Hunter x Hunter: Nen x Impact Siap Rilis, Hadirkan Karakter DLC Baru
(Foto: Gematsu)
MerahPutih.com - Para penggemar Hunter x Hunter akhirnya bisa bersiap menyambut game terbaru dari seri ini! Hunter x Hunter: Nen x Impact dipastikan rilis pada 17 Juli 2025 untuk PlayStation 5, Nintendo Switch, dan PC melalui Steam. Pengumuman ini disampaikan oleh Arc System Works, Bushiroad Games, dan pengembang Eighting, yang dikenal lewat karyanya di genre pertarungan.
Dilansi Gematsu, bagi yang ingin mencoba lebih awal, pre-order digital sudah dibuka. Pemain yang melakukan pemesanan lebih awal akan mendapatkan keuntungan berupa akses eksklusif 48 jam sebelum rilis resmi, yang berarti mereka bisa mulai bermain pada 15 Juli 2025, khusus untuk pengguna PlayStation 5 dan PC.
Selain tanggal rilis, pengembang juga mengungkapkan karakter DLC pertama yang akan hadir dalam Season Pass 1, yaitu Nephelpito. Karakter ini dijadwalkan meluncur pada musim gugur 2025.
Tak hanya itu, tiga karakter tambahan juga akan dirilis secara bertahap: karakter kedua pada musim dingin 2025, karakter ketiga di musim semi 2026, dan karakter keempat pada musim panas 2026.
Baca juga:
Overwatch 2 Kembali Umumkan Pembaruan, ada Hero Baru dan Gameplay Makin Adil
Dengan sistem pertarungan berbasis Nen yang khas dan karakter ikonik dari Hunter x Hunter, game ini siap menghadirkan pengalaman yang seru bagi para penggemar anime dan game pertarungan. Siap untuk bertarung dan menguasai kekuatan Nen? (ikh)
Bagikan
Berita Terkait
10 Tips Penting Game TheoTown agar Kota Cepat Maju, 100 Persen Efektif!
Interaksi Sosial di Platform Gim Daring Jadi Wadah Sebarkan Paham Radikalisme
Simu Liu Jadi Bintang Utama Film Adaptasi Game 'Sleeping Dogs', Disutradarai Timo Tjahjanto
BNPT Pantau Roblox, Takut Jadi Media Penyebaran Radikalisasi Pada Anak
Film Adaptasi Gim Sleeping Dogs, Bakal Disutradarai Timo Tjahjanto
Trailer Film Live-Action 'Street Fighter' Rilis, Ini Deretan Aktor-Aktris Pemeran Ryu Dkk
Trailer Perdana Film Live-Action 'Street Fighter' Dirilis, Siap Suguhkan Aksi Laga Intens
Timnas MLBB Indonesia Ukir Sejarah Peringkat 4 Dunia IESF WEC 2025, Langsung Fokus SEA Games Thailand
Indonesia Genggam Dunia Esports: MLBB Putri Pertahankan Tahta IESF WEC 2025, Win Rate 100 Persen Cuy
Pakar Ungkap Dua Kunci Kerentanan Anak di Ruang Digital yang Bisa Dimanfaatkan Jaringan Terorisme