Kemenkumham Bakal Buat Pusat Data Lagu dan Musik

Raden Yusuf NayamenggalaRaden Yusuf Nayamenggala - Jumat, 09 April 2021
Kemenkumham Bakal Buat Pusat Data Lagu dan Musik

Kemenkumham Bakal Buat Pusat Data Lagu dan Musik (foto: pixabay/karishea)

Ukuran text:
14
Dengarkan Berita:

MERUJUK Peraturan Pemerintah (PP) Nomor 56 Tahun 2021 terkait Pengelolaan Royalti Hak Cipta Lagu dan/atau Musik, Kementerian Hukum dan Hak Asasi Manusia (Kemenkumham) RI, baru-baru ini dikabarkan akan membuat sebuah pusat data lagu dan musik.

Hal itu dilakukan oleh Kemenkumham sebagai upaya untuk mengoptimalkan penarikan serta pendistribusian royalti, yang diatur dalam Peraturan Pemerintah (PP) Nomor 56 Tahun 2021.

Baca Juga:

Ketika Jokowi Teken PP Royalti, Musisi: Ini Seperti Hadiah Hari Musik Nasional

Kementerian Hukum dan Hak Asasi Manusia RI berupaya untuk mengoptimalkan penarikan serta pendistribusian royalti (foto: pixabay/172619)

Freddy Harris selaku Direktur Jenderal Kekayaan Intelektual, menyampaikan, bahwa sebelumnya pemerintah melalui kementeriannya, berencana membuat pusat data bernama Sistem Informasi Lagu dan Musik (SILM) pada tahun 2020. Tapi rencana tersebut terpaksa ditunda lantaran adanya pandemi COVID-19.

"Rencananya, data center dibangun pada 2020, sehingga nanti di 2021 sistem data lagu hingga sistem royaltinya ada," jelas Freddy seperti yang dikutip dari laman Antara.

Selain itu, Freddy pun menambahkan, bahwa Pusat Data Lagu dan/atau Musik tersebut, nantinya berasal dari e-Hak Cipta yang dikelola oleh Direktoran Jenderal Keayaan Intelektual (DJKI) Kemenkumham.

Nantinya, pusat data tersebut bisa diakses oleh Lembaga manajemen kolektif Nasional (LMKN), Pencipta, Pemegang Hak Cipta, Pemilik Hak Terkait serta Pengguna Secara Komersial.

Tak hanya itu, LMKN pun akan mengelola royalti berdasarkan data yang sudah terintegrasi antara Pusat data musik dan lagu milik DJKI dengan SILM yang dikelola oleh LMKN.

Itu artinya, pusat data tersebut akan menyajikan data mengenai siapa penciptanya, siapa penyanyinya dan siapa produser rekamannya.

Baca Juga:

Seniman Terkenal di Balik Sampul Album Musik Legendaris

pusat data tersebut bisa dimanfaatkan oleh pengguna lagu/musik komersial, untuk mengetahui tentang kebenaran dari kepemilikan hak cipta lagu atau musik yang digunakan (Foto: pixabay/pexels)

Kemudian, Freddy juga menambahkan, bahwa pusat data tersebut bisa dimanfaatkan oleh pengguna lagu/musik komersial, untuk mengetahui tentang kebenaran dari kepemilikan hak cipta lagu atau musik yang digunakan.

Sedikit informasi, pada 30 Maret 2021 lalu, Presiden Joko Widodo sudah menandatangani Peraturan Pemerintah (PP) Nomor 56 Tahun 2021 terkait Pengelolaan Royalti Hak Cipta Lagu dan/atau Musik.

Peraturan Pemerintah tersebut hadir untuk mengoptimalkan fungsi pengelolaan royalti hak cipta, atas pemanfaatan ciptaan dan produk hak terkait di bidang lagu atau musik.

Tak hanya itu, peraturan itu juga dibuat untuk mempertegas pengelolaan royalti hak cipta lagu atau musik, tentang bentuk pengguna layanan publik yang bersifat komersial, baik itu digital maupun analog. (Ryn)

Baca Juga:

Lewat Musik, Tujuh Musisi Indonesia Gaungkan Optimisme di Tengah Pandemi

#Musik #Hak Cipta #Royalti Musik
Bagikan
Ditulis Oleh

Raden Yusuf Nayamenggala

I'm not perfect but special

Berita Terkait

ShowBiz
BoA Cabut dari SM Entertainment, Akhir Karier atau Permulaan Era Baru?
Para pengamat industri sebelumnya memperkirakan kontrak itu akan diperbarui sehingga perpisahan bersih yang mendadak ini terasa semakin mengejutkan.
Dwi Astarini - Jumat, 16 Januari 2026
 BoA Cabut dari SM Entertainment, Akhir Karier atau Permulaan Era Baru?
ShowBiz
BTS Umumkan Album Terbaru ‘ARIRANG’, akan Dirilis dalam 16 Versi
Secara harfiah, arirang berarti bentuk lagu rakyat Korea yang sangat populer.
Dwi Astarini - Jumat, 16 Januari 2026
BTS Umumkan Album Terbaru ‘ARIRANG’,  akan Dirilis dalam 16 Versi
ShowBiz
ARMY Bersiap! Jadwal BTS World Tour Jakarta 2026 dan Bocoran Harga Tiket
BTS akan menggelar konser di Jakarta pada 26-27 Desember 2026. Harga tiket belum diumumkan, simak perkiraan harga berdasarkan konser BTS di Jepang.
Ananda Dimas Prasetya - Kamis, 15 Januari 2026
ARMY Bersiap! Jadwal BTS World Tour Jakarta 2026 dan Bocoran Harga Tiket
Fun
Lirik Lagu 'Big Girls Don’t Cry' dari ENHYPEN, Bawa Pesan Emosional soal Perempuan
Lirik lagu Big Girls Don't Cry dari ENHYPEN menjadi perbincangan di media sosial. Lagu ini menggambarkan emosi sekaligus pesan pemberdayaan perempuan.
Soffi Amira - Rabu, 14 Januari 2026
Lirik Lagu 'Big Girls Don’t Cry' dari ENHYPEN, Bawa Pesan Emosional soal Perempuan
ShowBiz
Jeff Satur Rilis 'Passion Fruit', Lagu tentang Cinta Manis yang Tak Lagi Sama
Jeff Satur merilis single terbaru berjudul 'Passion Fruit' yang mengisahkan hubungan cinta manis namun berujung luka dan perlahan meredup.
Ananda Dimas Prasetya - Rabu, 14 Januari 2026
Jeff Satur Rilis 'Passion Fruit', Lagu tentang Cinta Manis yang Tak Lagi Sama
ShowBiz
ENHYPEN Wujudkan Konsep Vampir, Kumpulkan Darah Bersama Palang Merah Korea
Melalui kerja sama ini, ENHYPEN berencana mempromosikan berbagai kampanye donor darah di masa depan.
Dwi Astarini - Rabu, 14 Januari 2026
 ENHYPEN Wujudkan Konsep Vampir, Kumpulkan Darah Bersama Palang Merah Korea
Fun
Lirik Lagu 'Semua Aku Dirayakan' dari Nadin Amizah, Ada Makna Mendalam di Baliknya
Lirik lagu Semua Aku Dirayakan dari Nadin Amizah memiliki makna mendalam. Lagu ini menjadi ungkapan syukur dan apresiasi untuk pasangan.
Soffi Amira - Selasa, 13 Januari 2026
Lirik Lagu 'Semua Aku Dirayakan' dari Nadin Amizah, Ada Makna Mendalam di Baliknya
ShowBiz
Single 'Gut Punch' Isyaratkan Album Baru Nick Jonas di 2026
Nick Jonas mengawali 2026 dengan merilis single 'Gut Punch', lagu emosional yang menjadi petunjuk awal album barunya, Sunday Best.
Ananda Dimas Prasetya - Selasa, 13 Januari 2026
Single 'Gut Punch' Isyaratkan Album Baru Nick Jonas di 2026
ShowBiz
Album 'BEFORE I FORGET' Jadi Pernyataan Paling Personal The Kid LAROI
The Kid LAROI merilis album terbaru BEFORE I FORGET, menandai fase baru kariernya dengan eksplorasi emosional dan musikal yang lebih matang.
Ananda Dimas Prasetya - Selasa, 13 Januari 2026
Album 'BEFORE I FORGET' Jadi Pernyataan Paling Personal The Kid LAROI
ShowBiz
Sentuhan AI Bikin Lagu 'Mari Bercinta' Terdengar Seperti Lagu Korea, Simak Liriknya
Lumeo memanfaatkan teknologi AI untuk mengubah lagu hits Indonesia ke versi bahasa Korea. Salah satunya lagu 'Mari Bercinta' milik Aura Kasih.
Ananda Dimas Prasetya - Selasa, 13 Januari 2026
Sentuhan AI Bikin Lagu 'Mari Bercinta' Terdengar Seperti Lagu Korea, Simak Liriknya
Bagikan