Jakarta Culinary Festival Melihat Serunya Industri Kuliner
Festival kuliner yang memperkaya wawasan publik. (Foto: MP/Andrew Septian)
BUAT kamu yang weekendnya ada di Jakarta, enggak ada salahnya mampir ke Jakarta Culinary Festival di Senayan City. Acara yang digelar di lobi utara dan selatan ini berlangsung hingga besok. Tentunya karena acaranya kuliner, pastinya banyak makanan yang betebaran. Tak hanya itu di acara ini juga ada demo dan acara khusus seperti wine tasting atau dining experience.
Tanpa biaya tiket, kamu dapat berkeliling sepuasnya di Jakarta Culinary Festival. Acara ini terbagi pada dua tempat. Yaitu tenda Spoon yang berada di luar lobby utara Senayan City. Kemudian tenda Fork yang berada di luar lobby selatan Senayan City.
Baca Juga:
Wisata Kuliner Tionghoa, Ayo Cicipi Menu 'Street Food' Petak Sembilan
Kamu dapat menikmati berbagai makanan dan minuman di booth yang ada. Booth-booth tersebut dibagi-bagi sesuai dengan kategorinya. Seperti Coffee Room, Dessert Garden, Market Place, Restaurant Area, dan Bar Area.
Selain itu Go-Food yang menjadi sponsor utama acara ini memiliki areanya sendiri di tenda Spoon. Area yang dinamakan Go-Food Festival tersebut diisi oleh 20 merchant favorit Go-Food.
Selain icip-icip, pengunjung acara ini dapat menambah ilmu di dari dunia kuliner. Berbagai demo masak dan yang berhubungan dengan dunia kuliner akan digelar di dua panggung. Panggung-panggung tersebut diisi oleh chef-chef ternama yang sudah dikenal luas publik. Mereka akan memberikan ilmu seputar mereka kepada para pengunjung.
Baca Juga:
Dari Manis Menggoda hingga Ekstrem Menantang, 9 Kuliner Tanah Minahasa Wajib Dicicipi
Selain ketiga panggung tersebut ada satu panggung lagi yang bernama Entertainment Stage. Panggung tersebut diisi oleh acara talkshow dan berbagai challenge yang tentunya menghibur pengunjung.
Selain itu Jakarta Culinary Festival mengadakan berbagai acara spesial. Acara-acara tersebut diadakan di tiga ruangan terpisah. Ruang Master Class, tempat pengunjung belajar langsung dengan chef-chef ternama. Ruang Wine Tasting, tempat acara-acara spesial yang berhubungan dengan alkohol. Ruang Chef's Table, tempat para chef ternama menunjukkan kemampuan mereka dalam dunia kuliner. (sep)
Baca Juga:
Bagikan
Berita Terkait
Gesrek Festival 2025, Kolaborasi Musik Multi-Genre dan Komunitas Motor Besar
GSrek Indonesia Gelar The Grand Tour 2, Touring sambil Mengabdi untuk Negeri
Jalan Panjang Mimpi Besar Kuliner Indonesia, Saatnya Belajar Gastrodiplomacy dari Korsel & Thailand
Jamuan ala ‘Bon Appetit, Your Majesty’ di KTT APEC, Menu Khas Korea dengan Sentuhan Modern dan Kemewahan
Kuah Keju Sensasi Inovasi Baru Menikmati Bakso Tradisional
Jakarta Coffe Week 2025 'A Decade of Passion' Siap Digelar 31 Oktober - 2 November, Etalase Kopi Tanah Air
Makanan Khas Demak yang Unik dan Wajib Dicoba, 10 Rekomendasi Terlezat!
10 Kuliner Khas Kudus yang Wajib Dicoba, dari Soto Kerbau hingga Gethuk Nyimut
Tahok dan Bubur Samin Solo Jadi Warisan Budaya tak Benda
Wondherland 2025: Rayakan Kekayaan Aroma dan Kreativitas Parfum Lokal