Musik

Lagu 'Pagi' dari Kasih dan Cinta untuk Penyandang Kanker dan Disabilitas

Dwi AstariniDwi Astarini - Minggu, 16 Agustus 2020
Lagu 'Pagi' dari Kasih dan Cinta untuk Penyandang Kanker dan Disabilitas

Kasih dan Cinta meluncurkan single Pagi. (foto: istimewa)

Ukuran text:
14
Dengarkan Berita:

IRAMA ceria dan lirik sederhana khas lagu anak-anak sudah jarang terdengar lagi di ruang hiburan Indonesia. Padahal, lagu anak-anak bisa jadi medium untuk menyampaikan pesan positif. Kemandirian, kepedulian, cinta kasih, dan kegembiraan bisa dikisahkan lewat lagu buat buah hati.

Hal itulah yang coba ditawarkan dua penyanyi kakak-beradik Karla Kasih Arlina, 13, dan Isabel Cinta Alika, 10. Kedua cucu seniman serbabisa, legedaris, sekaligus nasionalis Krisbiantoro itu baru saja merilis single Pagi, Sabtu (15/8).

BACA JUGA:

Makanan yang Bersifat Detoks bagi Ibu Hamil

Kasih dan Cinta melihat menyanyi bisa jadi medium solusi dari hal-hal yang menjadi kepedulian orangtua pada anak-anak. Lewat lagu ini keduanya berharap bisa merespons beberapa isu di sekitar kita, misalnya misalnya kurangnya lagu anak, dan mengembangkan kepekaan anak dengan kehidupan, juga anak-anak sebaiknya menjalani hidup sebagai anak-anak yang sewajarnya.

kasih dan cinta
Meluncurkan single Pagi. (foto: istimewa)


Lagu Pagi diciptakan Damar Koesnoen, liriknya ditulis Devi P Soenjoto, dan musiknya ditata Noni Dju. Single Pagi berkisah tentang dua anak yang bangun di pagi hari, untuk menikmati pagi hari dan bermain bersama di luar ruang layaknya anak-anak. Ini merupakan cerita yang sederhana dua kakak beradik yang menikmati pagi yang ceria sambil merasakan matahari dan alam sekitarnya.

Tema yang sederhana dalam lagu Pagi benar-benar khas lagu anak yang menceritakan sesungguhnya kehidupan keseharian anak-anak Indonesia. Tak hanya membawakan kisah sederhana anak-anak, lewat lagu Pagi, Kasih dan Cinta ingin menjahit lagu ini dengan gerakan sosial. Hal itu cocok dengan mengingat nama mereka: Kasih dan Cinta. "Untuk single kali ini kami berkolaborasi dengan dua yayasan sosial. Yang pertama ialah Yayasan Kasih Anak Kanker Indonesia dan yang kedua ialah Rumah Inklusif Kebumen yang merupakan rumah singgah bagi anak-anak disabilitas yang melakukan berbagai kegiatan di rumah itu," kata Kasih, sang kakak dalam rilis yang diterima Merahputih.com, Sabtu (15/8).

kasih dan cinta
Mewarisi bakat seni sang eyang, Krisbiantoro.(foto: istimewa)

Selain itu, mereka juga akan berkolaborasi dengan berbagai perusahaan-perusahaan untuk melakukan aksi bersama lewat musik dan lagu. "Keuntungan yang didapatkan dari lagu kami sepenuhnya akan diserahkan kepada dua yayasan tersebut," kata Cinta, sang adik.


Kedua kakak-beradik ini menemukan jati diri mereka lewat menyanyi. Meski begitu, keduanya punya kepribadian yang berbeda. Sang kakak, Kasih, ialah anak yang kalem, suka membaca buku, dan berbahasa Inggris. Di lain hal, sang adik, Cinta, lebih dinamis, loncat-loncat, iseng, suka mengganggu kakaknya, dan menyukai kreativitas.

kasih dan cinta
Punya kepribadian yang berbeda. (foto: istimewa


Mereka mewarisi bakat sang eyang karena sejak kecil suka menyanyi. "Namun, keseriusan mereka untuk bernyanyi semakin terlihat seiring dengan bertambahnya usia," kata sang ayah, Artobiantoro, Local Brand Activist Gambaran Brand.

Kasih dan Cinta punya memori yang kuat tentang eyang mereka. "Eyang Krisbiantoro sering bernyanyi di dekat kami semasa kami masih kecil. Kami masih terbayang merdunya dan eyang sangat menghayati lagu-lagu yang dibawakan. Kami juga sangat ingat ekspresi wajahnya yang kadang-kadang lucu," kata mereka.

Setelah single Pagi, Kasih dan Cinta akan terus meluncurkan lagu yang berhubungan dengan anak-anak. Dalam waktu dekat, mereka akan luncurkan single berjudul Ribut Lagi. Ditunggu ya.(dwi)

BACA JUGA:

Kolaborasi Ardhito Pramono dan Ron King Bang di JJF 2020 Disiarkan Kembali

#Musik
Bagikan
Ditulis Oleh

Dwi Astarini

Love to read, enjoy writing, and so in to music.

Berita Terkait

ShowBiz
Lirik 'Sebatas Apa', Lagu Emosional Nan Catchy dari Trio Menyala
Lagu Sebatas Apa dari Trio Menyala mengisahkan tentang perasaan yang tak sempat terungkap serta pertanyaan mengenai sejauh mana cinta bisa bertahan.
Ananda Dimas Prasetya - Rabu, 05 November 2025
Lirik 'Sebatas Apa', Lagu Emosional Nan Catchy dari Trio Menyala
ShowBiz
Mahalini Tumpahkan Kisah Cinta yang Tak Dibalas dengan Ketulusan di Lagu 'Batasi Rasa', Simak Lirik Lengkapnya
Lagu ini menjadi salah satu potret jujur Mahalini dalam menyampaikan kisah cinta yang rumit namun menyentuh hati.
Ananda Dimas Prasetya - Selasa, 04 November 2025
Mahalini Tumpahkan Kisah Cinta yang Tak Dibalas dengan Ketulusan di Lagu 'Batasi Rasa', Simak Lirik Lengkapnya
ShowBiz
Nonton G-DRAGON di APEC, Menteri Ekonomi Meksiko Resmi Jadi Penggemar K-Pop
Mengungkapkan kekagumannya terhadap penampilan G-DRAGON.
Dwi Astarini - Selasa, 04 November 2025
Nonton G-DRAGON di APEC, Menteri Ekonomi Meksiko Resmi Jadi Penggemar K-Pop
ShowBiz
Kolaborasi Janna dan Izzat Rammie Lahirkan Lagu 'Disayang Abang', Simak Lirik Lengkapnya
Melalui lirik dan melodi yang manis, lagu Disayang Abang sukses tampilkan harmoni antara Janna dan Izzat Ramlee.
Ananda Dimas Prasetya - Selasa, 04 November 2025
Kolaborasi Janna dan Izzat Rammie Lahirkan Lagu 'Disayang Abang', Simak Lirik Lengkapnya
ShowBiz
Rayakan Dua Dekade Berkarya, D’MASIV Hadirkan Tur Konser Spesial 2026
D’MASIV berkomitmen menyajikan pengalaman konser yang berbeda: penuh energi, nostalgia, dan kehangatan.
Dwi Astarini - Senin, 03 November 2025
Rayakan Dua Dekade Berkarya, D’MASIV Hadirkan Tur Konser Spesial 2026
ShowBiz
Lirik Lengkap 'A Sorrowful Reunion', Lagu Reality Club yang Viral di TikTok
Kepopuleran A Sorrowful Reunion di media sosial bermula dari tren pengguna TikTok yang mengunggah video pertemuan emosional dengan mantan kekasih.
Ananda Dimas Prasetya - Minggu, 02 November 2025
Lirik Lengkap 'A Sorrowful Reunion', Lagu Reality Club yang Viral di TikTok
ShowBiz
Raisa Tuliskan Keikhlasan dalam Melepas Seseorang Lewat Lirik Lagu 'Bila'
Raisa menggambarkan kisah seseorang yang akhirnya mampu melepaskan cinta dengan ikhlas di lagu Bila.
Ananda Dimas Prasetya - Minggu, 02 November 2025
Raisa Tuliskan Keikhlasan dalam Melepas Seseorang Lewat Lirik Lagu 'Bila'
ShowBiz
Asteriska & The Fellow Stars Merayakan Keberanian Lewat Lagu 'Keluar Dari Jakarta', Simak Lirik Lengkapnya
Keluar Dari Jakarta menjadi puncak yang penuh semangat dan kebebasan.
Ananda Dimas Prasetya - Minggu, 02 November 2025
Asteriska & The Fellow Stars Merayakan Keberanian Lewat Lagu 'Keluar Dari Jakarta', Simak Lirik Lengkapnya
ShowBiz
Lirik Lagu 'Bermimpi', Nomor Unggulan dalam Album 'Koma' Mahalini
Vokal kuat dan penuh karakter Mahalini berhasil membangun kedalaman emosi di lagu Bermimpi.
Ananda Dimas Prasetya - Minggu, 02 November 2025
Lirik Lagu 'Bermimpi', Nomor Unggulan dalam Album 'Koma' Mahalini
ShowBiz
2 Dekade Bermusik, Holy City Rollers Kembali dengan Single ‘Where Have You Been’
Single ‘Where Have You Been’ menjadi pembuka untuk album penuh mendatang Holy City Rollers.
Ananda Dimas Prasetya - Minggu, 02 November 2025
2 Dekade Bermusik, Holy City Rollers Kembali dengan Single ‘Where Have You Been’
Bagikan