Dreane Cerita Tentang Commuterline dalam 'A Noisy Train'

Febrian AdiFebrian Adi - Jumat, 18 Agustus 2023
Dreane Cerita Tentang Commuterline dalam 'A Noisy Train'

Dreane lepas single 'A Noisy Train'. (Dreane)

Ukuran text:
14
Dengarkan Berita:

KALI pertama mengenal duo asal Jakarta Dreane ini melalui konser tur Parade Sihir yang digelar di Gudang Sarinah, Jakarta. Duo ini membawakan beberapa nomor hit seperti Solitude, Pathetic dan Uneven yang begitu syahdu. Perjalanan panjang Dreane bisa menjadi pembuka untuk Lomba Sihir patut diacungi jempol. Mereka berhasil membuat para penonton yang hadir terlihat puas dengan penampilannya.

Beberapa bulan berlalu, kali ini duo yang terdiri dari Andri dan Rara kembali melepas single terbaru berjudul A Noisy Train pada Jumat (18/8). Langkup yang bertemakan ibu kota dibalut dengan kebiasaan orang dalam menjalani pekerjaannya di kota metropolitan ini.

Baca Juga:

Lomba Sihir Menutup Tur dengan Mantra Kebahagiaan di Jakarta

Lihat postingan ini di Instagram

Sebuah kiriman dibagikan oleh DREANE (@dreane___)

“Bercerita tentang simfoni urban Jakarta, seorang wanita karier yang kuat menari menembus hiruk pikuk kota. Bersama ritenya, ia setiap hai menjalin cerita tentang komuter keretanya,” jelas Dreane dalam keterangan resmi yang diterima Merah Putih, Senin (14/8).

Diawali dengan ketukan mesin drum simpel bersamaan dengan gelombang synthesizer yang begitu syahdu. Dipadukan dengan suara Rara yang lembut dan juga bass-line yang nyaman, serta membawa para pendengar merasakan emosi dalam lagu ini.

Sebelumnya di awal 2023, Dreane sempat melepas debut mini album bertajuk Restless. Mini album yang diproses panjang oleh kedua personel yaitu Andri dan Rara setelah melalui beberapa purnama, bertukar pikiran dan seraya mengorbankan waktu untuk berkarya dalam mini album ini.

Baca Juga:

Raissa Anggiani Visualkan 'Renung Resah' Dalam Intimate Showcase

Lihat postingan ini di Instagram

Sebuah kiriman dibagikan oleh DREANE (@dreane___)

Mini album yang terdiri dari lima lagu, di antaranya Uneven, Escape, Unseen Flaws, Jealousy dan Solitude. Musik solid dari gaungan bedroom pop dengan dream pop membuat siapapun yang mendengarkan dibuat santai setelah menjalani hari-hari berat. Terutama bagi para pejuang rupiah yang menggali rezeki di Ibu Kota Jakarta.

Perjalanan Dreane masih panjang, setelah melepas A Noisy Rain, kepada Merah Putih mereka mengaku sedang dalam tahap menyelesaikan karya terbaru lainnya. Semoga saja kode ini merupakan kata yang diartikan sebagai album. (far)

Baca Juga:

Skastra Memuja Malam dalam 'Oh Malam'

#Musik
Bagikan
Ditulis Oleh

Febrian Adi

part-time music enthusiast. full-time human.

Berita Terkait

ShowBiz
'Better Man', Lagu Patah Hati Taylor Swift yang kembali Viral di TikTok
Better Man menjadi pengingat pahit bahwa cinta sejati kadang berarti memilih pergi demi menemukan kedamaian.
Dwi Astarini - 2 jam, 5 menit lalu
'Better Man', Lagu Patah Hati Taylor Swift yang kembali Viral di TikTok
ShowBiz
Lima Lagu, Tiga Sutradara, The Jansen Sajikan Antologi Visual untuk 'Banal semakin Binal'
Mereka justru kembali menyentuh arsip lama: Banal Semakin Binal, album yang pernah membuka fase penting bagi punk-rock Indonesia.
Dwi Astarini - 2 jam, 11 menit lalu
Lima Lagu, Tiga Sutradara, The Jansen Sajikan Antologi Visual untuk 'Banal semakin Binal'
ShowBiz
Lirik Lagu 'Mimpi Kecil' dari V1RST, Penanda kembali dari Hiatus
V1RST mengajak pendengar menelusuri perjalanan mereka selama ini, tentang kebersamaan, perjuangan, dan ikatan di antara para member serta para penggemar.
Dwi Astarini - Minggu, 16 November 2025
Lirik Lagu 'Mimpi Kecil' dari V1RST, Penanda kembali dari Hiatus
ShowBiz
Raisa & Barsena Bestandhi Hadirkan Keintiman Musik lewat Versi Live ‘Bila’
Tanpa polesan berlebih, chemistry alami Raisa dan Barsena menghadirkan suasana hangat.
Dwi Astarini - Sabtu, 15 November 2025
Raisa & Barsena Bestandhi Hadirkan Keintiman Musik lewat Versi Live ‘Bila’
ShowBiz
Lirik Lengkap 'Tamu Undangan' Gambarkan Kisah Patah Hati dari LAVORA
Menggambarkan kisah patah hati yang dibalut dengan makna simbolis, yakni tentang seseorang yang merasa hanya menjadi 'tamu'.
Dwi Astarini - Sabtu, 15 November 2025
Lirik Lengkap 'Tamu Undangan' Gambarkan Kisah Patah Hati dari LAVORA
ShowBiz
Lirik Lagu 'Ikan Dalam Kolam' yang Hype Banget untuk Karaoke
Berkat melodi yang mudah diingat serta lirik yang dekat dengan pengalaman sehari-hari.
Dwi Astarini - Sabtu, 15 November 2025
Lirik Lagu 'Ikan Dalam Kolam' yang Hype Banget untuk Karaoke
ShowBiz
Meghan Trainor Bawa Pesan Self-Love di Lagu 'Still Don't Care', Simak Lirik Lengkapnya
Meghan Trainor merilis Still Don’t Care, lagu penuh energi dengan lirik dan pesan kuat tentang self-love dan ketegasan diri menghadapi kritik negatif.
Ananda Dimas Prasetya - Sabtu, 15 November 2025
Meghan Trainor Bawa Pesan Self-Love di Lagu 'Still Don't Care', Simak Lirik Lengkapnya
ShowBiz
The Jansen Hidupkan Kembali 'Banal Semakin Binal' Lewat Antologi Visual
Antologi visual The Jansen menghadirkan estetika lo-fi, nostalgia 2000-an, dan film 8 mm dalam rangkaian rilis mulai 14 November 2025.
Ananda Dimas Prasetya - Sabtu, 15 November 2025
The Jansen Hidupkan Kembali 'Banal Semakin Binal' Lewat Antologi Visual
ShowBiz
Glenn Samuel Rilis Album Baru, Gandeng Brisia Jodie di Lagu 'Makin Aku Cinta'
Glenn Samuel merilis album GLENN berisi 13 lagu, termasuk kolaborasi emosional bersama Brisia Jodie lewat 'Makin Aku Cinta'.
Ananda Dimas Prasetya - Sabtu, 15 November 2025
Glenn Samuel Rilis Album Baru, Gandeng Brisia Jodie di Lagu 'Makin Aku Cinta'
ShowBiz
Eltasya Hadirkan Versi Baru ‘Harus Terpisah’, Tawarkan Emosi Segar dari Lagu Ikonik Cakra Khan
Eltasya sebut lagu Harus Terpisah bukan hanya kisah tentang perpisahan, melainkan refleksi jujur tentang hubungan panjang yang perlahan kehilangan arah.
Ananda Dimas Prasetya - Sabtu, 15 November 2025
Eltasya Hadirkan Versi Baru ‘Harus Terpisah’, Tawarkan Emosi Segar dari Lagu Ikonik Cakra Khan
Bagikan