[HOAKS atau FAKTA]: Wapres Sebut Masuk Surga yang Ikhlaskan Dana Haji untuk Dipakai Pemerintah
Wakil Presiden Ma'ruf Amin. (Foto: Antara/Asdep Komunikasi dan Informasi Publik (KIP) Setwapres)
MerahPutih.com - Sebuah akun Facebook bernama Putra Inka mengunggah tangkapan layar dari artikel media Viva.co.id yang berjudul “Wapres Ikhlaskan Saja Dana Haji Dipakai Pemerintah Agar Kalian Masuk Surga”. dalam tangkapan layar terlihat artikel tersebut tayang pada jumat, 5 juni 2020, pukul 06.06 WIB.
Unggahan akun tersebut telah dibagikan sebanyak 160 kali dan direspons oleh 84 pengguna Facebook lainnya.
Baca Juga:
[HOAKS atau FAKTA] Italia Klaim COVID-19 Bukan Virus Tapi Bakteri
"Dengerin Noh Kalau Simbah Ngomong Buat Yang Punya Dana Haji Dan Ndak Bisa Berangkat Ke Tanah Suci Ikhlaskan Saja Dana Hajinya Di Pakai Pemerintah Tiket Surga Sudah Kalian Genggam Di Tangan.”
FAKTA:
Berdasarkan penelusuran Masyarakat Anti Fitnah Indonesia (Mafindo), foto tangkapan layar yang diunggah akun Facebook Putra Inka tersebut merupakan hasil suntingan atau editan.
Penelusuran melalui indeks pencarian artikel pada laman resmi Viva.co.id pada tanggal dan jam yang sama ditemukan artikel asli yang berjudul “Jokowi Pusing Tangani Corona, Ma’ruf Amin ‘Hilang Ditelan Bumi'”.
Baca Juga:
[HOAKS atau FAKTA] Mantan Komisioner KPU Wahyu Setiawan adalah Keturunan PKI
KESIMPULAN:
Unggahan tersebut dipasyikan hoaks. Sebab, judul artikel itu merupakan editan. Judul Asli dari artikel yang ditayangkan oleh Viva.co.id pada jumat 5 juni 2020 adalah berjudul “Jokowi Pusing Tangani Corona, Ma’ruf Amin ‘Hilang Ditelan Bumi. (Knu)
Baca Juga:
[HOAKS atau FAKTA] Surabaya Jadi Zona Hitam Penyebaran Corona
Bagikan
Berita Terkait
[HOAKS atau FAKTA]: Kebijakannya Dianggap Ngawur, Prabowo Copot Bahlil jadi Jabatan Menteri ESDM
[HOAKS atau FAKTA] : Kabar Gembira dari Menkeu Purbaya, Pemerintah akan Lunasi Utang Rakyat yang di Bawah Rp 5 Juta
[HOAKS atau FAKTA]: Nampan Progam MBG Mengandung Lemak Babi
[HOAKS atau FAKTA]: Menkeu Purbaya Tidak Takut Ditembak atau Diracun seperti Munir
[HOAKS Atau FAKTA] : Menteri Purbaya Pekerjakan Hacker Susupi Mafia Penyimpan Uang Hasil Korupsi
[HOAKS atau FAKTA]: Purbaya Minta Izin ke Rakyat untuk Menyewa Hacker Bobol Data Anggaran di DPR
[HOAKS atau FAKTA]: Anies Sebut Sehebat Apapun Prabowo, Tetap Rusak Bila Sekelilingnya Orang-Orang Munafik yang Gila Jabatan
[HOAKS atau FAKTA]: Ketua MPR Ahmad Muzani Baca Pantun Sebut Wakil Presiden Fufufafa
[HOAKS atau FAKTA]: Ketua Harian PSI Usulkan Duet Gibran-Jokowi di Pilpres 2029
[HOAKS atau FAKTA]: Menkeu Purbaya Pastikan Koperasi Merah Putih Bisa Layani Pinjol