Gelar Konser, Slank Tak Jamin Abdee Terlibat


Abdee Slank. (Foto: MP/Venan Fortunatus)
MerahPutih Musik - Menggelar konser bertajuk Reog N Roll, Group band Slank mengaku belum bisa menjanjikan Abdee akan ikut. Hal ini karena kondisi kesehatan dari gitaris Slank tersebut yang tidak menentu.
Hal ini dipaparkan langung oleh para personil Slank saat ditemui di Kementrian Pariwisata RI, Gedung Sapta Pesona Balairung Jl. Medan Merdeka Barat no.15 Jakarta Pusat, Senin (14/9).
"Kondisi kesehatan dia kan enggak menentu. Kalau misalnya udah Senin atau Kamis pasti ngapel (cek darah) ke RSCM. Jadi kita paling masih ber empat aja," kata Bimbim sambil bercanda.
Meski begitu, para personil Slank sendiri mengaku sudah memberikan kesempatan kepada Abdee jika kondisi tubuhnya sudah bugar.
"Misalnya kan kemarin di Pontianak. Kondisinya lagi baik jadi bisa manggung. Walau cuma satu lagu aja. Jadi kita sih open mic aja kalau dia siap," tambah Kaka.
Bagi mereka kondisi kesehatan Abdee jauh lebih penting. Apalagi Abdee sedang mempersiapkan diri untuk operasi.
"Kan kita biarkan satu tahun ini untuk break. Sedang menunggu kapan tanggal operasi. Jadi supaya nanti pas operasi tubuhnya bugar," pungkas Bimbim. (Rky)
Baca Juga:
Menggelar Konser Reog N Roll, Slank Ingin Musik Indonesia seperti K-Pop
Slank Beberkan Konsep Baru di Konser Mendatang
Anak Ingin Donorkan Ginjal, Abdee Slank Tak Tega
Abdee Negara Kangen Manggung Bareng Slank
Rutin Cuci Darah Dua Kali Seminggu, Kondisi Abdee Slank Membaik
Bagikan
Berita Terkait
Slank Rilis Album 'The Greatest Hits Live', Berisi Kompilasi Konser Era 2002-2025

Jadwal Lengkap Konser Musik PRJ 2025, Ada Slank hingga Tipe-X

Pasang Badan Bunda Iffet Hadapi Berbagai Situasi Pelik Personel Slank

Slank Berduka, Bunda Iffet Meninggal Dunia di Usia ke-87

Pecah Telur! Slank Akhirnya Rilis Album dalam Format Piringan Hitam

Abdee Slank Yakin hanya Ganjar yang Bisa Jadi Penerus Jokowi
'Salam M3tal' dari Slank dan Revolusi Cinta

Pimpinan TPN dan Slank Bakal Hadiri Kampanye Akbar Ganjar-Mahfud di GBK pada 3 Februari
Bikin Kejutan di Hajatan Rakyat Bandung, Kaka Slank Ajak Megawati Joget
Politikus PDIP Sebut Ditinggal Maruarar, Ganjar-Mahfud Malah Dapat Slank
