[HOAKS atau FAKTA] : Jokowi Marah Setelah Prabowo Masukan Anies ke Deretan Menteri Kabinet Merah Putih
Santap malam Jokowi dengan Prabowo. (@jokowi)
MerahPutih.com - Presiden ke-7 Joko Widodo dikabarkan marah mengetahui Presiden Prabowo Subianto menunjuk mantan Gubernur Jakarta Anies Baswedan menjadi Menkopolkam.
Akun Facebook “Atun Trisnawati” mengunggah narasi yang menyebut Jokowi tak suka dengan keputusan Prabowo menunjuk Anies sebagai Menkopolkam. Hal itu tampak dari raut wajah dan pernyataan Jokowi.
Narasi
“JOKOWI MENGAMUK SETELAH PRABOWO SUBIANTO RESMI TUNJUK ANIES BASWEDAN SEBAGAI MENKOPOLHUKAM BARU
Joko Widodo atau yang lebih akrab disapa dengan nama panggilan jokowi mengamuk setelah pak prabowo subianto presiden republik Indonesia resmi menunjuk anies baswedan sebagai menteri koordinator bidang politik dan keamanan republik Indonesia menggantikan budi Gunawan. meskipun tidak secara langsung mengatakan ketidaksukaannya terhadap keputusan pak prabowo subianto namun dari raut wajah dan pernyataan dari jokowi terlihat jelas bahwa mantan presiden Indonesia ke-7 itu tak berkenan dengan keputusan prabowo subianto. memang harus diakui penunjukan anies baswedan sebagai menkopolhukam mengejutkan banyak pihak terutama dari kalangan elit politik yang berseberangan dengan anies baswedan selama ini. berbagai komentar turut diutarakan oleh tokoh-tokoh politik tanah air menanggapi perihal tersebut”
Baca juga:
[HOAKS atau FAKTA]: Prabowo Setuju Kirim 10 Juta WNI ke Jepang
Fakta
Ternyata, informasi yang beredar tersebut adalah hoaks. Faktanya, Prabowo menunjuk Djamari Chaniago sebagai Menkopolkam pengganti Budi Gunawan.
Sementara, Anies tak diajak masuk ke kabinet Merah Putih yang dipimpin Prabowo.
Lalu, tak ada informasi resmi yang menyebut Jokowi marah dengan keputusan perombakan kabinet yang dilakukan Prabowo.
Unggahan video berisi klaim “Anies Baswedan resmi menjadi Menko Polkam” merupakan konten palsu (fabricated content).
Kesimpulan
Faktanya, Presiden Prabowo pada 17 September 2025 melantik Jenderal TNI (Purn) Djamari Chaniago sebagai Menteri Koordinator Bidang Politik dan Keamanan (Menko Polkam). (Knu)
Bagikan
Joseph Kanugrahan
Berita Terkait
DPR Apresiasi Komitmen Presiden Prabowo Perkuat Layanan Commuter Line Jabodetabek
Presiden Prabowo Pastikan Utang Kereta Cepat Whoosh Dibayar dari Uang Sitaan Korupsi dan Efisiensi Anggaran
Timnas Indonesia Gagal Tembus Piala Dunia 2026, Respons Presiden Prabowo Setelah Erick Thohir Minta Maaf Bikin Semangat
[HOAKS atau FAKTA]: Kebijakannya Dianggap Ngawur, Prabowo Copot Bahlil jadi Jabatan Menteri ESDM
[HOAKS atau FAKTA] : Kabar Gembira dari Menkeu Purbaya, Pemerintah akan Lunasi Utang Rakyat yang di Bawah Rp 5 Juta
Momen Presiden Prabowo Subianto Resmikan Stasiun Tanah Abang Baru
Janji Tanggung Jawab Pembiayaan Whoosh, Presiden Prabowo: Kita Layani Rakyat, Bukan Hitung Untung Rugi
[HOAKS atau FAKTA]: Nampan Progam MBG Mengandung Lemak Babi
Gerbong KRL Akan Segera Bertambah, Perintah Tegas Prabowo Agar Penumpang Tak Lagi Merasakan Sensasi 'Ikan Pindang' Saat Jam Sibuk
Unit Pertama A400M Sampai dengan Selamat, Prabowo Malah Sudah Kode Nambah Armada 4 Kali Lipat