Dewa United Banten FC Usung Misi Bangkit saat Hadapi Persik Kediri
Selebrasi pemain Dewa United FC menyambut gol Ricky Kambuaya. (Media Dewa United FC)
MerahPutih.com - Dewa United Banten FC ingin keluar dari keterpurukan setelah menelan kekalahan di dua laga awal. Misi kebangkitan diusung saat menghadapi Persik Kediri di pekan ketiga Super League 2025/2026.
Laga akan digelar di kandang Dewa United Banten FC, Stadion Internasional Banten, Jumat (22/8) malam.
Sebelumnya, Banten Warriors takluk 0-2 dari Semen Padang usai ditekuk 1-3 oleh Malut United.
"Persiapan berjalan bagus," kata pelatih Dewa United Banten FC, Jan Olde Riekerink.
"Saya pikir bayangan hasil di laga kemarin selalu menjadi refleksi tim. Jadi itu tidak hanya fisik, tetapi juga mental yang harus kami persiapkan."
"Semua tahu ambisi kita apa," tutur pelatih asal Belanda tersebut.
Baca juga:
Jadwal Super League 2025/2026 Jumat Ini: Arema FC Vs Bhayangkara, Dewa United Berhadapan Persik
Jan Olde Riekerink mengingatkan kepada anak asuhnya bahwa setiap tim yang menghadapi Dewa United Banten FC selalu punya semangat lebih untuk meraih kemenangan.
Karena itu, eks pelatih Galatasaray tersebut meminta Egy Maulana Vikri dan kawan-kawan untuk punya motivasi yang sama.
"Karena kalau tidak, kami akan kesulitan," tutur Jan Olde. (*)
Bagikan
Frengky Aruan
Berita Terkait
Fokus Pemulihan, Persita Langsung Tatap Partai Vs Persija
Persija Penuhi Keinginan Shayne Pattynama dalam Karier Sepak Bola
Jadwal, Siaran Langsung, Live Juga Link Streaming Laga Super League 2025 Hari Ini: Dewa United Banten Vs Arema FC
Klasemen Super League 2025/2026 Setelah Persib Bandung Tumbangkan PSBS Biak 1-0
Jakarta Full Senyum! Persija Kembali ke Jalur Juara Usai Cukur Madura United 2 Gol Tanpa Balas
John Herdman Hadir di SUGBK Saat Persija Jamu Madura United, Dony Tri Pamungkas Mengaku Jadi Termotivasi
Umuh Muchtar Pastikan Federico Barba Bertahan di Persib, Satu Pemain Asing Akan Bergabung
Paulo Ricardo Akan Beri Dimensi Baru di Lini Belakang Persija
Persib Tidak Boleh Terlena, Masih Ada 17 Laga Lagi yang Menentukan di Putaran Kedua Menurut Eliano Reijnders
PSBS Biak Jadi Tantangan bagi Persib Pertahankan Posisi Puncak, Bojan Hodak Bicara Kesiapan