[HOAKS atau FAKTA] : Anies Sebut Indonesia Tak Layak Menjadi Negara Maju
Anies Baswedan. Foto: MP/Didik Setiawan
MerahPutih.com - Konten tentang mantan Gubernur Jakarta Anies Baswedan kembali viral di media sosial.
Salah satunya beredar unggahan dari akun Facebook “Ex Ballcore” di sebuah grup bernama “POLITIK INDONESIA”, isinya soal Anies Baswedan yang menyebut Indonesia tidak layak jadi negara maju.
Namun, tak disebutkan apa alasan Anies yang juga mantan Capres di Pemilu 2024 ini menyebut Indonesia tak layak menjadi negara maju.
Unggahan tersebut per Selasa (29/10) telah mendapatkan 12 penyuka dan 33 komentar.
Baca juga:
[HOAKS atau FAKTA]: Ribuan Buruh Geruduk Istana Negara Tuntut Prabowo Singkirkan Menterinya
FAKTA
Dari hasil penelusuran Turn Back Hoaks (Mafindo), informasi tersebut adalah hoaks.
Setelah ditelusuri melalui mesin pencarian Google dengan kata kunci “Anies Baswedan sebut Indonesia ga layak menjadi negara maju”, ditemukan beberapa pemberitaan yang kontra terhadap narasi tersebut:
Justru Anies, yang saat itu sebagai calon presiden, menargetkan Indonesia menjadi negara maju dengan meningkatkan masyarakat kelas menengah..
Lalu Anies juga pernah mengatakan perlu ada usaha terus-menerus bila ingin Indonesia lebih maju dan adil.
Kemudian, Anies pernah menyampaikan Indonesia memiliki kesempatan menjadi negara maju bila pemerintah menegakkan hukum secara adil.
Kesimpulan. Tak ada pernyataan Anies yang menyebut Indonedia tak layak menjadi negara maju.
Baca juga:
[HOAKS atau FAKTA] : Vaksin Pfizer Digunakan untuk Mengendalikan Pikiran Manusia
KESIMPULAN
Tidak ditemukan sumber valid yang membenarkan Anies pernah mengungkapkan hal tersebut.
Unggahan dengan narasi “Anies Baswedan sebut Indonesia tidak layak jadi negara maju” merupakan konten palsu (fabricated content). (Knu)
Bagikan
Joseph Kanugrahan
Berita Terkait
[HOAKS atau FAKTA]: Pengakuan Kezia Syifa Jadi Tentara AS karena Dapat Gaji Besar dan Merasa Dipersulit di Indonesa
[HOAKS atau FAKTA]: Donald Trump Pindahkan 1 Juta Orang Israel ke Papua, Prabowo Sudah Oke
[HOAKS atau FAKTA]: Menteri Bahlil Setujui Kenaikan Token Listrik
[HOAKS atau FAKTA]: Menkeu Purbaya Hapus Dana Desa, Diganti dengan Subsidi Listrik dan Sembako
[HOAKS atau FAKTA] : Setelah Kasus Ijazah Jokowi, Roy Suryo Terjerat Narkotika
[HOAKS atau FAKTA] : Rakyat Harus Bertahan Hidup! Listrik dan Layanan ATM di Indonesia bakal Mati Selama 7 Hari
[HOAKS atau FAKTA] : Bahlil Ngambek dan Ancam Mundur dari Jabatan Menteri ESDM jika Purbaya Turunkan Harga BBM
[HOAKS atau FAKTA] : Prabowo Nyatakan Indonesia siap Berperang Melawan Israel
[HOAKS atau FAKTA] : Menkeu Purbaya Menolak Dijadikan Wapres, Pilih Fokus Turunkan Harga Bensin dan Sembako
[HOAKS atau FAKTA]: Garuda Indonesia Rekrut 'Pramugari Gadungan' yang Pakai Seragam Maskapai Batik Air