KPK Sita Tas Berisi Uang Ratusan Juta dalam OTT Wali Kota Tegal
Juru Bicara KPK Febri Diansyah. (ANTARA FOTO/Sigid Kurniawan)
MerahPutih.com - Tim Satgas Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) turut menyita uang ratusan juta rupiah dalam operasi tangkap tangan (OTT) terhadap Wali Kota Tegal Siti Mashita Soeparno. Uang tersebut diduga suap untuk politisi Partai Golkar itu.
"Ada sejumlah uang diamankan, ada ratusan juta. Tentu sesuai kewenangan KPK kami amankan terkait indikasi transaksi oleh penyelenggara negara dan unsur swasta juga," kata Juru Bicara KPK Febri Diansyah di Gedung KPK, Kuningan, Jakarta, Selasa (29/8) malam.
Febri menyebut, dalam OTT tersebut, pihaknya mengamankan lima orang, termasuk Siti Mashita. Penangkapan kelima orang itu dilakukan di tiga kota berbeda, yakni Tegal, Balikpapan dan Jakarta.
"Kami amankan lima orang, dan sedang dalam proses dibawa ke kantor untuk pemiriksaan lebih lanjut," ucapnya.
Febri mengatakan penangkapan seorang penyelenggara negara tersebut dilakukan lantaran ditemukan dugaan suap terkait proyek infrastruktur di lingkungan Pemerintahan Kota Tegal, Jawa Tengah.
"Ada indikasi transaksional di sana, dugaan penerima hadiah atau janji, kami rinci dulu. Besok kami konferensi pers," pungkas Febri. (Pon)
Baca berita terkait OTT Wali Kota Tegal lainnya di: OTT Wali Kota Tegal Siti Mashita Soeparno Diduga Terkait Proyek Infrastruktur dan Perizinan
Bagikan
Berita Terkait
KPK Geledah Rumah Orang Kepercayaan Wali Kota Madiun, Bawa Duit dan Bukti Elektronik
Maidi Resmi Tersangka OTT KPK, Khofifah Tunjuk F Bagus Jadi Plt Walkot Madiun
KPK Buka-bukaan Kesulitan Bongkar Kasus Bupati Pati Sudewo, Gara-Gara Ini!
KPK Terpaksa Periksa Bupati Pati Sudewo di Kudus Demi Keamanan
Dua Kader Ditangkap KPK, Ini Respon Gerindra
KPK OTT 2 Kelapa Daerah, DPR: Penyakit Lama
Ini 9 Orang Yang Dibawa ke Jakarta dari OTT Walkot Madiun, Sisanya Diperiksa di Polres
Momen Wali Kota Madiun Maidi Tiba di Gedung Merah Putih usai Terjaring OTT KPK
KPK Gelar OTT di Pati: Bupati Sudewo Diamankan, Masih Jalani Pemeriksaan
Kasus Fee Proyek dan Dana CSR, Wali Kota Madiun Terjaring OTT KPK