Jelang Larangan Mudik, KAI Belum Tambah Frekuensi Perjalanan

Alwan Ridha RamdaniAlwan Ridha Ramdani - Minggu, 02 Mei 2021
Jelang Larangan Mudik, KAI Belum Tambah Frekuensi Perjalanan

Kereta Api. (Foto: Antara)

Ukuran text:
14
Dengarkan Berita:

MerahPutih.com - Jelang larangan mudik pada 6 hingga 17 Mei 2021 keberangkatan Kereta Api Jarak Jauh (KAJJ) dari area Daop 1 Jakarta terpantau kondusif.

Pada masa pengetatan, untuk perjalanan sampai 5 Mei dan 18 hingga 24 Mei 2021, seluruh calon pengguna wajib memiliki surat keterangan pemeriksaan COVID-19 hasil negatif dengan masa berlaku 1x24 jam.

Baca Juga:

Larangan Mudik, PT KAI Hanya Operasikan KA Prioritas

"Pengguna dapat memilih salah satu jenis pemeriksaan yakni PCR, GeNose Tes atau Rapid Antigen," kata Kahumas PT KAI Daop 1 Jakarta, Eva Chairunisa saat dikonfirmasi, Sabtu (1/5).

Sementara terkait detail operasional perjalanan kereta api di masa larangan mudik tanggal 6 hingga 17 Mei 2021 akan diinformasikan selanjutnya. Saat ini detail operasional kereta api jarak jauh pada masa larangan mudik masih dalam pembahasan bersama.

"PT KAI akan selalu mendukung seluruh langkah pemerintah dalam upaya penanganan COVID- 19. Hingga kini tiket perjalanan untuk tanggal 6 hingga 17 Mei 2021 belum dijual atau belum dapat dilakukan pemesanan," ujarnya.

Eva mengatakan, sejak pekan lalu hingga hari ini jumlah perjalanan pada masa pandemi tidak mengalami penambahan. Operasional kereta api jarak jauh dari wilayah Daop 1 Jakarta untuk akhir pekan ini berkisar antara 17-20 perjalanan per Stasiun Keberangkatan seperti Stasiun Gambir atau Pasar Senen.

Perjalanan KAI. (Foto: Antara)
Perjalanan KAI. (Foto: Antara)

"Jumlah tersebut rata sama dengan pekan sebelumnya. Adapun untuk penerapan prokes, pembatasan volume penumpang dengan kuota maksimal 70 persen juga diberlakukan untuk seluruh rangkaian yang berangkat," jelas dia.

Pada hari ini, Stasiun Pasar Senen terdapat 19 kereta api yang berangkat dengan ketersediaan tempat duduk sekitar 9400. Dari jumlah ketersediaan tempat duduk tersebut sekitar 6000 di antaranya telah dipesan.

Sementara dari Stasiun Gambir terdapat 16 kereta api yang berangkat dengan ketersediaan tempat duduk sebanyak 5100 dan sekitar 2.300 di antaranya telah dipesan. (Pon)

Baca Juga:

Swab Antigen Pakai Alat Bekas di Bandara Kualanamu Diduga Sejak Desember 2020

#Mudik #Larangan Mudik #Lebaran #PT KAI #Kereta Api
Bagikan
Ditulis Oleh

Ponco Sulaksono

Berita Terkait

Indonesia
Long Weekend Isra Miraj 2026, Harga Tiket Kereta Cepat Jakarta-Bandung 'Anjlok'
Masyarakat dapat menikmati perjalanan Whoosh dengan tarif lebih hemat, dengan potongan harga hingga 43 persen jika dibandingkan dengan tarif normal.
Dwi Astarini - Rabu, 14 Januari 2026
Long Weekend Isra Miraj 2026, Harga Tiket Kereta Cepat Jakarta-Bandung 'Anjlok'
Indonesia
Long Weekend Isra Miraj, Warga Jabodetabek Ramai Booking Tiket ke Yogyakarta dan Bandung
KAI Daop 1 Jakarta menyiapkan 158.959 kursi KA jarak jauh selama libur panjang Isra Miraj 15–18 Januari 2026. Okupansi tertinggi capai 79 persen.
Ananda Dimas Prasetya - Rabu, 14 Januari 2026
Long Weekend Isra Miraj, Warga Jabodetabek Ramai Booking Tiket ke Yogyakarta dan Bandung
Indonesia
Sambut Long Weekend Isra Mikraj, KAI Daop 6 Kerahkan 4 KA Tambahan
Libur panjang akhir pekan kerap dimanfaatkan masyarakat untuk menjelajahi kota-kota dengan nyaman dan aman bersama keluarga dengan naik kereta api.
Dwi Astarini - Selasa, 13 Januari 2026
Sambut Long Weekend Isra Mikraj, KAI Daop 6 Kerahkan 4 KA Tambahan
Indonesia
Tiket Kereta Laris Saat Libur Isra Mikraj, Okupansi Tembus 53 Persen
PT KAI menyiapkan 649.780 kursi selama libur panjang Isra Mikraj. Hingga 13 Januari 2026, penjualan tiket mencapai 347 ribu dengan okupansi 53 persen.
Ananda Dimas Prasetya - Selasa, 13 Januari 2026
Tiket Kereta Laris Saat Libur Isra Mikraj, Okupansi Tembus 53 Persen
Indonesia
Cuaca Ekstrem Landa Jakarta, KAI Pastikan Perjalanan Kereta Api Jarak Jauh Tetap Normal
Cuaca ekstrem kini sedang melanda Jakarta. Namun, PT KAI memastikan bahwa perjalanan KA jarak jauh di Jakarta tetap normal.
Soffi Amira - Senin, 12 Januari 2026
Cuaca Ekstrem Landa Jakarta, KAI Pastikan Perjalanan Kereta Api Jarak Jauh Tetap Normal
Indonesia
DPR Desak KAI Tindak Tegas Oknum Petugas yang Diduga Bocorkan Data Penumpang
Anggota DPR RI Imas Aan Ubudiyah mendesak PT KAI menindak tegas oknum KAI Services yang diduga menyalahgunakan data pribadi penumpang. DPR akan panggil manajemen KAI.
Ananda Dimas Prasetya - Senin, 12 Januari 2026
DPR Desak KAI Tindak Tegas Oknum Petugas yang Diduga Bocorkan Data Penumpang
Indonesia
10 Tujuan Favorit Wisatawan Asing Dengan Menggunakan Kereta Api
Konektivitas antarkota yang terhubung langsung dengan kawasan wisata memperkuat daya saing Indonesia sebagai destinasi global, sekaligus memastikan belanja wisatawan mancanegara tersebar ke berbagai daerah.
Alwan Ridha Ramdani - Minggu, 11 Januari 2026
10 Tujuan Favorit Wisatawan Asing Dengan Menggunakan Kereta Api
Indonesia
KAI Catat Lonjakan Wisatawan Mancanegara, Kereta Jadi Andalan Turis Asing
Jumlah wisatawan mancanegara yang menggunakan kereta api KAI pada 2025 mencapai 694.123 orang, naik 3,7 persen dibandingkan 2024.
Ananda Dimas Prasetya - Minggu, 11 Januari 2026
KAI Catat Lonjakan Wisatawan Mancanegara, Kereta Jadi Andalan Turis Asing
Indonesia
Kereta Panoramic Jadi Favorit Wisata Nataru 2025-2026, Pelanggan Capai 11.819 Orang
Menjadi representasi transformasi layanan kereta api dari sekadar moda transportasi menjadi bagian dari ekosistem pariwisata.
Dwi Astarini - Jumat, 09 Januari 2026
Kereta Panoramic Jadi Favorit Wisata Nataru 2025-2026, Pelanggan Capai 11.819 Orang
Indonesia
Pencurian Baut Rel di Blitar, KAI: Ancaman Serius Keselamatan Penumpang
KAI Daop 7 Madiun mengecam pencurian 108 baut penambat rel di Blitar. Aksi ini dinilai mengancam keselamatan perjalanan kereta dan ribuan penumpang.
Ananda Dimas Prasetya - Kamis, 08 Januari 2026
Pencurian Baut Rel di Blitar, KAI: Ancaman Serius Keselamatan Penumpang
Bagikan