Jokowi Dilibatkan Dalam Penyusunan Kabinet Prabowo - Gibran

Alwan Ridha RamdaniAlwan Ridha Ramdani - Selasa, 26 Maret 2024
Jokowi Dilibatkan Dalam Penyusunan Kabinet Prabowo - Gibran

Calon Presiden RI Prabowo Subianto menerima sambungan telepon dari Presiden Amerika Serikat Joe Biden, Jakarta, Jumat (22/3/2024) malam. (ANTARA/Humas Kemhan)

Ukuran text:
14
Dengarkan Berita:

MerahPutih.com - Calon Presiden Prabowo Subianto dan Calon Wakil Presiden Gibran Rakabuming Raka dikabarkan segera menentukan susunan kabinet pemerintahannya. Di mana Presiden ke-7 RI Joko Widodo akan diberikan porsi untuk memberi masukan.

Wakil Ketua Umum (Waketum) Partai Gerindra Habiburokhman menyebut Presiden Joko Widodo menjadi sosok yang paling banyak dimintai pendapat oleh calon presiden RI terpilih Prabowo Subianto terkait pengisian kabinet pemerintahan 2024-2029.

Baca juga:

Gerindra: Prabowo Bisa Jadi Jembatan Hubungan PDIP dengan Jokowi

"Secara institusional tidak tahu, tapi secara prinsip memang Pak Jokowi dipastikan menjadi salah satu orang yang paling banyak dimintai pendapat oleh Pak Prabowo, saya yakin," kata Habiburokhman di Kompleks Parlemen, Senayan, Jakarta, Selasa (26/3).

Ia mengegaskan, pemerintahan Prabowo kelak akan mewariskan estafet kepemimpinan dari Presiden Jokowi.

"Jadi Pak Prabowo kan melanjutkan capaian dan legacy-nya Pak Jokowi. Ke mana (meminta pendapat) kalau ingin melanjutkan capaian Pak Jokowi? Ya, ke Pak Jokowi lah nanyanya, ya enggak?" katanya.

Habiburokhman menyebut, Prabowo juga menjadikan sosok Presiden Jokowi sebagai mentornya untuk belajar soal kepemimpinan, kerja keras, hingga mengambil keputusan-keputusan di saat kritis.

"Pak Prabowo kan mengatakan Pak Jokowi itu mentor beliau. Di acara-acara internal, Pak Prabowo berulang kali menyampaikan kepada kami bahwa beliau belajar banyak dari Pak Jokowi," ucapnya.

Ia menampik, hal tersebut merupakan bentuk cawe-cawe Presiden Jokowi dalam pengisian kursi menteri di kabinet pemerintahan 2024-2029.

"Bukan cawe-cawe. Pastinya, akan dimintai pendapat oleh Pak Prabowo," ujarnya.

Wakil Ketua Komisi III DPR itu juga menilai bahwa lumrah saja apabila Presiden Jokowi mengusulkan nama-nama untuk duduk di kursi kabinet pemerintahan Prabowo-Gibran mendatang.

"Ya, bisa saja memberi nama, orang saya saja boleh mengusulkan kan," katanya dikutip Antara. (*)

Baca juga:

Gerindra: Prabowo Bisa Jadi Jembatan Hubungan PDIP dengan Jokowi

#Pemilu #Pilpres #Prabowo #Jokowi
Bagikan

Berita Terkait

Indonesia
[HOAKS atau FAKTA]: Jokowi Berwasiat Agar Gibran dan Kaesang Jadi Pasangan Capres-Cawapres di Pemilu 2029
Beredar informasi yang menyebut Presiden ke-7 RI Joko Widodo akan menduetkan Gibran-Kaesang di Pilpres 2029. Cek kebenaran informasinya.
Ananda Dimas Prasetya - 2 jam, 34 menit lalu
[HOAKS atau FAKTA]: Jokowi Berwasiat Agar Gibran dan Kaesang Jadi Pasangan Capres-Cawapres di Pemilu 2029
Indonesia
Hadir Bawa Badan, Eks Menpora Dito Siap Diperiksa KPK soal Dampingi Jokowi Lobi Haji
Dito Ariotedjo ikut mendampingi Jokowi bertemu PM Arab Saudi Mohammed bin Salman Al-Saud membahas lobi penambahan kuota haji Indonesia tahun 2024.
Wisnu Cipto - Jumat, 23 Januari 2026
Hadir Bawa Badan, Eks Menpora Dito Siap Diperiksa KPK soal Dampingi Jokowi Lobi Haji
Indonesia
Presiden Prabowo dan Mas Didit Unggah Foto Bersama Zinedine Zidane dan Putranya di Sela WEF
Presiden juga sempat bertukar obrolan bersama Zidane untuk menanyakan capaian karir Theo di usianya yang menginjak 23 sekarang.
Alwan Ridha Ramdani - Jumat, 23 Januari 2026
 Presiden Prabowo dan Mas Didit Unggah Foto Bersama Zinedine Zidane dan Putranya di Sela WEF
Indonesia
Di World Economic Forum, Prabowo Pede Dengan Kondisi Ekonomi Indonesia
Optimisme Prabowo didasarkan pada bukti bahwa ekonomi Indonesia masih tetap tangguh di tengah ketidakpastian global.
Alwan Ridha Ramdani - Jumat, 23 Januari 2026
Di World Economic Forum, Prabowo Pede Dengan Kondisi Ekonomi Indonesia
Indonesia
Gabung di Dewan Perdamaian Ala Trump, Komisi I DPR Bakal Minta Penjelasan Pemerintah
Peran Indonesia dalam Dewan Perdamaian harus bersifat substantif, bermakna, dan independen, bukan simbolik, serta tidak bertentangan dengan sikap resmi Indonesia yang selama ini menolak segala bentuk penjajahan
Alwan Ridha Ramdani - Jumat, 23 Januari 2026
Gabung di Dewan Perdamaian Ala Trump, Komisi I DPR Bakal Minta Penjelasan Pemerintah
Indonesia
Pidato Prabowo di World Economic Forum Diharapkan Bisa Bawa Investasi
Dengan kehadiran Presiden, Indonesia mendapatkan investasi yang bagus dan banyak supaya bisa berkembang bersama dalam segi sumber daya manusia.
Alwan Ridha Ramdani - Jumat, 23 Januari 2026
Pidato Prabowo di World Economic Forum Diharapkan Bisa Bawa Investasi
Indonesia
Presiden Bakal Kenalkan Prabowonomics di World Economic Forum
Dalam paparan tersebut, Presiden Prabowo juga akan membahas mengenai capaian-capaian yang telah diraih Pemerintah dalam satu tahun masa pemerintahan.
Alwan Ridha Ramdani - Kamis, 22 Januari 2026
Presiden Bakal Kenalkan Prabowonomics di World Economic Forum
Indonesia
Presiden Prabowo Bakal Pidato Khusus di World Economic Forum
World Economic Forum merupakan pertemuan tingkat dunia yang rutin digelar tiap tahun sejak 1971 di Davos, Swiss.
Alwan Ridha Ramdani - Kamis, 22 Januari 2026
Presiden Prabowo Bakal Pidato Khusus di World Economic Forum
Indonesia
Prabowo Janji Bangun 10 Kampus Baru Gunakan Bahasa Inggris Jadi Pengantar
Kerja sama pendidikan dengan kampus terkemuka di Inggris ini, kata Teddy, diharapkan dapat meningkatkan peringkat universitas Indonesia di dunia.
Alwan Ridha Ramdani - Kamis, 22 Januari 2026
Prabowo Janji Bangun 10 Kampus Baru Gunakan Bahasa Inggris Jadi Pengantar
Indonesia
Kerja Sama Maritim Indonesia - Inggris Bakal Serap 600 Ribu Pekerja
Inggris menyepakati pembuatan kapal tangkap ikan untuk nelayan sebanyak 1.582 unit.
Alwan Ridha Ramdani - Kamis, 22 Januari 2026
Kerja Sama Maritim Indonesia - Inggris Bakal Serap 600 Ribu Pekerja
Bagikan