Musik

Jadi Duta Spotify Equal, Wajah Hanin Dhiya Mejeng di Times Square New York

Ananda Dimas PrasetyaAnanda Dimas Prasetya - Selasa, 20 September 2022
Jadi Duta Spotify Equal, Wajah Hanin Dhiya Mejeng di Times Square New York

Perjalanan Hanin Dhiya sebagai musisi perempuan di industri tanah air dimulai dari usia remaja. (Foto: instagram/@hanindhiyaatys)

Ukuran text:
14
Dengarkan Berita:

PENYANYI Hanin Dhiya didapuk menjadi duta Spotify Indonesia untuk program Equal of the Month di September 2022. Wajah penanyi kelahiran 2001 itu juga akan terpampang di billboard Times Square New York, AS sebagai perwakilan dari Indonesia di program Equal.

"Ada perasaan bangga dan haru. Eggak terpikir sebelumnya bahwa aku bisa diberi kesempatan menjadi bagian untuk mewakili musisi perempuan Indonesia dalam menyuarakan kesetaraan di program Equal," ujar Hanin dilansir Antara, Senin (19/9).

Baca juga:

Spotify Equal Hadirkan Wajah Musisi Perempuan Indonesia di Kancah Dunia

Kampanye Spotify Equal dimulai sejak 2021, dengan misi mendorong kesetaraan gender utamanya perempuan di industri musik. Hingga Juni 2022, tercatat sudah ada 400 duta di 184 negara dengan 35 playlist yang berisi musisi perempuan dari berbagai negara.

Sebagai duta Equal, lagu Hanin Dhiya masuk ke dalam playlist Equal Indonesia dengan profil Hanin sebagai cover playlist-nya.

Perjalanan Hanin sebagai musisi perempuan di industri tanah air dimulai dari usia remaja. Dia merintis karirnya dari ajang pencarian bakat di tahun 2014. Meski baru delapan tahun, Hanin sudah mendapatkan banyak pelajaran terutama perjuangan agar suaranya didengar dalam setiap pengambilan keputusan.

"Hal itu menjadi proses yang cukup panjang buatku. Sebelumnya bisa dibilang lumayan sulit untuk meyakinkan sekitar mengenai pertimbangan, keinginan, dan keputusan yang ingin aku capai mengingat usiaku yang masih belasan waktu itu," kata Hanin.

"Juga karena adanya stigma bahwa perempuan sepertinya terkadang masih dianggap kurang cakap dalam membuat suatu keputusan yang matang," lanjutnya.

Baca juga:

Voice of Baceprot Rilis EP Remix Single ‘School Revolution’

Jadi Duta Spotify Equal, Hanin Dhiya akan Mejeng di Times Square New York
Kampanye Spotify Equal dimulai sejak 2021. (Foto: Spotify)

Hanin berharap musisi perempuan di Indonesia bisa bergerak bebas dan diberikan ruang dan kesempatan yang sama dalam berkarya.

"Jangan pernah takut untuk menyuarakan apapun itu melalui karya yang kita buat, karena kita punya power yang setara dan kita punya kebebasan yang sama untuk berekspresi," ujar Hanin.

Hingga hari ini, Hanin sudah memiliki 1,27 juta followers di Spotify dan lagunya didengarkan oleh 1,1 juta orang tiap bulannya. Dia juga aktif di Instagram yang sudah diikuti lebih dari 1,8 juta pengikut dan kanal YouTube dengan jumlah pelanggan 3,96 juta. Lagu-lagu Hanin secara keseluruhan juga sudah didengarkan lebih dari 186,2 juta kali di Spotify. (*)

Baca juga:

Hanin Dhiya Hadirkan Nuansa Galau di Lagu 'Sempat'

#Musik #Musik Indonesia #Musisi Indonesia
Bagikan
Ditulis Oleh

Ananda Dimas Prasetya

nowhereman.. cause every second is a lesson for you to learn to be free.

Berita Terkait

ShowBiz
Zeke and The Popo Rilis 'Ghost Circuit', Penanda Album Baru Setelah 10 Tahun Lebih
Zeke and The Popo akhirnya merilis single baru berjudul Ghost Circuit setelah lebih dari satu dekade. Jadi pembuka jelang album Crazy Life yang rilis Juni 2026.
Ananda Dimas Prasetya - Kamis, 29 Januari 2026
Zeke and The Popo Rilis 'Ghost Circuit', Penanda Album Baru Setelah 10 Tahun Lebih
ShowBiz
BLINGOUTKID Rilis Single Perdana 'SUPERFLY', Manifestasi Kepercayaan dan Cahaya Diri
BLINGOUTKID merilis single debut 'SUPERFLY', lagu penuh keberanian yang terinspirasi kebebasan berekspresi dan identitas diri tanpa batas.
Ananda Dimas Prasetya - Kamis, 29 Januari 2026
BLINGOUTKID Rilis Single Perdana 'SUPERFLY', Manifestasi Kepercayaan dan Cahaya Diri
ShowBiz
Marcell Siahaan Rilis Versi Baru Lagu 'Mulanya Disini', Duet Romantis Bareng Rima Melati Adams
Marcell Siahaan merilis versi baru lagu Mulanya Disini. Tak sendiri, ia menggandeng Rima Melati Adams di lagu tersebut.
Soffi Amira - Kamis, 29 Januari 2026
Marcell Siahaan Rilis Versi Baru Lagu 'Mulanya Disini', Duet Romantis Bareng Rima Melati Adams
ShowBiz
Setelah 14 Tahun, Dee Lestari Nyanyikan Ulang 'Perahu Kertas' dengan Aransemen Baru
Setelah 14 tahun, Dee Lestari merilis versi terbaru lagu Perahu Kertas dengan aransemen baru. Dirilis 28 Januari 2026 dan jadi single album solonya.
Ananda Dimas Prasetya - Kamis, 29 Januari 2026
Setelah 14 Tahun, Dee Lestari Nyanyikan Ulang 'Perahu Kertas' dengan Aransemen Baru
ShowBiz
Lewat Album 'Heart String', Saphira Adya Ceritakan Cinta, Luka, dan Penerimaan
Saphira Adya merilis album terbaru 'Heart String' berisi 11 lagu yang diangkat dari diary pribadi dan perjalanan emosional sepanjang 2025.
Ananda Dimas Prasetya - Kamis, 29 Januari 2026
Lewat Album 'Heart String', Saphira Adya Ceritakan Cinta, Luka, dan Penerimaan
ShowBiz
Lirik dan Makna Lagu 'Kita Buat Menyenangkan' dari Bernadya, Menatap Era Baru di 2026
Lirik dan makna lagu Kita Buat Menyenangkan dari Bernadya penuh perubahan. Berikut ini adalah lirik lengkapnya.
Soffi Amira - Kamis, 29 Januari 2026
Lirik dan Makna Lagu 'Kita Buat Menyenangkan' dari Bernadya, Menatap Era Baru di 2026
ShowBiz
BLACKPINK Tutup Tur DEADLINE di Hong Kong dengan Penuh Air Mata, Memunculkan Spekulasi akan Bubar
Meski keempat member telah memperpanjang kontrak grup mereka dengan YG Entertainment pada Desember 2023, mereka tidak memperpanjang kontrak individu.
Dwi Astarini - Rabu, 28 Januari 2026
  BLACKPINK Tutup Tur DEADLINE di Hong Kong dengan Penuh Air Mata, Memunculkan Spekulasi akan Bubar
ShowBiz
Aurelia Syaharani Tuangkan Kisah Putus, Bangkit, hingga Bahagia dalam EP Baru
Aurelia debut pada 2025 dan terus konsisten menuturkan kisah personal lewat lagu-lagunya.
Dwi Astarini - Rabu, 28 Januari 2026
Aurelia Syaharani Tuangkan Kisah Putus, Bangkit, hingga Bahagia dalam EP Baru
ShowBiz
Alicia Keys Gandeng Brent Faiyaz dalam Single R&B/Soul 'Trillions', ini Lirik Lengkapnya
Dalam lagu ini, ia berkolaborasi dengan musisi ternama Hollywood, Brent Faiyaz, yang dikenal lewat karakter musiknya yang khas dan berbeda.
Dwi Astarini - Rabu, 28 Januari 2026
Alicia Keys Gandeng Brent Faiyaz dalam Single R&B/Soul 'Trillions', ini Lirik Lengkapnya
ShowBiz
Samuel Cipta Rilis 'Pencuri Malam', Lagu Romantis dengan Metafora Keheningan Malam
Sesuai dengan judulnya, sosok 'pencuri' digambarkan hadir di saat sunyi, perlahan merebut dan mengambil hati seseorang dalam keheningan malam.
Dwi Astarini - Rabu, 28 Januari 2026
Samuel Cipta Rilis 'Pencuri Malam', Lagu Romantis dengan Metafora Keheningan Malam
Bagikan