Kamboja Minta Pemulangan 20 Tentara yang Ditahan Thailand
Peta Thailand-Kamboja. Foto: Google Maps
MERAHPUTIH.COM — KAMBOJA menuntut pemulangan 20 tentara mereka yang ditahan Thailand setelah pemberlakukan gencatan senjata. Hal ini disampaikan juru bicara Kementerian Pertahanan Kamboja, Kamis (31/7).
Saat berbicara dalam sebuah konferensi pers, Wakil Sekretaris Negeri sekaligus Juru Bicara Kementerian Pertahanan Kamboja Letnan Jenderal Maly Socheata menyampaikan tentara Thailand menahan 21 tentara Kamboja pada 29 Juli pukul 07.30 waktu setempat.
"Sejauh ini kami telah menerima satu tentara yang tewas. Kami meminta pihak Thailand agar memulangkan 20 personel militer ke Kamboja sesegera mungkin," katanya, dikutip ANTARA.
Socheata mengatakan Kamboja, melalui mediasi dari Malaysia selaku ketua ASEAN saat ini, melakukan perundingan dengan Thailand terkait dengan isu ini. Militer Thailand pada Kamis itu mengatakan para tentara Kamboja yang ditahan tersebut akan dipulangkan setelah menjalani prosedur hukum yang berlaku.
Baca juga:
Militer Thailand menyebut para tentara Kamboja diperlakukan sesuai dengan hukum internasional dan mereka akan dipulangkan setelah prosedur hukum rampung.
Pada 24 Juli, bentrokan bersenjata meletus antara tentara Kamboja dan Thailand di area perbatasan. Kedua negara menyepakati gencatan senjata segera dan tanpa syarat pada Senin (28/7) sore, yang mulai berlaku pada tengah malam di hari yang sama.(*)
Baca juga:
Baru Beberapa Jam Gencatan Senjata Berjalan, Tentara Thailand Tuduh Kamboja Langgar Kesepakatan
Bagikan
Berita Terkait
Banyak WNI yang Jadi Korban Sindikat Online Scam di Kamboja, Komisi I DPR Desak Pemerintah Tindak Tegas
Ibu Suri Ratu Sirikit Wafat di Usia 93 Tahun Semalam, Raja Thailand Tetapkan Masa Berkabung 1 Tahun
DPR Desak Aparat Tangkap Jaringan Pengiriman Pekerja Online Scam ke Kamboja
Ratusan WNI Berhasil Kabur dari Perusahaan Online Scam di Kamboja
Maskot SEA Games dan ASEAN Para Games 2025 The San Didesain Ulang, Lebih Sederhana namun Modern dan Mudah Diingat
Jalan di Bangkok Ambles 50 Meter, Aktivitas Warga dan Layanan Rumah Sakit Terganggu
Tentara Kamboja dan Thailand Bentrok di Perbatasan, Pemerintah Kedua Negara Saling Tuduh
Mantan Perdana Menteri Thaksin Shinawatra tak lagi Bisa Berkelit, Mahkamah Agung Thailand Perintahkan Jalani Satu Tahun Hukuman di Penjara
Anutin Charnvirakul Jadi PM Baru Thailand, Keluarga Thaksin Shinawatra Menyingkir ke Dubai
Politik Thailand Kembali Bergejolak, PM Sementara Ajukan Pembubaran Parlemen dan Pemilu Baru