Ini Solusi Pengiriman Paket Ukuran Besar

Ikhsan Aryo DigdoIkhsan Aryo Digdo - Sabtu, 21 Agustus 2021
Ini Solusi Pengiriman Paket Ukuran Besar

Mengirim barang paket besar harus melalui layanan tepat. (Foto: Unsplash/Han Chenxu)

Ukuran text:
14
Dengarkan Berita:

MENGIRIM paket ukuran besar tidak cukup dengan hanya mengandalkan layanan pengiriman barang reguler. Perlu adanya layanan khusus agar kapasitas muatan barang benar-benar bisa dikirim sampai tujuan dalam keadaan utuh.

Untung saja kini perusahaan jasa pengiriman barang memiliki inovasi dengan menghadirkan layanan pengiriman kargo. Bahkan, jangkauan pengiriman barang menggunakan layanan ini mencapai seluruh wilayah Indonesia.

Baca Juga:

Pengiriman Barang Lebih Efisien Menggunakan Pesawat

Selain itu, layanan ini juga menghadirkan jenis pengiriman kargo dengan Service Level Agreement (SLA) yang cepat dan efisien dengan estimasi waktu pengiriman 1-3 hari. "Kebutuhan pasar kargo di Indonesia terus meningkat salah satunya dipicu dengan meningkatnya pelaku bisnis dan pengguna transaksi e-commerce," ujar Jonathan Zhong, CEO J&T Cargo dalam sebuah temu pers yang diadakan secara virtual, Kamis (19/8).

Permintaan pengiriman yang terus menanjak salah satunya adalah volume angkutan logistik kargo pesawat. (Foto: Unsplash/Patrick Campanale)

Layanan pengiriman kargo atau muatan besar ini mengedepankan smart logistic dengan aplikasi JFS, sistem yang mengerahkan 1.000 developers dalam operasionalnya. Sistem ini mampu mengintegrasikan dan mengelola seluruh paket secara online yang mampu mendukung capaian SLA serta real time tracking.

Kehadiran layanan ini mampu mendukung kebutuhan pengiriman jumlah besar, dan menyasar kepada produsen pabrik maupun pelaku e-commerce yang memiliki kapasitas besar. "Pengiriman yang efesien menjadi faktor penting khususnya pengiriman kargo dengan berat maupun volume besar," ungkap Jonathan.

Permintaan pengiriman yang terus menanjak salah satunya adalah volume angkutan logistik kargo pesawat yang meningkat sejak pandemi. Hal ini menunjukkan bahwa pergerakan logistik terus tumbuh khususnya di tengah kondisi pandemi saat ini.

Baca Juga:

Pengguna Jasa Pengiriman Barang Dapat Apresiasi

CEO J&T Express Robin Lo menyebutkan pengiriman kargo diharapkan menjadi andalan baru bagi pengguna pengiriman kargo Indonesia. "Dengan komitmen menjadi jasa pengiriman yang meningkatkan efesiensi, dapat melengkapi kebutuhan pengiriman logistik dengan berat dan volume yang lebih besar," ungkap Robin yang juga hadir pada kesempatan itu.

Pelanggan VIP akan mendapatkan fitur layanan warehouse untuk ruang penyimpanan. (Foto: Unsplash/CHUTTERSNAP)

Kemudahan bertransaksi menjadi fasilitas yang disediakan, dengan sistem pemesanan yang dapat diakses secara offline dan online melalui website, aplikasi, hotline. Tak hanya itu, sistem pelanggan juga bisa langsung melalui drop outlet service yang telah tersedia.

Khusus pelanggan VIP akan mendapatkan fitur layanan warehouse dengan keuntungan ruang penyimpanan produk sebelum kemudian dikirimkan. Layanan ini turut menargetkan konsep B2B dan membuka peluang bagi masyarakat untuk bermitra sesuai dengan syarat dan ketentuan yang berlaku. (ikh)

Baca Juga:

Waspadai Ciri-Ciri Akun Online Shop Penipu

#Pengiriman Barang #Teknologi #Industri Logistik
Bagikan
Ditulis Oleh

Ikhsan Aryo Digdo

Learner.

Berita Terkait

Tekno
Bocoran OPPO Find X9 Ultra, Bawa Teleconverter Baru dan Kamera Zoom 300mm
OPPO Find X9 Ultra segera meluncur Maret 2026. HP ini membawa teleconverter dan kamera zoom 300mm terbaru.
Soffi Amira - Rabu, 21 Januari 2026
Bocoran OPPO Find X9 Ultra, Bawa Teleconverter Baru dan Kamera Zoom 300mm
Tekno
Redmi Note 15 Pro dan Note 15 Pro+ Siap Meluncur, Usung Kamera 200MP dan Baterai Jumbo
Redmi Note 15 Pro dan Note 15 Pro+ segera meluncur. Kedua HP ini memiliki spesifikasi kelas atas dan tangguh. Berikut adalah bocoran spesifikasinya.
Soffi Amira - Rabu, 21 Januari 2026
Redmi Note 15 Pro dan Note 15 Pro+ Siap Meluncur, Usung Kamera 200MP dan Baterai Jumbo
Tekno
Xiaomi 17 Ultra Leica Edition Siap Meluncur Global, Sudah Muncul di NBTC Thailand
Xiaomi 17 Ultra Leica Edition sudah muncul di NBTC Thailand. HP ini kemungkinan akan segera meluncur global.
Soffi Amira - Selasa, 20 Januari 2026
Xiaomi 17 Ultra Leica Edition Siap Meluncur Global, Sudah Muncul di NBTC Thailand
Tekno
OPPO A6 5G Debut di India, Dibanderol Rp 3 Jutaan dengan Baterai Jumbo
OPPO A6 5G resmi meluncur di India. HP terjangkau ini dibanderol seharga Rp 3 jutaan dan membawa chipset Dimensity 6300.
Soffi Amira - Selasa, 20 Januari 2026
OPPO A6 5G Debut di India, Dibanderol Rp 3 Jutaan dengan Baterai Jumbo
Tekno
Samsung Galaxy A57 Sudah Lolos Sertifikasi TENAA, Berikut Spesifikasi Lengkapnya
Samsung Galaxy A57 sudah lolos sertifikasi TENAA. Lalu, spesifikasi lengkapnya juga terungkap dalam daftar tersebut.
Soffi Amira - Selasa, 20 Januari 2026
Samsung Galaxy A57 Sudah Lolos Sertifikasi TENAA, Berikut Spesifikasi Lengkapnya
Tekno
iPhone 18 Pro hingga iPhone Fold Siap Meluncur September 2026, tak Bawa Dynamic Island?
iPhone 18 Pro hingga iPhone Fold diprediksi meluncur September 2026. Namun, iPhone Fold kabarnya tak membawa Dynamic Island.
Soffi Amira - Selasa, 20 Januari 2026
iPhone 18 Pro hingga iPhone Fold Siap Meluncur September 2026, tak Bawa Dynamic Island?
Tekno
Spesifikasi Samsung Galaxy S26 dan S26 Plus Bocor, Baterai dan Kamera Jadi Sorotan
Spesifikasi Samsung Galaxy S26 dan Galaxy S26 Plus kini bocor. HP tersebut akan menggunakan chipset terbaru dari Snapdragon.
Soffi Amira - Selasa, 20 Januari 2026
Spesifikasi Samsung Galaxy S26 dan S26 Plus Bocor, Baterai dan Kamera Jadi Sorotan
Tekno
Harga iPhone 18 Pro Max Diprediksi Bakal Meroket Buntut Kelangkaan Komponen RAM
Dari sisi desain, iPhone 18 Pro series membawa perubahan radikal. Apple berencana menyematkan sistem in-display Face ID,
Angga Yudha Pratama - Selasa, 20 Januari 2026
Harga iPhone 18 Pro Max Diprediksi Bakal Meroket Buntut Kelangkaan Komponen RAM
Tekno
Bocoran Xiaomi 18, Dikabarkan Bawa Kamera Periskop hingga Fingerprint Ultrasonik
Xiaomi 18 dikabarkan membawa lensa telefoto periskop hingga fingerprint ultrasonik. HP itu juga menggunakan Snapdragon 8 Elite Gen 6.
Soffi Amira - Selasa, 20 Januari 2026
Bocoran Xiaomi 18, Dikabarkan Bawa Kamera Periskop hingga Fingerprint Ultrasonik
Tekno
OPPO Find X9 Ultra dan Vivo X300 Ultra Dirumorkan Pakai Kamera Ganda 200MP
OPPO dan Vivo siap membawa kamera ganda 200MP tahun ini. Tahun ini akan menjadi era kamera 200MP.
Soffi Amira - Senin, 19 Januari 2026
OPPO Find X9 Ultra dan Vivo X300 Ultra Dirumorkan Pakai Kamera Ganda 200MP
Bagikan