Eks Waketum PBNU: Abu Janda Penyusup
Abu Janda. ANTARA/Livia Kristianti
Merahputih.com - Wakil Ketua Umum Pengurus Besar Nahdlatul Ulama (PBNU) masa khidmat 2010-2015 KH As’ad Said Ali sempat mempertanyakan mengenai Permadi Arya alias Abu Janda kepada pimpinan Ansor. Hal itu dipertanyakan lantaran Abu Janda selalu bicara ngawur tentang NU.
“Kesimpulan saya dia penyusup ke dalam Ansor atau NU, sehingga perlu ditelusuri kenapa bisa ikut pendidikan kader Ansor atau Banser,” ujar Kiai As’ad dikutip dari laman resmi NU, Senin (1/2).
Baca Juga
Polisi Diminta Terbuka dan Adil, PKB: Tidak Terkecuali Pada Abu Janda
Setelah dicek, ternyata tidak ada satu pun rekomendasi dari cabang atau wilayah Banser sesuai dengan persyaratan untuk diterima sebagai peserta kaderisasi Ansor. Menurutnya, Abu Janda diterima atas rekomendasi seorang tokoh NU.
“Saya kira dengan pertimbangan prasangka baik dan tidak mengecek latar belakang siapa sebenarnya Abu Janda,” lanjutnya.
Pimpinan Banser telah menegur Abu Janda agar tidak bicara lagi tentang NU atau atas nama Ansor. Nah, persoalannya, Abu Janda sudah terlanjur pernah memakai seragam Banser di media dan publik menyangka Abu Janda merupakan bagian dari NU.
Baca Juga
Besok Abu Janda Diperiksa Sebagai Saksi dalam Kasus Dugaan SARA
"Padahal fikrah dan akhlaknya bukan pengikut Aswaja (Ahlussunnah wal Jamaah),” tegas Kiai As’ad. (Pon)
Bagikan
Ponco Sulaksono
Berita Terkait
Bantah Laporkan Panji Pragiwaksono ke Polisi, PBNU: Pelapor Bukan Bagian dari Kami
Gus Ulil: Angkatan Muda NU Pelapor Komika Pandji Bukan Organisasi Resmi PBNU
Pemuda Pemidana Komika Pandji Klaim Wakili Suara Anak Muda NU dan Muhammadiyah
Gus Yahya Tegaskan Konflik PBNU Telah Selesai, Kepengurusan Kembali Kesemula
Hasil Rapat Konsultasi Syuriyah PBNU Sudah Final, Islah Dua Kubu Harus Terjadi
2 Kubu Berkonflik di PBNU Dikabarkan Sepakat Gelar Muktamar
Ketum PBNU Yahya Cholil Staquf Sampaikan Persiapan Jelang Muktamar ke-35 PBNU
Musyawarah Kubro di Lirboyo Didorong Jadi Jalan Islah Pengurus PBNU
Gus Yahya Siap Laksanakan Keputusan Musyawarah Kubro demi Islah NU
Terancam 6 Tahun Bui, Ini Jejak Pelarian Resbob Sebelum Diringkus di Semarang