Ketua DPRD DKI Dukung Anies soal Revitalisasi Trotoar
Dinas Bina Marga DKI tengah melakukan pengerjaan revitalisasi trotoar di Jalan Cikini dan Jalan Kramat, Jakarta Pusat. Foto: MP/Asropih
MerahPutih.com - Ketua Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Provinsi DKI Jakarta Prasetyo Edi Marsudi mendukung rencana revitalisasi trotoar yang diutarakan oleh Gubernur Jakarta Anies Baswedan.
"Ya itu memang bagus. Saya kalau keluar negeri kan lebih banyak jalannya daripada kendaraannya. Dengan transportasi yang baik, pedestrian yang baik, masyarakat bisa langsung merasakan. Habis makan siang jalan kaki kan ngilangin penyakit," ucap Prasetyo di Gedung DPRD DKI Jakarta, Sabtu (22/6).
Dalam kesempatan itu Prasetyo juga mengatakan pembangunan Jakarta sudah cukup baik dan mengajak masyarakat untuk menjaga hasil pembangunan.
BACA JUGA: Jakarta Ramah Bagi Semua, Anies Berterima Kasih pada Warga Betawi
"Pembangunan Jakarta sekarang kita lihat dari Thamrin sampe Sudirman sudah sangat bagus. Saya juga minta tolong kepada masyarakat Jakarta untuk menjaga, juga masalah kebersihan. Jangan dirusak atau dicoret-coret," tuturnya dilansir Antara.
Dalam kesempatan itu dia juga mengatakan Jakarta saat ini tengah fokus pada fase dua pembangunan Moda Raya Terpadu (MRT). Menurut dia, pembangunan fase dua MRT harus segera diselesaikan, mengingat sambutan masyarakat yang begitu antusias dengan MRT fase pertama.
"Masyarakat sangat senang sekali ini bisa mengoptimalkan masalah macet di Jakarta," kata dia.
Dengan adanya MRT, Prasetyo berharap dapat mengubah pola masyarakat yang tadinya menggunakan kendaraan pribadi dapat beralih ke transportasi publik.
Lebih dari itu, HUT ke-492 DKI Jakarta yang mengambil tema "Wajah Baru Jakarta," menurut Prasetyo sangat tepat dengan kondisi Jakarta saat ini.
BACA JUGA: PA GMNI Harapkan Presiden Jokowi Tempatkan Figur Elemen Pendiri Bangsa di Kabinetnya
Saat ini, menurut Prasetyo, Jakarta sedang tumbuh dan berkembang dalam hal infrastruktur. Jakarta sebagai ibukota negara, menurut dia harus menjadi contoh sebagai kota yang memenuhi kehidupan warganya. (*)
Bagikan
Andika Pratama
Berita Terkait
[HOAKS atau FAKTA]: Anies Sebut Sehebat Apapun Prabowo, Tetap Rusak Bila Sekelilingnya Orang-Orang Munafik yang Gila Jabatan
Anies Baswedan Doakan Prabowo di Usia ke-74: Semoga Diberi Petunjuk dan Ketetapan Hati dalam Memimpin Bangsa
Jam Kerja Dipangkas Imbas Kelangkaan BBM, Pegawai SPBU Shell Ngeluh di Depan Anies Baswedan
Ultah ke-62 Iriana, Anies Kirim Kado Anggrek ke Rumah Jokowi
Prabowo: Terus Terang Aja Loh, Saya Tuh Nggak Dendam Sama Anies
[HOAKS atau FAKTA]: Negara dalam Keadaan Darurat, Anies Siap Gantikan Prabowo Jadi Presiden RI
[HOAKS atau FAKTA] : Jokowi Marah Setelah Prabowo Masukan Anies ke Deretan Menteri Kabinet Merah Putih
Ribuan Ojol hingga Anies Antarkan Jenazah Affan Kurniawan yang Dilindas Mobil Rantis Brimob ke Liang Lahat
Alasan Mengejutkan Gubernur DKI Angkat Eks Jubir Anies Hingga Mantan Ketua DPRD di Posisi Strategis BUMD
Sepak Terjang Prasetyo Edi Marsudi Berhasil Tahan Delta Tak Dijual hingga Jadi Ketua Dewas PAM Jaya