luka Bakar Ringan
Samsung Galaxy S25 Plus terbakar usai mengalami overheating. Pemilik HP tersebut pun mengalami luka bakar ringan.
Soffi Amira - Kamis, 30 Oktober 2025
Samsung Galaxy S25 Plus Terbakar usai Overheating, Pemilik Alami Luka Bakar Ringan
Fun
Baterai OPPO Find X9 Pro Kalahkan iPhone 17 Pro, Kuat Diajak Main Game hingga Streaming!
Baterai OPPO Find X9 Pro kalahkan iPhone 17 Pro. HP tersebut bisa digunakan untuk bermain game hingga streaming di media sosial.
Soffi Amira - Rabu, 29 Oktober 2025
Baterai OPPO Find X9 Pro Kalahkan iPhone 17 Pro, Kuat Diajak Main Game hingga Streaming!
Fun
OPPO Find X9 Pro Sudah Rilis, Usung Kamera Telefoto Hasselblad 200MP dan Baterai 7.500mAh
OPPO Find X9 Pro sudah rilis global. HP ini mengusung kamera telefoto Hasselblad 200MP dan baterai 7.500mAh.
Soffi Amira - Rabu, 29 Oktober 2025
OPPO Find X9 Pro Sudah Rilis, Usung Kamera Telefoto Hasselblad 200MP dan Baterai 7.500mAh
Fun
OPPO Find X9 Akhirnya Meluncur, Bawa Kamera Hasselblad hingga Dimensity 9500
OPPO Find X9 akhirnya meluncur global. HP ini membawa kamera Hasselblad dan baterai 7.025mAh. Harganya dibanderol mulai Rp 19,3 juta.
Soffi Amira - Rabu, 29 Oktober 2025
OPPO Find X9 Akhirnya Meluncur, Bawa Kamera Hasselblad hingga Dimensity 9500
Lifestyle
iPad Pro M5 Lolos TKDN, Simak Spesifikasi dan Keunggulannya
Meski demikian, tanggal resmi peluncuran dan ketersediaan di distributor resmi Indonesia seperti Erafone, iBox, Digimap, dan Blibli, masih belum diumumkan
Angga Yudha Pratama - Rabu, 29 Oktober 2025
iPad Pro M5 Lolos TKDN, Simak Spesifikasi dan Keunggulannya
Bagikan