Otomotif

GIIAS Bandung 2023 Tawarkan Program Menarik

Andreas PranataltaAndreas Pranatalta - Senin, 20 November 2023
GIIAS Bandung 2023 Tawarkan Program Menarik

Akan ada banyak mobil baru di GIIAS Bandung 2023. (Foto: Instagram@giias_bandung)

Ukuran text:
14
Dengarkan Berita:

UNTUK pertama kalinya, pameran otomotif GAIKINDO Indonesia International Auto Show (GIIAS) The Series 2023 akan tampil di Bandung, Jawa Barat. Pameran otomotif ini akan menjadi rangkaian penutup GIIAS The Series 2023 yang diselenggarakan pada 22-26 November 2023 di Sudirman Grand Ballroom.

Tahun ini, GIIAS The Series lebih dulu mencatatkan kesuksesan di BSD City, GIIAS Surabaya, dan GIIAS Semarang. Ajang tersebut telah menjadi magnet bagi puluhan hingga ratusan ribu pengunjung di tiap penyelenggaraannya. Kehadiran GIIAS di kota Bandung ini diyakini juga akan mencatat kesuksesan yang untuk industri otomotif nasional.

Baca juga:

Mobil dan Booth Terbaik di GIIAS 2023

GIIAS Bandung 2023 Tawarkan Program Menarik
Beragam program menarik hadir di GIIAS Bandung 2023. (Foto: Instagram@giias_bandung)

Project Director of Seven Event Sri Vista Limbong selaku pelaksana GIIAS The Series mengungkapkan bahwa GIIAS Bandung yang hadir perdana dan menjadi penutup dari GIIAS The Series tahun ini akan menghadirkan berbagai program menarik untuk pengunjung, khususnya pada area parkir outdoor Sudirman Grand Ballroom.

“Berbagai program acara edukatif dan menarik seperti festival musik, community gathering, fun games dan kuis interaktif akan disajikan pada area Auto Show Music Lounge yang akan berlangsung pada 22 hingga 24 November 2023,” ujar Vista, dalam siaran pers yang diterima merahputih.com, Sabtu (18/11).

Selain itu, GIIAS Bandung 2023 akan memberikan pengalaman baru bagi siswa dan siswi serta mahasiswa perguruan tinggi melalui program education day untuk melihat berbagai inovasi dari industri otomotif.

“Kami selalu hadirkan program education day pada setiap penyelenggaraan GIIAS, untuk menambah wawasan para siswa dan siswi khususnya Sekolah Menengah Kejuruan mengenai sektor industri otomotif. Yang mana program ini diharapkan dapat menjadi bekal untuk memasuki dunia kerja,” tambah Vista.

Tidak ketinggalan, akan ada juga pengalaman yang diberikan oleh GIIAS Bandung khusus kepada pengunjung dari program test drive yang akan berlangsung sepanjang pameran. Pengunjung dapat merasakan secara langsung kecanggihan dan performa kendaraan sebelum memutuskan untuk membeli.

Baca juga:

GIIAS 2023 Luncurkan Total 44 Kendaraan

GIIAS Bandung 2023 Tawarkan Program Menarik
Informasi area parkir di GIIAS Bandung 2023. (Foto: Instagram@giias_bandung)

GIIAS Bandung 2023 bersama dengan komunitas lokal Bandung dan Om Mobi selaku automotive influencer, turut andil dalam program community gathering Rolling Thunder with Influencer. Program ini akan diselenggarakan pada Kamis, 23 November 2023 dimulai dari titik point Gedung Sate menuju acara pameran.

GIIAS Bandung 2023 akan menghadirkan teknologi dan produk terbaru dari total 15 merek kendaraan penumpang, yakni Audi, Chery, Daihatsu, DFSK, Honda, Hyundai, KIA, Lexus, Mazda, Mitsubishi Motors, Seres, Suzuki, Toyota, Volkswagen dan Wuling. Ada pun tiga merek sepeda motor yakni Benelli, Keeway, dan Royal Enfield, serta berbagai industri pendukung otomotif juga akan meramaikan kegiatan ini.

GIIAS 2023 buka setiap hari mulai Rabu, 22 November hingga Minggu, 26 November pada pukul 11.00-21.00 WIB di hari kerja (Rabu-Jumat) dan 10.00-21.00 WIB di hari libur (Sabtu-Minggu).

Harga tiket masuk GIIAS Bandung pada hari kerja (Rabu-Jumat) secara daring yakni Rp 15 ribu dan pada hari libur (Sabtu-Minggu) sebesar Rp 25 ribu. Sementara itu, pembelian secara on site di area pameran, pada hari kerja (Rabu-Jumat) dibanderol Rp 20 ribu dan pada hari libur (Sabtu-Minggu) sebesar Rp 30 ribu. (and)

Baca juga:

GIIAS 2023 Jadi Momentum Uji Durabilitas Mobil Listrik

#Otomotif
Bagikan
Ditulis Oleh

Andreas Pranatalta

Stop rushing things and take a moment to appreciate how far you've come.

Berita Terkait

Fun
Perkuat Segmen SUV 7-Seater, Chery Rilis TIGGO 8 CSH Comfort dan AWD di GJAW 2025
Chery merilis TIGGO 8 CSH Comfort dan AWD di GJAW 2025. SUV PHEV 7-seater, fitur lengkap, dan harga kompetitif untuk pasar Indonesia.
Ananda Dimas Prasetya - Sabtu, 22 November 2025
Perkuat Segmen SUV 7-Seater, Chery Rilis TIGGO 8 CSH Comfort dan AWD di GJAW 2025
Berita Foto
Gaikindo Jakarta Auto Week (GJAW) 2025 Resmi Bergulir, Deretan Mobil Baru Meluncur
Simbolis pembukaan GAIKINDO Jakarta Auto Week 2025 di Indonesia Convention Exhibition (ICE) Kabupaten Tangerang, Banten, Jumat (21/11/2025).
Didik Setiawan - Jumat, 21 November 2025
Gaikindo Jakarta Auto Week (GJAW) 2025 Resmi Bergulir, Deretan Mobil Baru Meluncur
Fun
Suzuki Grand Vitara 2025 Resmi Debut di GJAW, Tambah Warna Baru dan Upgrade Kenyamanan
Grand Vitara 2025 hadir dengan warna baru, penyegaran interior, serta fitur kenyamanan dan keselamatan modern. Harga mulai Rp 416 juta OTR Jakarta.
Ananda Dimas Prasetya - Jumat, 21 November 2025
Suzuki Grand Vitara 2025 Resmi Debut di GJAW, Tambah Warna Baru dan Upgrade Kenyamanan
Fun
Wuling New Alvez Meluncur di GJAW 2025, Usung Desain Baru dan Fitur Lengkap
Wuling New Alvez melundur di GJAW 2025. Wuling memperkenalkan penyegaran compact SUV 5-seater.
Soffi Amira - Jumat, 21 November 2025
Wuling New Alvez Meluncur di GJAW 2025, Usung Desain Baru dan Fitur Lengkap
Fun
GJAW 2025 Resmi Dibuka, Hadirkan Lebih dari 80 Merek Otomotif di Akhir Tahun
GAIKINDO Jakarta Auto Week (GJAW) 2025 resmi dibuka 21 November di ICE BSD City, menghadirkan lebih dari 80 merek otomotif dan berbagai promo menarik.
Ananda Dimas Prasetya - Jumat, 21 November 2025
GJAW 2025 Resmi Dibuka, Hadirkan Lebih dari 80 Merek Otomotif di Akhir Tahun
Fun
Jetour T2 Debut di Indonesia, Bawa Mesin 2.0 Turbo dan Tampilan Tangguh
Jetour T2 resmi debut di GJAW 2025. Mobil ini membawa desain kekar dengan performa mesin yang gahar di segala medan.
Soffi Amira - Jumat, 21 November 2025
Jetour T2 Debut di Indonesia, Bawa Mesin 2.0 Turbo dan Tampilan Tangguh
Fun
Harga Chery J6T Diungkap di GJAW 2025, Siap Perluas Segmen SUV Listrik Offroad di Indonesia
Chery resmi mengumumkan harga SUV listrik terbarunya, Chery J6T, di GJAW 2025. Hadir dengan peningkatan performa, efisiensi, dan fitur offroad.
Ananda Dimas Prasetya - Jumat, 21 November 2025
Harga Chery J6T Diungkap di GJAW 2025, Siap Perluas Segmen SUV Listrik Offroad di Indonesia
Fun
BJ30 Hybrid FWD Debut di GJAW 2025, BAIC Serius Garap Pasar SUV Hybrid di Indonesia
BAIC BJ30 Hybrid FWD resmi debut di ajang GJAW 2025. BAIC kini serius menggarap pasar SUV hybrid di Indonesia.
Soffi Amira - Jumat, 21 November 2025
BJ30 Hybrid FWD Debut di GJAW 2025, BAIC Serius Garap Pasar SUV Hybrid di Indonesia
Lifestyle
5 Fasilitas yang Bisa Dinikmati Pengunjung GJAW 2025, Ada Food Point hingga Shuttle Bus Gratis!
Pameran GAIKINDO Jakarta Auto Week (GJAW) 2025 siap digelar. Ada sejumlah fasilitas yang bisa dinikmati pengunjung.
Soffi Amira - Rabu, 19 November 2025
5 Fasilitas yang Bisa Dinikmati Pengunjung GJAW 2025, Ada Food Point hingga Shuttle Bus Gratis!
Berita
Ekspor Perdana Fronx dan Satria, Suzuki Tegaskan Indonesia sebagai Basis Produksi Global
Suzuki Indonesia resmi memulai ekspor perdana Fronx dan Satria dari Plant Cikarang. Menargetkan 180 ribu unit hingga 2027 untuk pasar Asia Tenggara.
Ananda Dimas Prasetya - Selasa, 18 November 2025
Ekspor Perdana Fronx dan Satria, Suzuki Tegaskan Indonesia sebagai Basis Produksi Global
Bagikan