Kaesang Minta Struktur PSI Lengkap, DPW DKI: Kami Terus Bekerja Keras

Dwi AstariniDwi Astarini - Jumat, 30 Januari 2026
Kaesang Minta Struktur PSI Lengkap, DPW DKI: Kami Terus Bekerja Keras

Kongres PSI Solo resmi mengkukuhkan Kaesang Pangarep menjadi ketua umum PSI periode 2025-2030, Sabtu (19/7). (Foto: Merahputih.com/Ismail)

Ukuran text:
14
Dengarkan Berita:

MERAHPUTIH.COM - KETUA Umum (Ketum) PSI Kaesang Pangarep meminta struktur partainya dilengkapi. Hal itu ia katakan dalam Rapat Kerja Nasional (Rakernas) PSI 2026 di Makassar, Sulawesi Selatan (Sulsel), Kamis (29/1). Saat menyikapi hal itu, Ketua DPW PSI DKI Elva Farhi Qolbina menyatakan pihaknya akan bekerja keras untuk melengkapi struktur partai berlogo gajah itu di Ibu Kota.

"Sesuai dengan arahan Mas Ketum dalam Rakernas PSI 2026, kami di PSI Jakarta akan terus bekerja keras untuk melengkapi struktur partai. Ini sangat penting agar PSI Jakarta dapat bekerja dengan baik di masa depan," katanya, Kamis (29/1).

Elva menegaskan, keperluan untuk segera melengkapi struktur partai tidak semata-mata didesak kebutuhan elektoral, tetapi juga agar PSI Jakarta bisa memberikan pelayanan yang optimal kepada masyarakat. "Oleh karena itu, kami akan menyusun kepengurusan sampai ke tingkat RW (rukun warga) di seluruh wilayah Jakarta," jelasnya.

Elva juga memastikan kepengurusan PSI Jakarta yang ia pimpin akan bersikap militan, terutama dalam membantu masyarakat menghadapi pelbagai masalah di Jakarta. "Kami akan merekrut kader-kader militan yang siap untuk turun ke lapangan dan membersamai masyarakat ketika dibutuhkan," tuturnya.

Baca juga:

Prestasi Persis Jeblok, Kaesang Bersedia Teken 5 Tuntutan Suporter Ultras



Saat menyampaikan pidato politiknya dalam Rakernas PSI 2026, Kaesang mengatakan PSI akan menjadi partai yang besar di masa depan. Akan tetapi, itu hanya akan terjadi apabila para kadernya bekerja secara konsisten. "Kuncinya satu, konsisten. Jika kita konsisten menjalankan mekanisme dan tahapan-tahapannya, PSI akan tumbuh menjadi partai yang kokoh," ujar Kaesang.

"Sekali lagi saya tegaskan struktur merupakan prioritas kita di masa depan. Itu kenapa tadi saya selalu menekankan struktur harus benar-benar 100 persen komplit," lanjutnya.

Melalui pantun di akhir pidatonya, Kaesang mengungkapkan ia baru akan mengumumkan sosok Ketua Dewan Pembina PSI apabila struktur partainya telah lengkap terlebih dahulu.

"Pakai pantun ya, anak kecil banyak cakap, sampai kelupaan pakai celana, setelah struktur lengkap, saya akan umumkan ketua dewan pembina," tutupnya.(Asp)


Baca juga:

Rakorwil PSI Jateng, Kaesang Tekad Jateng Menang Telak di Kandang Gajah

#PSI #Kaesang Pangarep #Kongres PSI
Bagikan
Ditulis Oleh

Asropih

Berita Terkait

Indonesia
Kaesang Minta Struktur PSI Lengkap, DPW DKI: Kami Terus Bekerja Keras
Melengkapi struktur partai tidak semata-mata didesak kebutuhan elektoral, tetapi juga agar PSI Jakarta bisa memberikan pelayanan yang optimal kepada masyarakat.
Dwi Astarini - Jumat, 30 Januari 2026
Kaesang Minta Struktur PSI Lengkap, DPW DKI: Kami Terus Bekerja Keras
Indonesia
Mantan Ketua DPW NasDem Rusdi Masse Resmi Merapat Jadi Anak Buah Kaesang di PSI
Rusdi Masse pernah menjadi Bupati Kabupaten Sidenreng Rappang (Sidrap) selama dua periode, dan sempat menduduki Ketua DPD II Partai Golkar di Sidrap. Awal karir politiknya dimulai dari Partai Bintang Reformasi
Alwan Ridha Ramdani - Kamis, 29 Januari 2026
Mantan Ketua DPW NasDem Rusdi Masse Resmi Merapat Jadi Anak Buah Kaesang di PSI
Indonesia
PSI DPRD DKI Soroti Jalan Rusak Dampak Banjir, Minta Pemprov Bergerak Cepat
Ketua Fraksi PSI DPRD DKI meminta Pemprov DKI melakukan patroli dan perbaikan cepat demi keselamatan pengendara.
Ananda Dimas Prasetya - Selasa, 27 Januari 2026
PSI DPRD DKI Soroti Jalan Rusak Dampak Banjir, Minta Pemprov Bergerak Cepat
Indonesia
Plafon Rusak dan Rawan Ambruk, DPRD DKI Soroti Bangunan Pasar Sunan Giri Jaktim
Anggota DPRD DKI dari PSI menyoroti kondisi Pasar Sunan Giri Pulogadung yang dinilai berbahaya. Pasar Jaya diminta melakukan revitalisasi total.
Ananda Dimas Prasetya - Kamis, 15 Januari 2026
Plafon Rusak dan Rawan Ambruk, DPRD DKI Soroti Bangunan Pasar Sunan Giri Jaktim
Indonesia
Tiang Monorel Rasuna Said Mau Dibongkar, Dewan PSI Pertanyakan APBD dan Prosedur
Fraksi PSI DPRD DKI menyoroti rencana pembongkaran tiang monorel Rasuna Said yang menelan anggaran Rp 100 miliar dari APBD.
Ananda Dimas Prasetya - Minggu, 11 Januari 2026
Tiang Monorel Rasuna Said Mau Dibongkar, Dewan PSI Pertanyakan APBD dan Prosedur
Olahraga
Prestasi Persis Jeblok, Kaesang Bersedia Teken 5 Tuntutan Suporter Ultras
Pertemuan Kaesang Pangarep dengan suporter ultras Persis Solo berlangsung tertutup selama sekitar 1 jam.
Wisnu Cipto - Sabtu, 10 Januari 2026
Prestasi Persis Jeblok, Kaesang Bersedia Teken 5 Tuntutan Suporter Ultras
Indonesia
Jokowi Maafkan 2 Tersangka Kasus Ijazah Palsu, PSI: Proses Hukum Harus Tetap Berjalan
Presiden ke-7 RI, Jokowi, memaafkan dua tersangka kasus ijazah palsu. Namun, PSI menyebutkan bahwa proses hukum harus tetap berjalan.
Soffi Amira - Sabtu, 10 Januari 2026
Jokowi Maafkan 2 Tersangka Kasus Ijazah Palsu, PSI: Proses Hukum Harus Tetap Berjalan
Indonesia
PSI Soroti Kurangnya Pengolaan Sampah di Jakarta
Insiden 3 kali longsor pada Mei sampai Desember 2025 menunjukkan kondisinya sudah pelik.
Dwi Astarini - Jumat, 09 Januari 2026
PSI Soroti Kurangnya Pengolaan Sampah di Jakarta
Indonesia
Rakorwil PSI Jateng, Kaesang Tekad Jateng Menang Telak di Kandang Gajah
Kaesang mengatakan target nasional masih menunggu hasil rakorwil dari provinsi lain.
Dwi Astarini - Jumat, 09 Januari 2026
Rakorwil PSI Jateng, Kaesang Tekad Jateng Menang Telak di Kandang Gajah
Indonesia
PSI Jateng Gelar Rakorwil di Solo, Undang Jokowi Hingga Kaesang
Rakorwil ini menjadi momentum penting bagi konsolidasi internal partai, khususnya dalam menyambut tahapan verifikasi partai politik menjelang Pemilu 2029.
Dwi Astarini - Rabu, 07 Januari 2026
PSI Jateng Gelar Rakorwil di Solo, Undang Jokowi Hingga Kaesang
Bagikan