Lakukan Ini Supaya Enggak Dehidrasi Saat Olahraga di Bulan Puasa

Iftinavia PradinantiaIftinavia Pradinantia - Sabtu, 16 April 2022
Lakukan Ini Supaya Enggak Dehidrasi Saat Olahraga di Bulan Puasa

Olahraga lancar puasa lancar. (Foto: Muslim Pro)

Ukuran text:
14
Dengarkan Berita:

MOMEN puasa bukanlah jadi ajang bagi kita bermalas-malasan dan berhenti berolahraga. Jika kamu sudah terbiasa aktif bergerak dan berolahraga setiap hari, maka kamu disarankan untuk tetap melakukannya walau sedang berpuasa.

Jika kita rutin berolahraga tiga kali seminggu selama 11 bulan dan lalu tidak berolahraga sama sekali selama bulan puasa, maka kekuatan dan kebugaran tubuh akan menurun.

Lalu bagaimana caranya agar kamu bisa tetap aktif bergerak dan berolahraga saat sedang berpuasa Ramadan? Berikut tipmenjaga kebugaran tubuh selama berpuasa tanpa membuat lemas atau dehidrasi menurut Muslim Pro.

Baca juga:

Tips Puasa Sehat Untuk Yang Memiliki Masalah Jantung

1. Pilih waktu yang tepat untuk berolahraga

waktu
Olahraga 90 menit sebelum berbuka puasa. (Foto: Muslim Pro)

Waktu yang paling tepat dan direkomendasikan untuk berolahraga di bulan Ramadan adalah sekitar 90 menit sebelum berbuka puasa. Dengan demikian, kamu enggak perlu menunggu waktu terlalu lama untuk bisa makan dan minum setelah berolahraga.

Namun, jika kamu merasa tubuhmu bereaksi buruk saat berolahraga saat puasa, maka cobalah untuk berolahraga setelah berbuka puasa. Itu karena tubuhmu sudah kembali mendapatkan energi dari makanan setelah berbuka.

2. Pilih olahraga intensitas rendah atau sedang

olahraga
Olahraga intensitas medium (Foto: Muslim Pro)

Berolahraga saat berpuasa harus dilakukan dengan hati-hati. Tujuannya agar tubuh tidak stres, kelelahan atau dehidrasi. Apabila kamu terbiasa olahraga dengan intens, kamu bisa menurunkan intensitas olahraga menjadi medium atau rendah.

Olahraga intensitas medium misalnya latihan beban, bersepeda, atau jogging. Sementara olahraga dengan intensitas rendah, kamu bisa melakukan dynamic stretch diikuti dengan latihan kardio low impact.

Baca juga:

Tips Ampuh Cegah Kulit Kering Saat Puasa

3. Jaga hidrasi tubuh

hidrasi
Pastikan tubuh terhidrasi dengan baik. (Foto: Muslim Pro)

Berpuasa dapat menyebabkan dehidrasi. Apalagi jika kamu kurang minum antara waktu berbuka puasa dan sahur. Di sisi lain, olahraga juga dapat membuat cairan tubuh keluar lebih banyak lewat keringat. Untuk menghindari dehidrasi, pastikan kamu minum air putih minimal dua liter sehari (sekitar 8-10 gelas).

Batasi minum kopi dan teh di bulan puasa karena kafein bersifat diuretik (membuat cairan tubuh banyak keluar). Hindari pula minum jus buah karena kandungan gula yang tinggi dapat mengganggu kesehatan kamu.

4. Tidak harus setiap hari

sibuk
Sibuk dan enggak sempat olahraga (Foto: Muslim Pro)

Hari ini kamu sedang sibuk bekerja dan tidak punya waktu berolahraga? Enggak perlu merasa bersalah jika melewatkan olahraga karena padatnya aktivitas.

Waktu yang disarankan untuk berolahraga dalam seminggu bagi orang dewasa adalah 150 menit. Kamu bisa membagi jumlah ini menjadi olahraga 3-4 kali dalam seminggu. Jadi kamu bisa punya waktu untuk menjalankan berbagai kegiatan atau ibadah selama bulan suci Ramadan. (avia)

Baca juga:

Rahasia Segar Seharian Saat Puasa

#Olahraga #Tips Puasa #Menu Puasa #Puasa #Ibadah Puasa #Manfaat Puasa
Bagikan
Ditulis Oleh

Iftinavia Pradinantia

I am the master of my fate and the captain of my soul

Berita Terkait

Olahraga
NOC Terima Kunjungan KSOC, Perkuat Kerja Sama Olahraga Indonesia-Korea Selatan
KSOC mengunjungi NOC Indonesia pada Jumat (9/1). Pertemuan ini memperkuat kerja sama dan pengembangan olahraga di kedua negara.
Soffi Amira - Sabtu, 10 Januari 2026
NOC Terima Kunjungan KSOC, Perkuat Kerja Sama Olahraga Indonesia-Korea Selatan
Indonesia
Presiden Prabowo Minta Atlet Dihargai secara Nyata, jangan hanya Diberi Terima Kasih,
Sebagai bentuk penghargaan kepada para atlet, pemerintah memberikan sejumlah bonus yang berkisar Rp 157 juta hingga Rp 1 miliar.
Dwi Astarini - Jumat, 09 Januari 2026
Presiden Prabowo Minta Atlet Dihargai secara Nyata, jangan hanya Diberi Terima Kasih,
Lifestyle
Niat Puasa Ayyamul Bidh Bulan Rajab 1447 H: Bacaan, Jadwal, dan Keutamaannya
Niat puasa Ayyamul Bidh bulan Rajab 1447 H lengkap dengan jadwal Januari 2026 serta keutamaan puasa sunnah yang bernilai pahala besar.
ImanK - Minggu, 04 Januari 2026
Niat Puasa Ayyamul Bidh Bulan Rajab 1447 H: Bacaan, Jadwal, dan Keutamaannya
Indonesia
Indonesia Sukses Raih 91 Emas di SEA Games 2025, CdM Puji Dedikasi dan Semangat Juang para Atlet
Bayu menyampaikan apresiasi setinggi-tingginya kepada seluruh atlet dan ofisial yang telah berjuang sepanjang SEA Games Thailand 2025.
Dwi Astarini - Minggu, 21 Desember 2025
Indonesia Sukses Raih 91 Emas di SEA Games 2025, CdM Puji Dedikasi dan Semangat Juang para Atlet
Olahraga
Indonesia Raih 91 Emas, Lampaui Target di SEA Games 2025
Kemenpora RI sebelumnya hanya menargetkan kontingen Indonesia mampu mengamankan sekitar 80 medali emas.
Dwi Astarini - Sabtu, 20 Desember 2025
Indonesia Raih 91 Emas, Lampaui Target di SEA Games 2025
Olahraga
Tim Indonesia Raih Posisi Kedua SEA Games Thailand 2025, Ukir Sejarah 30 Tahun
Tim Indonesia mengoleksi 91 medali emas, 112 perak dan 130 perunggu dan total 333 medali.
Dwi Astarini - Sabtu, 20 Desember 2025
Tim Indonesia Raih Posisi Kedua SEA Games Thailand 2025, Ukir Sejarah 30 Tahun
Olahraga
Berjaya di SEA Games 2025, Tim Indonesia Pertegas Posisi 'Raja' Panahan Asia Tenggara
Prestasi ini merupakan hasil kerja keras, disiplin, dan kepercayaan para atlet, pelatih, ofisial dan semua pihak yang mendukung kami.
Dwi Astarini - Jumat, 19 Desember 2025
Berjaya di SEA Games 2025, Tim Indonesia Pertegas Posisi 'Raja' Panahan Asia Tenggara
Olahraga
Tim Cycling Indonesia Andalkan Mental Juara dan Dukungan Penuh Federasi, Kunci Kesuksesan Capai Target Medali SEA Games 2025
Ditambah latihan konsisten dan penguasaan medan pertandingan yang dilakukan sejak lama.
Dwi Astarini - Jumat, 19 Desember 2025
Tim Cycling Indonesia Andalkan Mental Juara dan Dukungan Penuh Federasi, Kunci Kesuksesan Capai Target Medali SEA Games 2025
Olahraga
Aksi Basral saat Pulang Bawa Medali Emas SEA Games 2025, Tunjukkan Trik Skateboard Loncati Motor
saat bertarung di SEA Games, Basral sebenarnya tidak dalam kondisi baik-baik saja karena punya cedera pergelangan kaki yang dialaminya sejak lama.
Dwi Astarini - Jumat, 19 Desember 2025
Aksi Basral saat Pulang Bawa Medali Emas SEA Games 2025, Tunjukkan Trik Skateboard Loncati Motor
Indonesia
Martina Ayu Tercepat di Triathlon Putri, Raihan Emas Tim Indonesia di SEA Games 2025 Thailand Tembus 81
Emas hari ini menjadi sumbangan emas yang kelima di SEA Games 2025.
Dwi Astarini - Jumat, 19 Desember 2025
Martina Ayu Tercepat di Triathlon Putri, Raihan Emas Tim Indonesia di SEA Games 2025 Thailand Tembus 81
Bagikan