Musik

Fabio Asher Lepas Mini Album Terbaru

Febrian AdiFebrian Adi - Kamis, 24 Agustus 2023
Fabio Asher Lepas Mini Album Terbaru

Fabio Asher lahirkan karya terbaru. (Foto: Dok/Fabio Asher)

Ukuran text:
14
Dengarkan Berita:

SELEPAS lagu-lagu viralnya seperti Bertahan Terluka & Rumah Singgah, penyanyi Fabio Asher akhirnya menelurkan debut mini album bertajuk Asher yang rilis di bawah naungan label rekaman MJ Entertaiment.

“Dalam mini album ini terdapat total tujuh lagu. Tiga lagu di antaranya merupakan lagu baru yang belum pernah dirilis sebelumnya,” ucap Fabio Asher dalam keterangan resmi yang diterima Merahputih.com, Rabu (23/8).

Baca juga:

Sarkasme Seorang jubilee marissa Dalam 'good guys'

Tiga lagu tersebut, yakni Setia Menunggumu, Tanpa Rasa Bersalah, dan Pelangi (Pelan-pelan Menghilang). Ketiganya ditulis kembali oleh Fabio bersama sahabatnya, Trakast, serta untuk proses penggarapan seluruh aransemen musiknya kembali dipercayakan kepada Yafi Aria.

Lagu Setia Menunggumu berkisah mengenai cinta seseorang terhadap pujaan hatinya yang sudah memiliki kekasih lain, begitu cintanya sehingga ia menjadi terobsesi dan rela menunggu sang pujaan hati sampai kapanpun dan dalam kondisi apapun.

“Karena baginya sesakit apapun yang ia rasakan, tidak akan pernah sebanding dengan kehilangan sang pujaan hati,” lanjut Fabio.

Kemudian untuk lagu Setia Menunggumu, menceritakan mengenai seseorang yang sudah menaruh kepercayaan penuh terhadap janji dari kekasihnya namun tiba-tiba kekasihnya tersebut berubah, dan pergi menghilang begitu saja, tanpa rasa bersalah.

Sedangkan Pelangi (Pelan Pelan Menghilang) bercerita tentang seseorang yang bertemu dengan kekasih impiannya yang ada di masa ia sedang jatuh dan terluka, serta memberikan kesan yang begitu indah dan bahagia.

Baca juga:

Dreane Cerita Tentang Commuterline dalam 'A Noisy Train'

View this post on Instagram

A post shared by Fabio Asher (@fabioasher)

“Namun ternyata kebahagian itu hanya sementara, karena pelan-pelan kekasihnya itu menghilang, tanpa ada kabar lebih lanjut,” jelas Fabio.

Prestasi Fabio Asher sendiri sudah tidak perlu diragukan lagi, setelah berhasil menjadi pemenang dari Anugerah Musik Indonesia 2022 dalam kategori "Pendatang Baru Terbaik" dan juga dinominasi sebagai "Artis Solo Pria Pop Terbaik".

Setelah lagu-lagunya tersebut sukses merajai beberapa Top Chart Musik di Indonesia hingga Malaysia, yang tentunya hal ini bukan hal yang mudah untuk dicapai, besar harapan Fabio agar ini album ini juga bisa kembali mendapatkan tempat kembali di hati para pendengar musik Indonesia dan mancanegara. (far)

Baca juga:

Kyle Kushner Bicara Tentang 'Rumah' dalam Single Terbaru

#Musik
Bagikan
Ditulis Oleh

Febrian Adi

part-time music enthusiast. full-time human.

Berita Terkait

Lifestyle
Rumah Tua Rilis Album Debut “Merayakan Hari Akhir”, Merangkai Kisah Kelahiran hingga Perlawanan
Rumah Tua menampilkan kemampuannya meramu pengalaman personal dan keseharian menjadi sebuah kisah musikal yang solid, terarah, dan konseptual.
Frengky Aruan - Jumat, 16 Januari 2026
Rumah Tua Rilis Album Debut “Merayakan Hari Akhir”, Merangkai Kisah Kelahiran hingga Perlawanan
Lifestyle
Oel Pluto Perkenalkan “Disco Asoy” Lewat Single Terbaru “Jeany”
Syahrul Mahua, atau yang akrab dikenal sebagai Oel Pluto, merupakan musisi asal Ambon yang siap mencuri perhatian lewat karya terbarunya berjudul “Jeany”
Frengky Aruan - Jumat, 16 Januari 2026
Oel Pluto Perkenalkan “Disco Asoy” Lewat Single Terbaru “Jeany”
ShowBiz
BoA Cabut dari SM Entertainment, Akhir Karier atau Permulaan Era Baru?
Para pengamat industri sebelumnya memperkirakan kontrak itu akan diperbarui sehingga perpisahan bersih yang mendadak ini terasa semakin mengejutkan.
Dwi Astarini - Jumat, 16 Januari 2026
 BoA Cabut dari SM Entertainment, Akhir Karier atau Permulaan Era Baru?
ShowBiz
BTS Umumkan Album Terbaru ‘ARIRANG’, akan Dirilis dalam 16 Versi
Secara harfiah, arirang berarti bentuk lagu rakyat Korea yang sangat populer.
Dwi Astarini - Jumat, 16 Januari 2026
BTS Umumkan Album Terbaru ‘ARIRANG’,  akan Dirilis dalam 16 Versi
ShowBiz
ARMY Bersiap! Jadwal BTS World Tour Jakarta 2026 dan Bocoran Harga Tiket
BTS akan menggelar konser di Jakarta pada 26-27 Desember 2026. Harga tiket belum diumumkan, simak perkiraan harga berdasarkan konser BTS di Jepang.
Ananda Dimas Prasetya - Kamis, 15 Januari 2026
ARMY Bersiap! Jadwal BTS World Tour Jakarta 2026 dan Bocoran Harga Tiket
Fun
Lirik Lagu 'Big Girls Don’t Cry' dari ENHYPEN, Bawa Pesan Emosional soal Perempuan
Lirik lagu Big Girls Don't Cry dari ENHYPEN menjadi perbincangan di media sosial. Lagu ini menggambarkan emosi sekaligus pesan pemberdayaan perempuan.
Soffi Amira - Rabu, 14 Januari 2026
Lirik Lagu 'Big Girls Don’t Cry' dari ENHYPEN, Bawa Pesan Emosional soal Perempuan
ShowBiz
Jeff Satur Rilis 'Passion Fruit', Lagu tentang Cinta Manis yang Tak Lagi Sama
Jeff Satur merilis single terbaru berjudul 'Passion Fruit' yang mengisahkan hubungan cinta manis namun berujung luka dan perlahan meredup.
Ananda Dimas Prasetya - Rabu, 14 Januari 2026
Jeff Satur Rilis 'Passion Fruit', Lagu tentang Cinta Manis yang Tak Lagi Sama
ShowBiz
ENHYPEN Wujudkan Konsep Vampir, Kumpulkan Darah Bersama Palang Merah Korea
Melalui kerja sama ini, ENHYPEN berencana mempromosikan berbagai kampanye donor darah di masa depan.
Dwi Astarini - Rabu, 14 Januari 2026
 ENHYPEN Wujudkan Konsep Vampir, Kumpulkan Darah Bersama Palang Merah Korea
Fun
Lirik Lagu 'Semua Aku Dirayakan' dari Nadin Amizah, Ada Makna Mendalam di Baliknya
Lirik lagu Semua Aku Dirayakan dari Nadin Amizah memiliki makna mendalam. Lagu ini menjadi ungkapan syukur dan apresiasi untuk pasangan.
Soffi Amira - Selasa, 13 Januari 2026
Lirik Lagu 'Semua Aku Dirayakan' dari Nadin Amizah, Ada Makna Mendalam di Baliknya
ShowBiz
Single 'Gut Punch' Isyaratkan Album Baru Nick Jonas di 2026
Nick Jonas mengawali 2026 dengan merilis single 'Gut Punch', lagu emosional yang menjadi petunjuk awal album barunya, Sunday Best.
Ananda Dimas Prasetya - Selasa, 13 Januari 2026
Single 'Gut Punch' Isyaratkan Album Baru Nick Jonas di 2026
Bagikan